Resep kue kering cokelat kelapa sederhana

in #recipe7 years ago

Assalamualaikum..
Selamat pagi kawan saya semua
Oya kawan.nanti sore jangan lupa di Coba yaa..
Karena Saya akan memberi informasi dalam postingan ini.yaiatu tentang:


RESEP KUE KERING COKELAT KELAPA SEDERHANA

Bikin kue kering yang renyah dan lezat dengan resep Kue Kering Cokelat Kelapa berikut ini, yuk. Supaya makin asyik, ajak juga si kecil ikut membuatnya. Biarkan mereka berkreasi dengan bentuk buatan mereka sendiri.
.
image
Bahan:

150 gram margarin
1/4 sendok teh garam
100 gram gula tepung
1 sendok makan santan kental instan
1 butir telur
50 gram cokelat masak pekat, dilelehkan
30 gram kelapa kering, dihaluskan
200 gram tepung terigu protein rendah
25 gram cokelat bubuk
1/2 sendok teh baking powder
.

Cara Membuat:

  1. Kocok margarin, garam, dan gula tepung 2 menit.

  2. Tambahkan santan dan telur sambil dikocok rata. Masukkan dark cooking chocolate leleh. Aduk rata.

  3. Tambahkan kelapa, tepung terigu, cokelat bubuk, dan baking powder sambil diayak dan diaduk rata.

  4. Sendokkan adonan di loyang yang dioles margarin. Tusuk-tusuk dengan tusuk sate. Oven dengan api bawah suhu 150 derajat Celsius 25 menit sampai matang.

Selamat memasak! ^_^

Coin Marketplace

STEEM 0.23
TRX 0.24
JST 0.038
BTC 95361.20
ETH 3282.78
USDT 1.00
SBD 3.29