Rahasia Di Balik Kehebatan Seseorang

in #steem3 years ago

getty_dv617043_59462.jpg

Kesempurnaan adalah cita-cita yang tidak mungkin dapat dicapai. Karena itu adalah tujuan yang kita tuju sepanjang hidup kita. Meraih kehebatan berarti memanfaatkan potensi pribadi kita secara maksimal, membangun kebiasaan seperti seorang juara yang akan mengangkat derajat kita menuju tingkat kesuksesan dan kebahagiaan.

Uang bukanlah segalanya yang kita butuhkan. Namun ia tentu saja merupakan mata rantai yang sangat penting. Karena dengan uang kita dapat memiliki kebebasan finansial dan mampu mendedikasikan diri untuk mengembangkan hal-hal lain yang dapat membentuk kesempurnaan kehidupan.

Tentunya kita semua memiliki trauma sejak masa kanak-kanak terhadap permasalahan kehidupan. Seperti egois, kemarahan, kebingungan, kesedihan, depresi, dan agresi negatif yang pernah kita lakukan dulunya. Itu semua adalah racun yang membuat kita tetap jatuh dalam suasana yang buruk. Maka dari itu, racun tersebut harus kita singkirkan sejauh mungkin dari kehidupan kita.

Awal dari kebijaksanaan adalah dengan melihat emosi negatif yang ada dalam diri kita. Itu adalah sumber dari pikiran yang destruktif. Kita perlu menyingkirkannya untuk maju. Kebiasaan adalah reaksi yang dijinakkan terhadap situasi tertentu. Terkadang kita merokok, karena dengan cara itu kita mengurangi rasa sakit dan emosional. Kita pun mungkin banyak makan makanan, karena kita mempertahankan diri dari emosi negatif.

Kebiasaan tersebut adalah reaksi refleks terhadap keadaan emosi kita. Kita bisa mengganti kebiasaan buruk kita dengan yang lebih baik, dengan demikian kita bisa perlahan-lahan akan mengalami perubahan kondisi emosi kita. Ketika kita membenah diri kita sendiri selagi kita masih sehat dan diisi dengan banyak energi positif, maka kita dapat melakukan hal-hal terbaik, untuk mencapai semua keinginan, tujuan, dan impian kita.

Mengeluarkan kehebatan dalam diri kita berarti kita harus berinvestasi dan melampaui batas yang telah kita capai. Kita harus melakukan lebih dari 100% dari kemampuan yang kita lakukan. Ketika kita membangun kebiasaan sehat, ketika tubuh sehat, ketika kita memiliki energi dan semangat positif, maka kita siap untuk melangkah menuju kehebatan diri kita. Kita semua maklum, terkadang sulit untuk mengubah kebiasaan. Maka, jangan mengubah semua kebiasaan buruk sekaligus, biarkan menjadi tugas Anda untuk mengubah satu kebiasaan buruk dalam 30 hari, kita menang ketika kita fokus pada satu hal pada satu waktu.

Semoga Bermanfaat

Coin Marketplace

STEEM 0.22
TRX 0.26
JST 0.040
BTC 98648.57
ETH 3466.82
USDT 1.00
SBD 3.21