15 Pantai Paling Indah di Indonesia yang Wajib Kamu Kunjungi
1. Nihiwatu Beach, Sumba
Wilayah Sumba Barat, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) ternyata menyimpan Pantai yang masuk kedalam 100 pantai terbaik di dunia, pantai ini bernama Pantai Nihiwatu. Pantai itu berada di peringkat ke 17 dari 100 pantai terbaik di dunia dan satu – satunya pantai di Indonesia yang terpilih menjadi pantai terbaik di Asia. Tetapi sangat disayangkan, walaupun pantai ini masuk ke dalam jajaran pantai terindah di dunia ternyata keindahannya belum diketahui banyak orang. Pantai ini terlihat begitu sempurna meski membutuhkan waktu tempuh yang cukup panjang untuk dapat mencapai lokasi, tetapi semuanya akan terbayarkan dengan keadaan air lautnya yang jernih, pasir pantainya yang bersih, dan suasana saat tenggelamnya matahari yang terlihat sangat indah. Pantai Nihiwatu yang berada di wilayah Sumba Barat, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) ini merupakan salah satu tujuan para surfer atau peselancar kelas dunia untuk mencoba keganasan ombak pantai tersebut. Bahkan para peselancar menjuluki pantai ini dengan sebutan God’s Left. Oleh karena itu, banyak wisatawan yang berasal dari luar negeri. Untuk dapat menikmati keindahan dan kedahsyatan ombak di Pantai Nihiwatu tidak sembarang orang yang dapat melakukannya, termasuk orang Sumba sendiri. Pantai Nihiwatu memang merupakan salah satu pantai yang mempunyai sifat privasi bagi kalangan tertentu. Hal ini memang terdengar sedikit aneh, tetapi itulah kenyataan yang berlaku untuk Pantai Nihiwatu.
2. Pink Beach, Pulau Komodo
Pantai ini sesuai dengan namanya “Pink Beach” yaitu pantai yang berwarna merah muda. Pantai Pink Beach merupakan pantai yang unik yang memiliki pasir yang berwarna merah muda nan indah. Pantai “Pink Beach” atau pantai merah muda terletak dalam Kawasan Taman Nasional Komodo, Nusa Tenggara Timur. Pink Beach atau Pantai Merah adalah satu dari 7 saja pantai berpasir merah muda yang ada di dunia. Adapun pantai merah muda hanya terdapat di adalah Pink Beach di Harbor Island, Bahamas; Bermuda; Santa Cruz Island, Filipina; Sardinia, Itali; Bonaire, Dutch Caribbean Island; dan di Balos Lagoon, Crete, Yunani. Betapa kaya dan cantik alam Indonesia; satu di antara tujuh pantai berpasir merah muda dapat ditemukan di negeri ini.
Kawasan Taman Nasional Komodo selain merupakan lokasi pantai Merah Muda (pink beach), juga tempat perlindungan makhluk raksasa dan purba yang hanya terdapat di Indonesia yaitu Komodo. Taman Nasional Komodo sudah dinobatkan menjadi salah satu keajaiban dunia.
Selain kondisi pantainya yang unik dan indah, kehidupan bawah laut di Pink Beach juga menyimpan keindahan dan kekayaan yang menarik untuk diselami. Taman bawah laut Pink Beach adalah istana bagi beragam jenis ikan, ratusan jenis batu karang, dan berbagai jenis biota laut lainnya. Oleh karenanya, snorkeling atau diving adalah aktivitas yang tidak boleh dilewatkan
3. Pulau Weh
Pulau Weh merupakan sebuah pulau cantik yang berada di ujung barat Indonesia. Secara administratif pulau ini masuk dalam wilayah propinsi Nanggroe Aceh Darussalam. Lalu, ada apa saja disana?
