Pray For Lombok

in #ksimedan6 years ago

IMG_20180806_140723.jpg
Hari ini saya masih lanjut dalam sebuah agenda perkaderan intermedier traning di HMI cabang Dumai. Proses perkaderan yang saya ikuti ini begitu khidmat dengan nuansa persaudaraan yang kuat terjalin dalam forum menyatukan segala perbedaan berbagai macam jenis sifat dan watak kader senusantara membuat saya berdecak kagum bisa mengenali mereka dalam forum yang suci ini.
Dibalik rasa syukur saya ini saya juga turut merasakan duka yang mendalam terhadap saudara saudari kita yang berada di Lombok yang saya baca beritanya dari berbagai media online bahwa sanya beberapa jam yang lalu terjadi guncangan yang teramat dahsyat di Lombok.
Screenshot_2018-08-06-13-26-35-13.png
Jumlah korban meninggal akibat gempa bumi di Lombok pada Minggu (5/8/2018) dalam update terbaru Badan Penanggulangan Bencana Daerah ( BPBD) Nusa Tenggara Barat ( NTB) berjumlah 82 orang. Semua korban tewas akibat tertimpa bangunan rumahnya.

Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD NTB Agung Pramuja melalui keterangan tertulis yang diterima Senin (6/8/2018) dini hari, menyatakan, korban meninggal dunia di Kabupaten Lombok Utara 65 orang.

Sementara di Kabupaten Lombok Barat sembilan orang, Lombok Tengah dua orang, Lombok Timur dua orang, dan Kota Mataram empat.
IMG_20180806_140702.jpg

Seperti diketahui, gempa bumi bermagnitudo 7,0 terjadi pada Minggu pukul 19.46 WITA.
.

Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD NTB Agung Pramuja melalui keterangan tertulis yang diterima Senin (6/8/2018) dini hari, menyatakan, korban meninggal dunia di Kabupaten Lombok Utara 65 orang.

Sementara di Kabupaten Lombok Barat sembilan orang, Lombok Tengah dua orang, Lombok Timur dua orang, dan Kota Mataram empat orang.
. "Untuk sementara itu laporan yang kami terima dari kabupaten atau kota hingga pukul 04.00 Wita," kata dia, seperti dikutip dari Antara.

Warga Sebelumnya Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyatakan gempa bumi bermagnitudo 7 pada Minggu (5/8/2018) berpusat di lereng Gunung Rinjani, Nusa Tenggara Barat (NTB).
.

Gempa bumi tersebut merupakan gempa bumi utama (main shock) dari rangkaian gempa terdahulu. Artinya, gempa dengan magnitudo 6,4 pada 29 Juli lalu merupakan gempa awalan (fore shock). Pusat gempa terletak pada 8.3 lintang selatan, 116.48 bujur timur Kabupaten Lombok Utara dengan kedalaman 15 kilometer.

BMKG menyatakan peringatan dini tsunami yang disebabkan oleh gempa bumi telah berakhir pada Minggu pukul 21.25 WITA.

Menyimak berita duka tersebut alhamdulillah saya juga mendapatkan informasi dari akun instagram ketum PB HMI abanganda R. Saddam Aljihad menginstruksikan aksi penggalangan dana peduli korban gempa Lombok pada seluruh ketua umum HMI cabang Senusantara. Screenshot_2018-08-06-10-09-28-40.pngDan saya selaku kader HMI cabang MEDAN sangat berharaf intruksi ketua umum PB HMI diindahkan oleh ketua umum HMI cabang Medan karena mengingat kembali bahwa HMI ini lahir untuk ummat dan bangsa sudah sewajarnya kita galangkan kapal kemanusiaan untuk saudara-saudari kita yang sedang berduka di lombok. Sekian dari saya Yakinkan dengan Iman Usahakan dengan Ilmu Sampaikan dengan Amal. Bahagia HMI JAYALAH KOHATI. Allaahuakbar ...
Screenshot_2018-08-06-13-44-24-61.png

Sumber :
http://medan.tribunnews.com/2018/08/06/gempa-lombok-70-pada-sr-data-sementara-82-orang-meninggal-dunia
Media online instagram : medan talk
Liputan6.com

Penulis
![IMG-20180806-WA0021.jpg]
Kader HMI CABANG MEDAN, kabid PTKP komisariat FEBI UINSU.

()

Coin Marketplace

STEEM 0.29
TRX 0.24
JST 0.040
BTC 94610.20
ETH 3289.77
SBD 6.70