Bersama Steemit Menjadi Pemenang Kehidupan (Bilingual)
Menarik nafas, satu-satunya yang harus dan bisa saya kerjakan saat ini. Persiapan lomba lembaga ini, melebihi persiapan akreditasi. Saat kami akreditasi 2015, tidak perlu membuat power point untuk presentasi. Di dalam presentasi harus mencakup beberapa hal. Di antaranya, “Apa harapan kalau menang lomba?”
Hehehehe ketika melempar pertanyaan ini ke grup guru, banyak jawaban yang membuat saya tersenyum bangga. Mau jadi PAUD Model, memperluas wawasan, mencari pengalaman, dan yang paling unik, berangkat umroh bareng-bareng 11 PTK. Namanya harapan, tidak ada yang salah dengan harapan kan? Hehehehehe
Sebelum lomba ini berlangsung, saya sudah merasa jadi juara. Apa pasalnya?
Saat persiapan lomba kepala sekolah, Generasi Emas 2045, menjadi titik berat tujuan pendidikan nasional, dengan mengembalikan pendidikan karakter sebagai roh pendidikan, mulai masuk dalam kerangka berpikir saya.
Dalam persiapan lomba lembaga, kami bisa melihat, perbaikan-perbaikan yang bisa kami lakukan, dalam upaya peningkatan layanan pendidikan di lembaga.
Generasi Emas 2045, 100 tahun setelah kita merdeka, mempersiapkan daya saing siswa dengan keterampilan abad 21 (Keterampilan 4C):
Berpikir kritis dan menyelesaikan masalah, Kreativitas, Kemampuan berkomunikasi, Kemampuan untuk bekerja sama atau berkolaborasi.
Yang jadi pertanyaan. Mampukah kita melahirkan generasi emas, kalau kita sendiri bukan generasi emas?
Hasil karya kita di Steemit, pemikiran-pemikiran jauh ke depan yang tetap dibuat membumi, hingga bisa kita terapkan tahap demi tahap, adalah makanan sehari-hari kita semua, sahabat stemian.
Buah karya terbaik kita di Steemit, dibarengi upaya sungguh perbaikan di segala bidang kehidupan, secara terus menerus, mencetak kita jadi generasi emas saat ini. Dan kalau sekarang sudah ada generasi emas, Generasi Emas 2045, tidak lagi hanya sekedar mimpi kosong.
Empat keterampilan di atas, ternyata juga disyaratkan Steemit, agar kita berkilau di jagad raya Steemit.
Berpikir kritis (Kemana fokus utama pikiran kritis kita? Mendapatkan reward sekarang juga? Memperbaiki kualitas postingan, hingga akhirnya terpaksa meningkatkan reward? Atau pada dinamika Steemit, hingga kita larut dalam emosi dan lupa tujuan utama kita di Steemit, publikasi karya?
Kreativitas (Setiap dari kita unik, special, dengan perjalanan hidup yang berbeda. Bagaimana meramunya jadi karya yang berbeda?)
Kemampuan komunikasi dan kerja sama, juga jadi faktor penentu sangat penting.
Apa untungnya kita jadi Generasi Emas sekarang, belum tentu kita masih hidup 2045? Apa kerja kita pasti menjamin sukses di Steemit?
Tidak ada yang pasti di dunia ini, kecuali kematian. Kalau kita menginginkan yang terbaik, konsekuensinya kita juga harus melakukan yang terbaik.
Seandainya di takdir Allah tertulis kita tidak sukses di Steemit, perbaikan kualitas pribadi kita di bidang spiritual, fisik, mental, emosional, intelektual, keuangan, dan sosial, selama kita berjuang sepenuh hati di Steemit, pasti berimbas positif dalam hidup pribadi kita.
Bukankah Allah akan membalas setiap kebaikan yang dilakukan walaupun sebesar biji sawi?
Bukankah saat kita mendapat sesuatu yang dianggap keberuntungan dan bencana, hati kita tetap bersyukur, bisa didefinisikan sebagai sukses yang sebenarnya?