Pulau Weh memiliki luas sekitar 156,3 km² dengan kota Sabang menjadi kota yang paling besar. Sebagaimana pulau-pulau kecil lain, daya tarik utama Pulau Weh adalah pesona lautnya yang istimewa. Banyak pantai-pantai dengan air laut yang sangat jernih di sekitar Pulau Weh
Mengunjungi Pulau Weh akan semakin istimewa karna kita berasa telah berkeliling Indonesia. Secara letaknya berada di ujung barat Indonesia. Jika kamu berencana traveling ke Pulau Weh, berikut ini adalah 4 pantai cantik yang bisa kamu kunjungi disana
Pantai Sumur Tiga
Pantai Sumur Tiga adalah pantai yang sangat pas untuk relaksasi. Dengan air laut yang berwarna biru dan sangat jernih serta ombaknya yang cenderung sangat tenang. Suasana di pantai ini benar-benar menenangkan jiwa. Pantai Sumur Tiga berada di bagian sebelah timur Pulau Weh. Tepatnya berada di desa Ie Meule, kecamatan Sukajaya. Lokasinya bisa diakses sekitar 15 menit naik kendaraan dari kota Sabang.Pantai Gapang
Suasana di Pantai Gapang juga tidak jauh berbeda dengan Pantai Sumur Tiga: bikin males pulang. Pohon kelapa yang banyak tumbuh di pinggir pantai membuat pemandangan pantainya menjadi semakin indah dan menenangkan. Air laut di pantai ini sangat jernih. Saking jernihnya, dasar lautnya sampai kelihatan.Pantai anoi itam
Banyak orang yang menganggap bahwa defisini pantai cantik adalah pantai yang memiliki pasir putih dengan tekstur yang sangat lembut. Saat menginjakkan kaki di Pantai Anoi Itam, definisi itu mungking saja akan berubah. Pantai Anoi Itam memang tidak memiliki pasir putih nan lembut. Namun, keindahan pantai ini jangan ditanya. Pantai ini adalah satu-satunya pantai berpasir hitam di Pulau Weh. Dari pusat Kota Sabang, jaraknya sekitar 13 km.Pantai Iboih
Pantai Iboih adalah pantai yang paling terkenal di Sabang. Suasana pantai ini benar-benar membuat pikiran menjadi tenang. Air birunya terlihat sangat jernih. Sampai-sampai gugusan karang yang berada di dasar laut bisa terlihat dari permukaan. Pantai Iboih berada di kecamatan Sukakarya, Sabang. Di pantai ini kamu akan melihat banyak sekali perahu-perahu yang sedang terparkir. Perahu-perahu tersebut adalah kendaraan untuk menyebrang ke pulau sebrang yakni Pulau Rubiah.
4. Raja ampat, Papua
Kepulauan Raja Ampat terdiri dari serangkaian empat buah pulau yang sangat berdekatan tepatnya terletak di ujung paling barat dari Pulau Irian Jaya bagian Kepala Burung.
Kabupaten Raja Ampat memiliki luas lebih kurang 881.953 km2, dengan luas daratan hanya sekitar 6.084,50 km2, sisanya terdiri dari lautan, dengan letak georafis pada posisi 2º25’ LU – 4º25’ LS dan 130º – 132º55’ BT.
Kabupaten ini terdiri dari 610 buah pulau-pulau kecil, dan terdapat 4 buah pulau besar, gugusan pulau tersebut terdiri dari Pulau Waigeo, Pulau Misool, Pulau Salawati, dan Pulau Batanta.
Untuk mencapai lokasi wisata ini jika Anda menggunakan pesawat udara melalui rute penerbangan pelabuhan udara Sorong yaitu Bandara Domine Eduard Osok, setelah itu Anda bisa menuju pulau tersebut melalui dermaga penyeberangan antar pulau dengan menggunakan kapal ferry umum maupun express dan speedboat.
5. Tomini Bay, sulawesi
Tomini Bay merupakan teluk terbesar di Indonesia dengan luas sekitar 6.000.000 hektar dan mempunyai 90 pulau. Tempat wisata ini sangat cocok bagi Anda yang mempunyai hobi diving, karena tempat ini memiliki habitat bawah laut yang sangat indah. Keindahan bawah laut di Tomini Bay seperti surga dunia sehingga rasanya sangat sulit untuk mendandingi kecantikannya. Bagi beberapa penyelam yang dating dari luar ataupun dalam negeri, Tomini Bay merupakan primadona bagi mereka.
