Menyadap Getah Karet di Bogor, 1938

in #sejarah3 years ago

195958.jpg
Foto: Wijnand Elbert Kerkhoff/National Gallery of Australia

Karet adalah tanaman yang unik pemanfaatannya. Jika tanaman lain bisa dimanfaatkan buahnya, batangnya, atau daunnya, yang dimanfaatkan dari karet adalah getahnya. Getah karet adalah material unik dan berharga yang menopang industri ban yang amat penting bagi sektor transportasi.

Perkebunan-perkebunan karet di Indonesia adalah salah satu perkebunan warisan Hindia Belanda yang dulu berkembang seiring perkembangan industri otomotif. Kini, Indonesia adalah salah satu eksportir karet terbesar di dunia.

Foto di atas memperlihatkan dua orang pekerja sedang menyadap getah karet di tempat yang kini menjadi Kebun Raya Bogor sekitar tahun 1938. Foto ini diambil oleh Wijnand Elbert Kerkhoff dan arsipnya disimpan oleh National Gallery of Australia.

Coin Marketplace

STEEM 0.20
TRX 0.25
JST 0.038
BTC 96907.08
ETH 3380.66
USDT 1.00
SBD 3.23