Fenomena UAS di Aceh, Barakah dari Sebuah Deportasi

in #uas7 years ago

oleh : Arief Al Ghazali *

uas aceh.jpeg

Ada banyak tanya dan perspektif sebenarnya yang melingkupi MENGAPA UAS memiliki Magnet/Daya tarik yang luar biasa bagi MASYARAKAT MUSLIM INDONESIA dan MUSLIM INTERNASIONAL dalam RAGAM KALANGAN (kecuali Musuh-musuh Islam).

Dan tulisan kecil ini tidak dapat merepresentasikan semua itu. Hanya saja saya tetap menulisnya, BERHARAP : ADA IBRAH dan MANFAAT BAGI KITA SEMUA SEBAGAI DA'I-DA'I yang menyerukan KEBENARAN DI JALAN ALLAH.

  1. UAS adalah Sosok seorang ULAMA besar, Da'i Kondang dengan latar belakang Ilmu Agama yang tak dapat dianggap enteng karena menempa S-1 di AL AZHAR, CAIRO dan S-2 di Daarul Hadis Moroko. Dan masa mudanya sebelum ke sana dipenuhi dalam Dunia Pesantren. Sehingga penguasaan Dalil (literasi) dalam memberikan pandangan Agama terhadap "tanya" dan "problem" masyarakat sangat mengena, lengkap dan minimal dapat menghapus dahaga bagi jiwa yang bertanya tanya.

25659293_1647362245286838_5211006261427148487_n.jpg

  1. Di tengah kondisi Umat Muslim Indonesia yang sedang saling tumpang tindih di adu oleh musuh-musuh Islam dan merebaknya Kalangan liberal, Beliau Hadir sebagai PENENGAH. "JANGAN LAGI MENG-KAFIRKAN dan JANGAN MUDAH MEM-BID'AH-kan" kira kira itulah penggalan kalimat Beliau yang bertujuan menyatukan Setiap muslim. Dan menghentak kita untuk sadar bahwa SEORANG MUSLIM YANG BAIK HARUS MEMIKIRKAN HAL YANG JAUH LEBIH BESAR DARI ITU. Dari segala Perdebatan, dari ragam jurang pemisah yang mencerai berai, dari tinggi hati yang menyulut ego diri, dari dan dari ragam perspektif dangkal yang tujuannya memecah belah, BELIAU HADIR dengan SATU KATA : PERSATUAN.

26056139_382809795503899_1587465849214004919_n.jpg

  1. Sekarang siapa yang tidak kenal dengan UAS, bahkan JADWAL JAM TERBANG BELIAU SAJA mengalahkan PRESIDEN, ada rumor yg beredar, lebih mudah menjumpai Presiden republik ini ketimbang BerTemu UAS, NAMUN ya Ikhwafillah, BELIAU TETAP SEDERHANA. BIASA SAJA. MELEMPAR SENYUM TERHADAP SIAPA SAJA. BERPENAMPILAN CUKUP SANGAT SEDERHANA. MENGHORMATI SIAPAPUN (kecuali yang tidak menghormati Islam), dan beliau TIDAK PILIH KASIH terhadap harus mengutamakan SIAPA dan Kemana. Semua terstruktur rapi on schedule, siapa duluan undang, siapa Duluan Janji. Ini terbukti, UNDANGAN DARI ISTANA NEGARA pun harus di TOLAK. Banyak hadis Nabi yang menyatakan, bahwa orang Seprti ini, akan DICINTAI SETIAP MUSLIM YANG HATINYA PUNYA KETULUSAN untuk AGAMA DAN PERADABAN. Kesederhanaan Beliau selalu dapat kita lihat baik dr penampilan atau sikapnya. Tidak MENINGGI meski Dirinya SEDANG MELANGIT.

1111.jpg

Point ke-3 tersebut yang jarang kita dapati dalam SOSOK dan TOKOH yang banyak kita jumpai dalam kehidupan sehari hari kita. Dan Dalam NEGERI PERTIWI INI. Sosok yang Rendah hati (Tawadhu'), sosok yang ikhlas tanpa pamrih, sempat sekali karena sangkin inginnya perkumpulang Pengusaha Jawa mengundang beliau harus datang di jadwal yg mereka inginkan, mereka menaikkan Tarif (kafalah) utk akomodasi beliau, NAMUN APA KATANYA : SAYA TIDAK BERDAKWAH UNTUK UANG DAN RAGAM PANDANGAN. SAYA BERDAKWAH UNTUK ALLAH.

Ke-4 . KETULUSAN.PENGORBANAN dan KEIKHLASAN.

3 hal di point ke 4 itu adalah sesuatu yg mudah di kata dan sulit di Laku. Namun dalam diri UAS dapat terlihat dengan bagaimana beliau mau dan selalu memberi ruang menerima ajakan dr mana ke mana tanpa peduli bahwa dirinya juga berhak PUNYA WAKTU UTK REHAT. TAPI UMMAT, LEBIH PENTING DARI JAM TIDURNYA.😣. Sampai di titik ini. Sembari berobat karena kurang enak badan, saya meneteskan air mata. Karena kita belum seberapa untuk memperjuangkan risalah-NYA.

#ASP, Semoga setiap peluhmu dan LETIHMU berbayar PERUBAHAN UMMAT INI KE ARAH KEBAIKAN DAN PERSATUAN, SEHINGGA MAMPU MEMBAWA INDONESIA SEBAGAI MUSLIM TERBESAR DUNIA UNTUK MENTRANSFORMASIKAN NILAI NILAI ISLAM YANG SEBENARNYA. ALLAHU AKBAR.

Akhukum UAS : Asp yang selalu mendoakanmu Wahai Dai Sejuta Ummat.
sumber : akun facebook Arief Sang Pemimpi

*penulis adalah Mahasiswa Pasca Sarjana UIN Ar Raniry, Aktifis Muda Islam, Motivator dan Penggiat Medsos

Sort:  

Kami telah upvote ya..

Coin Marketplace

STEEM 0.23
TRX 0.21
JST 0.035
BTC 97816.08
ETH 3416.41
USDT 1.00
SBD 3.21