Pelatihan, Menyiapkan Relawan Tanggap dan Tangguh Dalam Menghadapi Bencana.
Pelatihan Manajemen Tanggap Darurat Bencana
Sudah berlalu beberapa hari semenjak postingan terakhir saya di blog ini, semenjak itu saya terpaksa untuk bersabar dan memendam hasrat untuk menulis di platform ini.
Bukan apa-apa, Pelatihan Manajemen Tanggap Darurat Bencana ( MTDB) PMI mewajibkan peserta didik tidak boleh menggunakan perangkat Elektronik apapun.
Kerja kelompok untuk menyelesaikan tugas.
Dengan tidak adanya perangkat Android tersebut, tentunya saya tidak bisa menulis dan memposting apapun. Peraturan tersebut tentunya merupakan suatu hal yang wajar dalam sebuah pelatihan, apalagi kegiatan tersebut diadakan di alam bebas ( Hutan).
Suasana tenda tempat pelatihan
Di samping untuk menjaga kenyamanan dan keamanan dari perangkat komunikasi tersebut, peraturan tersebut juga untuk membuat peserta pelatihan agar fokus pada materi apapun yang di ajarkan dalam kondisi pelatihan.
Pelatihan Tanggap Darurat Bencana yang saya ikuti selama lima hari tersebut sungguh melelahkan dan menguras tenaga. Berbagai materi terkait kebencanaan dan Manajemen Tanggap Darurat di saat bencana di ajarkan dari pagi sampai dengan dini hari.
Pelatihan menyiapkan relawan yang tangguh dalam kondisi bencana alam.
Puncak dari materi tersebut, semua peserta dengan di bagi beberapa tim harus melintasi alam puluhan kilometer. Para peserta harus menjelajahi ( lintas terampil) rute yang telah ditentukan dan menemukan pos-pos yang telah di siapkan. Di setiap pos akan di uji dengan berbagai pertanyaan dan skill yang telah di ajarkan dalam materi.
Lintas terampil tersebut memakan waktu selama dua hari satu malam dengan posisi harus bertahan hidup ( makan dan minum) dengan buah-buahan yang ada dalam hutan. Sungguh pengalaman yang sangat luar biasa, di samping untuk membentuk karakter relawan yang Tangguh dan sanggup untuk melaksanakan tugas kemanusiaan di lingkungan dan kondisi bencana apapun.[]
Posted from my blog with SteemPress : https://abughaisan83.com/2018/10/29/pelatihan-menyiapkan-relawan-tanggap-dan-tangguh-dalam-menghadapi-bencana/
pelatihan tanggap darurat. itu benar-benar sangat penting untuk di ketahui. terlebih lagi dengan negara kita indonesia yang rawan bencana. terus semangat @abughaisan83, walaupun lelah mengikuti pelatihan selama 5 hari.
Benar sekali @aulia1993.. terima kasih kawan atas kunjungannya...
Congratulations! This post has been upvoted from the communal account, @minnowsupport, by abughaisan83 from the Minnow Support Project. It's a witness project run by aggroed, ausbitbank, teamsteem, someguy123, neoxian, followbtcnews, and netuoso. The goal is to help Steemit grow by supporting Minnows. Please find us at the Peace, Abundance, and Liberty Network (PALnet) Discord Channel. It's a completely public and open space to all members of the Steemit community who voluntarily choose to be there.
If you would like to delegate to the Minnow Support Project you can do so by clicking on the following links: 50SP, 100SP, 250SP, 500SP, 1000SP, 5000SP.
Be sure to leave at least 50SP undelegated on your account.