MENCOBA WAHANA BALAPAN GOKART DI BANDA ACEH

in #ssgteam7 years ago

Siapa sih yang tidak tahu Gokart. Pada awal tahun 2017 lalu gokart ini sudah mewabah dan menjadi hobi tanggung yang patut dicoba oleh anak muda di Kota Banda Aceh. Gokart adalah salah satu kendaraan balapan dilintasan aspal yang berbentuk sangat mini dan menyerupai Formula 1. Biasanya sih Gokart merupakan batu loncatan awal bagi mereka-mereka yang berminat untuk menjadi pembalap profesioanal di Formula 1. Yah dari pada mimpi terus naik formula 1 tidak salahnya untuk mencoba gokart dulu.

Pada kesempatan itu juga kami ikut mencoba mengadu adrenalin untuk berpacu di arena gokart. Di Banda Aceh sendiri arena gokart ini ada di daerah Mata ie kita-kira 15 KM dari pusat kota Banda Aceh.

Gokart disini sangat sederhana. Mobilnya semi rakitan dengat batang diperkuat dengan baja dan bodi sebagian dari plastik. Untuk mesinnya sendiri murni modifikasi. Sekilas terlihat seperti mesin pompa air besar. Tetapi ketika sudah di arena, tenaga dan kestabilannya tidak bisa diragukan. Butuh skill yang baik agar gokart melaju tenang dan kencang sehingga bisa memenangkan pertarungan. Oh ya untuk sekali bermain sekitar 10 LAP dengan pembalap 5 orang dikenakan Rupiah 50.000. Nanti akan ada yang memandu jalannya pembalapan juga tentu ada garis start, finish, mekanik, helm, sarung tangan (bisa bawa pulang) juga ada pitsopnya. Saya kesini sekitar Tahun 2017 tetapi saya tidak tau perkembangan arena ini. apakah masih eksis atau tidak.

P_20160528_151355.jpg

P_20160528_170622.jpg

P_20160528_170728_1.jpg

P_20160528_170840_1.jpg

P_20160528_170841.jpg

Coin Marketplace

STEEM 0.13
TRX 0.23
JST 0.031
BTC 82060.98
ETH 2058.00
USDT 1.00
SBD 0.82