Orang-orang Besar Sudah Bergabung, Steemit Makin Dahsyat!

in #indonesia7 years ago

image


Sumber

"Karena seperti yang kita ketahui bersama, bahwa belajar itu adalah sesuatu yang dimulai sejak kita lahir dan hanya akan berakhir ketika kita mati."

Hari ini salah satu guru menulis saya sudah bergabung di Steemit. Beliau adalah guru paling ampuh yang bisa kita jadikan pedoman untuk belajar literasi. Beliau adalah orang yang tak bosan-bosan mengatakan bahwa menulis adalah perbuatan mulia dan ia akan abadi meski yang menulisnya sudah tiada lagi di dunia. Beliau adalah Pak @yarmen-dinamika. Saya begitu antusias melihat orang sekaliber beliau telah berada di Steemit. Bagi saya, bergabungnya orang-orang besar di Steemit adalah kabar gembira yang akan membawa Steemit ke arah makin bagus dan cerah.

Sebelumnya, Steemit memang sudah ditempati oleh orang-orang besar lainnya macam Bang @teukukemalfasya, Bang @rismanrachman, Bang @ayijufridar, Bang @zainalbakri, Bang @abduhawab, Mbak @mariska.lubis dan tentu saja dua kurator Indonesia Bang @levycore dan Bang @aiqabrago. Cuma itu? Tentu bukan. Masih ada nama-nama besar lainnya yang jika saya sebutkan di sini penuh dan akan begitu panjang. Saya hanya ingin menekankan, semakin banyak orang hebat di Steemit, maka semakin dahsyat Steemit ini. Maka bersyukurlah atas bergabungnya orang-orang besar tersebut di platform keren ini.

Mereka Sumber Kegembiraan


image


Sumber

Bagi saya, orang-orang besar yang telah bergabung di Steemit adalah sumber kegembiraan bagi kita. Betapa tidak, di saat harga pasar mata uang virtual sedang sedikit lesu seperti saat ini, mereka, orang-orang besar tadi masih tetap konsisten memproduksi konten-konten positif dan sangat bermanfaat. Itu adalah sumber kegembiraan yang tak dapat dibayar dengan harga berapa pun.

Kita harus mengakui, sebagai orang biasa dan masih berupa ikan kecil di Samudera Steemit ini, kita masih sering dilanda kegalauan yang berlebihan. Pada beberapa titik, galau tersebut bahkan menjadi titik pukul bagi kita sendiri. Hal-hal yang masih berkaitan dengan Steemit seharusnya tak bisa ditolerir dijadikan sebagai alasan kita lesu membuat konten di Steemit.

Harga SBD dan Steem yang sedang melemah seringkali dijadikan alasan tersebut. Bahwa salah jika harga SBD dan Steem loyo, maka saya juga enggan memosting di Steemit. Itu adalah suatu pembenaran yang rancu. Tapi, dengan adanya orang-orang besar yang sudah kuat mentalnya, kita masih bisa bergembira dengan hanya membaca postingan mereka. Mereka, orang-orang besar tersebut tetap semangat membuat postingan, sehingga kita bisa bergembira dan belajar dari mereka.

Makin Berwarna


image


Sumber

Hal lain yang patut dirayakan di Steemit adalah beragamnya latarbelakang orang-orang besar yang sudah bergabung. Itulah salah satu yang membuat Steemit makin berwarna. Jika Pak @yarmen-dinamika adalah pakar literasi, maka Bang @ayijufridar, Bang @teukukemalfasya adalah pakar tulisan estetis nan penuh seni. Kita juga punya orang-orang dengan skil fotografi mumpuni di Steemit. Orang-orang yang dengan senang hati membagikan karya fotografi dengan nilai seni tinggi.

Makin banyak dan beragam orang-orang besar bergabung di Steemit, maka makin besar peluang kita belajar dan menguasai hal-hal baru dari mereka. Lupakan sejenak menurunnya harga SBD dan Steem. Mari buka mata lebar-lebar dan manfaatkan Steemit sebagai ruang belajar raksasa yang dapat memperbanyak skill dan kreatifitas kita.

Sesungguhnya kreatifitas adalah barang mahal yang hanya diperoleh orang-orang beruntung. Dengan bergabung di Steemit, kita memiliki kesempatan tersebut. Kita sudah termasuk orang-orang yang beruntung. Maka pergunakanlah!

Mereka adalah Kunci


image


Sumber

Setiap orang besar pasti memiliki dampak berbeda. Dan semua orang-orang besar pasti menularkan dampak positif dimana pun mereka berada. Dengan demikian, secara tidak langsung, orang-orang besar tersebut adalah kunci bagi segala kemajuan. Baik kemajuan orang-orang yang belajar dari mereka atau kemajuan tempat yang mereka tempati. Dengan bergabungnya orang-orang besar di Steemit, maka mereka bisa saja menjadi kunci masa depan gemilang untuk Steemit.

Kita semua tentu ingin melihat Steemit makin maju dan terus berkembang. Dan dengan bergabungnya orang-orang besar itu menjadikan harapan tersebut lebih dekat dengan kenyataan. Oleh sebab itu, belajarlah dari orang-orang besar yang sudah bergabung di Steemit. Dengan demikian kita sudah berada dalam barisan orang-orang yang akan memajukan Steemit di masa depan.

Inilah postingan saya malam ini. Semoga bermanfaat bagi kita semua. Sekali lagi saya mengajak semua steemian Indonesia untuk mengintip dan belajar dari orang-orang besar yang sudah ada di Steemit. Karena seperti yang kita ketahui bersama, bahwa belajar itu adalah sesuatu yang dimulai sejak kita lahir dan hanya akan berakhir ketika kita mati. Sesungguhnya orang-orang besar tersebut adalah anugerah terbaik yang bisa kita temukan di Steemit ini. Salam literasi.


image


Regards

@samymubarraq

Sort:  

Keren. Pendatang baru di dunia steemit. Beliau steemian baru yang akan cepat terkenal sepertinya :) apakah aktifnya beliau di steemit karena ajakan @samymubarraq?

Yaa.. Pasti beliau akan cepat terkenal. Hehe.. Bukan.. Ajakan "kami" semua lebih tepat @hime.sama.. :-D

Bagus sekali ^^

Sangat Bermakna That Tgk eu...

Hahaha.. Beutoi that tgk.. 😂😂

Betoi Tgk....lebeh rame ureung carong u dalam nyo, lebeh leu makna yang jeut ta manfaat oleh geutanyoe...hehehe...

Beutoi nyann.. Bah careng teuh mandum ino bak Steemit.. Hihihi

Ketika Pak Yarmen dan Prof. KBA bergabung, maka literasi di Steemit semakin bertuuss😎😆

Asliii Kak Asma.. Steemit rasa FAMe.. 😁😁😁

😂
Right 👍

bahaya dahsyat that, takot itameng raffi ahmad keunoe 😁

Hahaha... Nyan ka lawak.. 😁😁

haha, pue cit teuman 😁

Bagi saya semua orang itu hebat 😀

Benar. Semua orang pasti memiliki kehebatan masing-masing yesss.. 😂

Coin Marketplace

STEEM 0.24
TRX 0.21
JST 0.036
BTC 97939.48
ETH 3363.31
USDT 1.00
SBD 3.31