SEMPURNAKAN PERBUATAN BAIKMU

in #partiko6 years ago

▪Al Imam Al Qurtubi rahimahullah berkata :

"Perbutan baik tidak akan sempurna kecuali dengan tiga hal,
✔Dilakukan dengan segera..
✔Menganggap kecil perbuatan tersebut..
✔Menyembunyikan perbuatan baik tersebut..[diterjemahkan secara ringkas dari tafsir Al-Qurtuby 5/385]

Apabila ingin melakukan kebaikan, misalnya ingin sedekah, maka coba praktekkan nasehat diatas, yaitu bersegera untuk bersedekah, jangan ditunda-tunda..

Ingin membaca atau menghafal alqur'an, ingin puasa sunnah senin-kamis, maka segera lakukan, dan jangan lupa untuk senantiasa memohon pertolongan kepada Allah ta'ala..

Setelah beribadah/melakukan keta'atan anggaplah sangat kecil ibadah/keta'atan tersebut, supaya tidak ujub (bangga diri). Yakinilah bahwa ibadah/keta'atan yang dilakukan itu masih banyak sekali kekurangannya. Jangan lupa minta kepada Allah ta'ala, agar menerima ibadah kita..

Setelah melakukan ibadah/ketaatan, berusahalah menyembunyikan atau merahasiakan ibadah/keta'atan tersebut. Rahasiakanlah sedekah kita, bacaan alqur'an kita dll..

Ibadah yang dilakukan secara sembunyi-sembunyi lebih dekat dengan keikhlasan, kecuali ibadah yang tidak mungkin dilakukan secara sembunyi sembunyi, seperti sholat berjama'ah.

Posted using Partiko Android

Coin Marketplace

STEEM 0.21
TRX 0.26
JST 0.040
BTC 100671.43
ETH 3655.73
USDT 1.00
SBD 3.14