Kelapa muda
Kelapa Muda Adalah
Kelapa muda adalah kelapa yang memiliki daging masih berlendir atau lebih sering dikenal dengan sebutan kelapa degan. Daging dari kelapa muda ini memiliki warna yang putih cenderung bening dan bertekstur lunak. Bentuk dari kelapa muda ini sama dengan kelapa pada umumnya yaitu tetap berbentuk bulat. Tetapi kelapa muda memiliki bentuk yang lebih besar daripada kelapa lainnya. Selain itu kelapa muda memiliki warna hijau dengan baret coklat pada kulitnya. Satu buah kelapa muda memiliki banyak air kelapa di dalamnya karena itu banyak orang yang menyukai kelapa muda. Kelapa muda ini biasanya sering dibuat es degan atau kopyor karena tekstur daging kelapanya yang sangat lembut dan gurih.
Fungsi
Kelapa muda memiliki banyak khasiat untuk kesehatan dan juga sangat baik bila dikonsumsi oleh wanita yang sedang mengandung atau hamil. Kelapa muda mempunyai kandungan asam folat, asam nikotinat, vitamin C, riboflavin, asam pantotenat, dan biotin. Mengkonsumsi kelapa muda sehabis olahraga dapat menggantikan elektrolit yang hilang. Selain itu, air kelapa muda dapat dijadikan sebagai penawar racun ketika seseorang sedang keracunan, dan juga sebagai penyeimbang stamina Anda. Jadi Anda tidak perlu mengkonsumsi suplemen karena mengkonsumsi kelapa muda setiap hari dapat menjaga kesehatan tubuh Anda dari rasa lelah ataupun mencegah dehidrasi.
Kelapa muda memiliki rasa yang gurih pada dagingnya dan rasa yang unik yaitu sedikit asam dan hambar pada airnya. Sehingga banyak orang yang memanfaatkan kelapa muda untuk dijadikan es kopyor dengan tambahan es batu dan sirup cocopandan atau es degan dengan ditambahkan es batu dan gula merah cair. Menikmati kedua es tersebut sangat pas ketika siang hari dan saat sedang haus karena dapat menyegarkan tenggorakan dan tentunya mengenyangkan.
Cara Mengolah
Kelapa muda cukup mudah untuk dijadikan berbagai macam olahan minuman atau kudapan. Namun, Anda jangan salah pilih ketika sedang membelinya. Karena sering sekali orang salah membeli kelapa muda karena terkecoh dengan warna kulitnya. Berikut beberapa cara agar Anda tidak salah pilih dalam membeli kelapa muda:
Saat membeli perhatikan warna dari kulit kelapa yaitu berwarna hijau dengan baret kecoklatan;
Perhatikan ujung batok kelapanya, jika ujungnya memiliki diameter yang tidak terlalu besar menunjukkan kalau itu kelapa muda;
Guncangkan kelapa ketika Anda pilih, jika saat diguncangkan terdengar suara air yang banyak maka dipastikan kelapa tersebut adalah kelapa muda;
Jika Anda tepuk kelapa muda maka akan terasa getaran yang menandakan kelapa tersebut mengandung daging kelapa yang berlendir atau masih muda;
Untuk membuat es kelapa kopyor atau es kelapa degan cukup kerok dengan menggunakan sendok daging kelapanya kemudian campurkan air kelapa dengan daging kelapa kemudian tambahkan sirup atau gula merah dan es