Dan saat keduanya bisa kita terima, dengan sikap yang sama, memampukan kita untuk terus melakukan yang terbaik. Apalagi yang bisa membuat sukses ada di genggaman selain kebiasaan ini?
Bukan hasil akhir, tapi proses yang membedakan kita menjadi pemenang atau orang yang kalah.
Mari gunakan sumber daya waktu dan bakat yang kita miliki secara cerdas, dengan hati bersih dan gembira secara maksimal di Steemit.
Mari berjuang bersama dan meraih sukses dunia akhirat melalui Steemit.
ENGLISH VERSION
With Steemit Become the Winner of Life
Breathe in the breath, the only thing I should and can do right now. The preparation of this institute competition, beyond the preparation of accreditation. As we are accredited 2015, there is no need to create a power point for presentations. It should include several things. And among them, "What's the hope of winning the competition?"
Hehehehe when throwing this question into a group of teacher, many of the answers made me smile proudly. Want to be Model PAUD, broaden the horizon, seek experience, and the most unique, umroh together with 11 PTK. It’s hope, there is nothing wrong with hope, right? Hehehehehe
Before this competition took place, I already feel like a champion. What is the article?
When the preparation of the headmaster competition, Golden Generation 2045, became the focus of goal of national education, by restoring character education as an educational spirit, began to fit into my frame of mind.
In preparation for the institute competition, we can see, improvements we can make, in an effort to improve the education service in the institution.
The Golden Generation 2045, 100 years after our independence, prepares the competitiveness of students with 21st century skills (4C Skills):
Critical thinking and problem solving, Creativity, Ability to communicate, Ability to work together or collaborate.
That was the question. Can we give birth to the golden generation, if we are not the golden generation ourselves?
Our postings, the far-sighted thoughts that remain grounded so that we can apply step by step, is the daily diet of all of us, stemian friends. The fruit of our best work in Steemit, coupled with a truly remarkable effort in all areas of life, prints us into the golden generation today. And if now there is a golden generation, Golden Generation 2045, no longer just empty dreams.
These four skills turn out, as well as those required by Steemit, to shine in the universe of Steemit.
Critical Thinking (Where is the main focus of our critical mind? Getting rewards right now? Improving our posts, until finally increasing rewards or on the dynamics of Steemit, until we dissolve in emotions and forget our main goals in Steemit, publication of works?
Creativity (Each of us is unique, special, with different life journey. How we perceive it to be a different work?)
The ability of communication and cooperation, also the deciding factor is very important.
What's in it for us to be the Golden Generation now, are not we still alive? Does our work surely ensure success in Steemit?
Nothing is certain in this world, except death. But if we want the best, the consequences we must also do our best.
If in the fate of Allah it is written that we are unsuccessful in Steemit, the improvement of our personal qualities in the spiritual, physical, mental, emotional, intellectual, financial, and social fields, as long as we strive wholeheartedly in Steemit, must have a positive impact on our personal lives.
Will not Allah reward every good done even as the mustard seed?
Is not when we get something that is considered luck and disaster, our hearts remain grateful, can be defined as a true success?
And when both of us can receive, with the same attitude, enable us to continue to do our best. Moreover, who can make success is in the grip other than this habit?
Not the end result, but the process that differentiates us from being a winner or a loser.
Let use the resources of time and talents that we possess intelligently, with a clean heart and maximum joy in Steemit.
Let's fight together and achieve success in the afterlife through Steemit.
Bandung Barat, Minggu 22 April 2018
Warm Regards
Cici SW
Intinya adalah do the best, and let HIM do the rest, ya, Teh? Yang penting kita sudah berupaya untuk lakukan dan tebarkan karya terbaik.
Yuk, mari kita ketemu lagi, dah kangen loh!
Ya Teh @alaikaabdullah.
Ayo kita jadwalin hehehehe
Sekalian ketemuan mau puasa
only 3 days left hurry...
Click Here to visit Steemautobot