6. Pantai Ora, Maluku tengah
Pantai Ora, tersembunyi di pantai utara Pulau Seram. Tujuan wisata yang eksotis dan sangat terpencil, Pantai Ora sempurna untuk wisata lingkungan dan berbulan madu. Sederet pondok-pondok kayu berjejer di pantai berpasir putih yang menghadap ke perairan jernih dari Teluk Sawai, dan dengan latar belakang tebing kapur dan gunung yang megah, tertutup rimbun, taman tropis. Pulau Seram terkenal karena kehidupan burung yang melimpah. Dari 117 spesies yang ditemukan di pulau itu, 14 di antaranya adalah endemik Seram. Seram adalah pulau terbesar di provinsi Maluku, berukuran sekitar 16.000 kilometer persegi, namun rumah bagi populasi hanya sekitar 170.000. Itu terletak tepat di utara yang lebih kecil dan lebih historis dikenal pulau Ambon. Provinsi Maluku terletak di antara pulau-pulau Sulawesi dan Papua yang lebih besar.
7. Pantai sawarna, Banten
Pantai yang mempunyai hamparan pasir putih bersih disatu sisi dan karang yang menjulang di sisi lain banyak menjadi buah bibir oleh banyak wisatawan dikarenakan keindahan alamnya yang begitu menawan. Percaya atau tidak, keindahan pantai Sawarna ini dapat di sejajarkan pantai dengan pantai-pantai indah di luar Banten. Pantai ini merupakan salah satu objek wisata andalan di Banten karena keindahannya merupakan salah satu pantai terindah yang ada di provinsi Banten. Pantai Sawarna yang terkenal tersebut berjarak sekitar 150 Km dari Rangkasbitung dan berada di desa Sawarna kecamatan Bayah kabupaten Lebak provinsi Banten. Sawarna sendiri sebenarnya adalah nama desa tempat dimana pantai tersebut berada.
8. Pantai Derawan, Kalimantan
Pulau derawan letaknya tepat di kepulauan derawan, kecamatan derawan, kabupaten berau tentunya provinsi Kalimantan Timur. Untuk luasannya derawan cukup luas dengan topografi datar sehingga jangan khawatir dengan perjalanan atau daerahnya nyaman atau tidak.
Derawan juga terletak di tengah laut dan luasnya hanya 1,3 hektar saja. Pulau Derawan memiliki 31 pulau dan terdapat beberapa pulau yang terdapat di semenanjung utara perairan laut yaitu pulau panjang, pulau raburabu, pulau samama, pulau sangalaki, pulau kakaban, pulau nabuko, pulau maratua dan pulau Derawan serta beberapa gosong karang yaitu gosong muaras, pinaka, buliulin, masimbung dan tababinga.
9. Pulau Belitung, Kepulauan Bangka Belitung
Belitung bisa dikatakan sebagai salah satu destinasi wisata yang dulunya tersembunyi. Tidak banyak orang tahu keindahan sesungguhnya dari Belitung. Tetapi sejak munculnya film Laskar Pelangi, keindahan Belitung yang sesungguhnya mulai terekspos. Hal ini mengakibatkan Belitung menjadi salah satu destinasi liburan favorit bagi para traveler yang ingin mengeksplor keindahan negara kita tercinta ini.
10. Pantai Pasir putih, karang asem, Bali
Untuk mencapai lokasi pantai Perasi Bali, anda hanya perlu waktu mengemudi selama 20 menit dari tempat wisata Candidasa. Alamatnya lengkapnya adalah Pantai Pasir Putih, Karangasem 80851, Indonesia. Untuk saat ini, masih sedikit wisatawan Indonesia yang ingin berkunjung ke pantai Virgin beach. Karena lokasinya sangat jauh dari tempat tempat wisata terkenal di Bali. Selain itu, tidaklah mudah untuk mencapai lokasi pantai Virgin beach karena lokasi pantai tersembunyi. Sebagai contoh, jika anda berangkat dari tempat wisata Kuta, maka anda memerlukan waktu 2 jam untuk mencapai lokasi pantai. Tapi bagi anda yang ingin liburan ke tempat wisata pantai yang sepi, jauh dari keramaian, bersih dan tidak polusi, maka pantai Perasi Bali yang harus anda kunjungi selama liburan di Bali, walaupun jarak agak jauh. Bagi wisatawan yang pertama kali datang ke pantai ini, akan sangat susah untuk menemukan lokasi pantai Virgin Beach. Oleh karena, jika anda pertama kali berkunjung ke pantai Perasi Bali, kami sarankan anda untuk menggunakan jasa sewa mobil dengan supir di Bali. Dengan tujuan agar anda tidak tersesat di jalan dan membuang waktu di perjalanan saat mencari lokasi Virgin Beach Bali.
