Beberapa Cara Yang Salah Dalam Membentuk Perut Sixpack

in #life7 years ago

8-Mitos-Seputar-Perut-Six-Pack.jpg

Mempunyai perut yang sixpack merupakan impian setiap orang. Bukan hanya pria, wanita juga memiliki keinginan untuk memiliki tubuh yang indah, terutama bagian perut. Beberapa orang rela menempuh berbagai cara untuk memiliki perut yang sixpack. Mulai dari fitness, angkat beban, olahraga kardio, diet, dan bahkan menggunakan obat-obatan pembentuk tubuh. Namun apakah semua cara tersebut tepat untuk dilakukan? Nah, di postingan kali ini saya akan menuliskan beberapa cara yang salah dalam membentuk perut yang sixpack.

1. Hanya fokus pada crunch dan sit up
Opini publik paling umum adalah bahwa dengan melakukan crunch dan situp akan mudah membentuk perut sixpack. Bahkan banyak orang yang memiliki rutinitas sit up 100 kali dalam sehari. Hal ini tidaklah benar. Faktanya, melakukan crunch dan sit up hanya akan membakar sangat sedikit lemak per menit nya. Sit up dan crunch hanya bekerja untuk menguatkan otot perut. Tetapi latihan ini tidak akan membantu jika perut masih terlapisi oleh lemak yang menutupi otot perut.

2. Terlalu banyak olahraga kardio
Cara lain yang salah ketika melakukan pembentukan perut sixpack adalah beropini bahwasanya harus melakukan olahraga kardio selama berjam-jam untuk mendapatkan otot perut. Pada kenyataannya, olahraga kardio hanya akan membakar kalori. Dan latihan interval dapat meningkatkan metabolisme pada tubuh yang mengakibatkan pelepasan lemak pada tubuh yang berlebihan. Hal ini menyebabkan berkurangnya lemak yang dibutuhkan oleh tubuh.

3. Berhenti olahraga setelah memiliki perut sixpack
Tentunya setelah mendapatkan perut sixpack, kita akan sangat puas dengan hasil kerja keras yang sudah kita lakukan. Namun jangan salah berpikir bahwasanya perut sixpack akan terus ada selamanya. Kenyataannya perut sixpack yang sudah lama dibentuk akan hilang jika tidak dijaga. Mempertahankan perut sixpack bukanlah hal yang mudah. Meskipun kita boleh memakan makanan dengan kalori yang tinggi, bukan berarti kita boleh kembali ke pola makan yang sebelumnya.

4. Hanya fokus pada satu latihan saja
Sebenarnya terdapat banyak sekali latihan untuk membentuk perut yang sixpack. Salah satunya mungkin lebih baik, tetapi tidak ada yang paling baik. Ketika melakukan satu macam latihan saja, otot-otot perut kita akan kebal dengan stimulus gerakan dari latihan tersebut. Oleh karena itu sudah seharusnya untuk mengganti jenis gerakan untuk membuat kebingunga pada otot. sehingga otot tersebut tidak akan terbiasa.

5. Mengabaikan otot perut atas dan bawah
Otot yang membentuk sixpack adalah otot bernama rectus abdominis. Sudah pasti secara teknis, kita tidak dapat mengabaikan otot atas dan bawah. Namun yang dapat kita lakukan adalah dengan menstimulus pada bagian-bagian tertentu dan tentunya dengan gerakan yang berbeda-beda.

Raifannur
-Stay Humble-

Sort:  

You got a 7.69% upvote from @mitsuko courtesy of @raifannur!

Coin Marketplace

STEEM 0.23
TRX 0.21
JST 0.036
BTC 97641.56
ETH 3412.65
USDT 1.00
SBD 3.24