Nutriboost Susunya Anak Milenial
Menjaga kesehatan sangat penting bagi semua orang, baik itu yang masih muda, remaja, dewasa, sampai yang tua. Kalau anak milenial bagaimana? ya sama aja sih, kan anak milenial masuk juga hitungannya dalam kategori remaja menuju ke dewasa. Dalam menjaga kesehatan banyak aktifitas yang dapat dilakukan seperti olahraga yang rutin, selain itu ya asupan makanan yang sehat penuh dengan nutrisi dan susu.
Nutriboost Susunya Anak Milenial
Berbicara soal susu, ada banyak macam sebenarnya dari susu itu. Di jaman yang serba canggih ini, kategori susu dibedakan untuk balita, remaja, dewasa hingga lansia. Nah kalau anak milenial jelas ambil dalam kategori remaja menuju dewasa nih. Sebaiknya pilih susu yang seperti apa?
Secara umum susu merupakan salah satu sumber yang penting dalam menjaga kesehatan terutama untuk tulang (kalsium), kandungan nutrisi yang penting dalam susu menunjang gaya hidup anak milenial yang pada dasarnya mempunyai gaya hidup yang aktif. Protein, lemak, karbohidrat adalah nutrisi esensial atau bisa disebut makronutrien.
Nutriboost Susunya Anak Milenial
Kalsium, pottasium, dan magnesium merupakan nutrisi mikronutrien. Baik nutrisi makronutrien dan mikronutrien semua kandungannya berada pada susu. Nah nutrisi-nutrisi inilah yang pada dasarnya sangat diperlukan oleh tubuh manusia. Kesimpulannya sudah tau dong? Ya susu inilah yang dibutuhkan oleh manusia yang punya gaya hidup aktif, seperti anak-anak milenial jaman now yah.
Keterangan diatas saya kutip langsung dari dr. Diana F. Suganda, M.Kes, Sp.Gk, dokter spesialis gizi yang berdiri sebagai pembicara pada event NUTRIBOOST dengan VITA GO bertajuk "Selalu Siap Dan Bersemangat". Beliau didampingi oleh 2 pembicara lainnya, yaitu Kakak Adinia Wirasti seorang Artis Indonesia dan Bapak Hans Kristian Kusuma selaku Senior Brand Manager-Dairy, Coca-Cola Indonesia. Acara ini bertempat di The Goods Dinner, kawasan CBSD Jakarta.
Nutriboost Susunya Anak Milenial
Banyak loh jaman sekarang ini anak-anak milenial yang aktif tapi tidakmenghiraukan kesehatannya, kan sayang. Pola makan yang tidak baik, gaya hidup yang terlalu aktif, kurang vitamin untuk menjaga kestabilan tubuh, banyak dialami anak-anak jaman now. Mungkin sekarang ini tidak terlihat langsung dampaknya, tapi apa tidak terpikir untuk 10 tahun kedepan misalnya. Padahal nutrisi-nutrisi yang terkandung dalam Nutriboost dengan Vita Go ini bisa loh mendukung anak-anak milenial ini dalam menjaga semangat dan aktivitas kesehariannya.
Pembicara kedua, Kakak Adinia Wirasti seorang Artis Indonesia pun ikut andil dalam berbicara soal aktivitas yang tinggi ini, ia berpesan untuk memperhatikan asupan gizi dan asupan nutrisi yang dikonsumsi setiap hari. Apalagi kalau seperti Kakak Adinia Wirasti yang memang memiliki kegiatan yang aktif, ia menyeimbangkannya dengan berbagai kegiatan olahraga serta meminum susu Nutriboost dengan Vita Go.
Varian Nutriboost dengan Vita Go
Susu Nutriboost dengan Vita Go ini mempunyai dua varian rasa, yaitu rasa coklat dan rasa kopi. Saya sempat mencoba rasa dua varian susu ini bersama teman-teman blogger lainnya, lebih suka dengan varian rasa kopi yah karena saya juga pecinta kopi hehe. Tidak hanya mempunyai dua varian rasa, Nutriboost dengan Vita go ini mempunyai dua varian kemasan juga, yaitu kemasan kotak dan kemasan botol. Baik kemasan kotak dan kemasan botolnya, semuanya mudah untuk dibawa (handy).
Nutriboost Susunya Anak Milenial
Nutriboost dan Rekor MURI
Yuk ikutan aksi membakar kalori untuk tetap semangat dari Nutriboost Vita Go ini, soalnya ada tantangan nih untuk para pemuda Indonesia dengan gaya hidup aktif untuk turut memecahkan rekor MURI. Tantangannya mengumpulkan kalori sebanyak-banyaknya, nah hasil dari kalori yang terhitung ini akan digunakan untuk memajukan anak bangsa.
Selain itu, Nutriboost yang kali ini menggelar acara sebagai bentuk peluncuran rasa barunya juga mengumpulkan energi kalori dari 52000 anak muda milenial Indonesia untuk bersepeda statis, energi ini nantinya akan disalurkan untuk membuka air bersih di daerah yang mengalami kekeringan. Ada 70 titik sepeda statis ini, dan tersebar di 5 kota besar Indonesia (Jakarta, Surabaya, Medan, Bali, dan Makasar)
Posted from my blog with SteemPress : http://www.pe-we.com/nutriboost-susunya-anak-milenial/