Granit
Good morning sahabat steemit
Ke untungan lantai granit
Memberikan kesan mewah di dalam rumah maupun di gedung perkantoran. Lantai granit adalah salah satu tipe lantai termahal yang dijual di pasaran. Lantai granit memiliki beragam pola, desain, dan warna yang mampu membuat ruangan mana pun tampak mewah dan elegan.
- Anti gores, anti slip dan tidak menyerap noda. Cocok digunakan di area-area yang rentan goresan seperti area-area dengan arus lalu lalang tinggi seperti lobi gedung, ruang depan, ruang bermain anak dan juga di area-area tempat banyak cairan dan noda seperti dapur dan kamar mandi.
- Tidak mudah pudar. Cocok digunakan di area-area yang sering terpapar sinar matahari seperti di teras, kolam renang, dan gazebo.
- Menambah nilai jual properti.
- Dingin di kaki. Lantai granit memiliki pori-pori yang mampu menyerap hawa dingin dari udara bebas maupun dari AC sehingga kaki akan terasa nyaman dan sejuk.
- Kuat dan awet. Lantai granit sangat kuat dan bisa bertahan lama hingga bertahun-tahun lamanya tanpa adanya perubahan di warna serta bentuk lantai.
Kekurangan lantai granit:
- Sangat berat. Sebelum memasang lantai granit, perlu diperhatikan apakah pondasi rumah ataupun gedung kuat menahan lantai granit.
- Perlu bantuan professional untuk memasang lantai granit. Lantai granit sangat berat dan sangat keras sehingga saat pengaplikasian lantai granit dibutuhkan professional untuk mengukur, memotong, memoles, serta memasang lantai granit.
- Pelu dipoles secara berkala. Lantai granit perlu dipoles atau istilahnya di-seal secara berkala setidaknya setahun sekali agar lantai granit tetap bersinar dan lebih kuat terhadap cairan kimia, noda serta goresan.