Legenda Batu Gantung dan Asal Nama Parapat

in #indonesia7 years ago (edited)

Hai Steemians....

Apa kabar semuanya hari ini?
Berhubung hari ini tanggal merah jadi ada sedikit waktu kita untuk beristirahat.

Kali ini saya sedikit ingin berbagi cerita dan sekedar pengalaman saya tentang legenda batu gantung yang ada Parapat Sumatera Utara. Saat saya berkunjung ke sana ada seorang pemandu wisata bercerita tentang batu gantung dan asal nama Parapat, tepatnya di tepi Danau ada sebuah bukit yang agak sedikit menjulang ke atas dan bisa teman - teman lihat pada gambar ini

image

Foto tersebut saya ambil dalam jarak jauh dan kisahnya, dahulu kala ada seorang gadis di desa itu mau di jodohkan oleh ayahnya dengan seorang pemuda, sementara gadis tersebut sudah memiliki seorang pemuda yang tak lain kekasihnya sendiri. Suatu hari gadis itu pergi ke suatu tempat karena putus asa dan merasa di permalukan oleh ayahnya sendiri. Dalam perjalanannya tiba - tiba gadis tersebut terperosok ke dalam sebuah lubang dan tersangkut yang didalamnya di penuhi semak belukar seraya meminta tolong dengan kata yang keluar dari mulutnya "marapat...marapat.." dan akhirnya, karena telah mengindahkan keinginan ayahnya maka gadis tersebut terkena kutukan menjadi batu, sehingga di kenal dengan nama tempat Parapat dan batu gantung yang sekarang menjadi cagar budaya masyarakat Parapat. Untuk lebih jelasnya bisa teman - teman lihat pada gambar ini yang telah saya kolom warna merah

image

Demikianlah sepenggal cerita dan pengalaman dari saya, semoga sahabat steemians semua suka dan terhibur juga sedikit menghilangkan kejenuhan di hari libur ini.

Sekian dan terima kasih selamat beristirahat.


Follow Me
@zulvanbir
image

Coin Marketplace

STEEM 0.21
TRX 0.20
JST 0.034
BTC 90661.84
ETH 3146.93
USDT 1.00
SBD 2.98