11. Gili Trawangan, Lombok
Kelebihan Gili Trawangan dibandingkan dengan pantai lain adalah kita dapat menikmati sunset dan juga sunrise sekaligus di pantai ini! Hal ini terjadi karena Gili Trawangan memiliki pantai yang menghadap timur dan menghadap barat, dan jaraknya tidak terlalu jauh. Sehingga baik sunrise maupun sunset dapat kita nikmati di pantai ini.
Di Gili Trawangan juga kita dapat melihat kesenian bela diri tradisional yang bernama presean atau stick fighting yang biasanya dipertontonkan disekitar pasar seni Gili Trawangan.
12. Pulau Rote, NTT
Pulau Rote merupakan bagian dari Kabupaten Kupang dan merupakan pulau paling selatan Indonesia. Terletak dipantai barat Kupang. Pulau eksotis ini dapat dicapai hanya dalam empat jam. Dari Kupang dengan feri antar pulau untuk menyelam dan tour tanah kasar yang indah dan belum tersentuh. Dinding spektakuler, gua-gua dalam bukit, lembah, dan lereng-lereng bawah air. Kehidupan laut sangat bervariasi dan berlimpah yang sulit untuk dipercayai dari ikan api hingga mantas. Arsitektur Rote yang unik, sebagaimana tenun ikat mereka yang indah. Melihat gaya hidup tradisional mereka yang tetap tidak berubah selama berabad-abad.
13. Karimun Jawa, Jawa Tengah
Karimunjawa adalah sebuah kecamatan di Jepara, Jawa Tengah yang berbentuk kepulauan di tengah Laut Jawa. Berjarak sekitar 83 KM di utara kota Jepara, Kepulauan Karimunjawa terdiri dari 27 pulau, namun hanya 5 pulau yang berpenghuni. Potensi wisata utama dari Kepulauan Karimunjawa adalah keindahan lautnya. Karena potensi wisata taman laut tersebut, kepulauan ini ditetapkan sebagai salah satu taman nasional Indonesia pada tahun 2001. Menurut cerita masyarakat setempat, asal muasal nama Karimunjawa adalah dari kisah Syekh Amir Hasan, putra Sunan Muria yang nakal dan merupakan murid Sunan Kudus. Ia dibuang ke kepulauan yang bila dilihat dari kejauhan disebut kerimun-kerimun dalam bahasa Jawa atau berarti samar-samar dalam bahasa Indonesia. Lama kelamaan, kepulauan tersebut akrab dipanggil sebagai Kepulauan Karimunjawa.
14. Pantai Suluban, Bali
Pantai Suluban atau yang lebih dikenal oleh wisatawan asing sebagai Blue Point Beach merupakan salah satu pantai yang cukup indah, berpasir putih, ombak yang cocok untuk berselancar serta dikelilingi tebing tinggi dengan celah-celah yang menyerupai goa atau terowongan. Di Pantai Suluban ini banyak terdapat cafe maupun beach club yang banyak berada di atas tebing-tebing tersebut dengan pemandangan lepas pantai Blue Point/Suluban yang mempesona.
15. Pantai Padang-padang, Bali
Pantai padang padang adalah pantai dengan karakteristik tebing dengan pasirnya yang berwarna putih dan halus. Pantai ini sangat terkenal bukan saja di Indonesia tapi juga di seluruh Dunia terlebih lagi saat aktris kelas Dunia seperti Julia Roberts dalam film layar lebar “Eat Pray Love” mempopulerkan pantai ini sehingga makin banyak wisatawan yang datang berkunjung, karena dulunya pantai ini hanya diketahui oleh beberapa orang saja dan juga sebagai tempat perahu-perahu para nelayan bersandar.