Ilmu Padi
Ilmu Padi, semakin berisi semakin merunduk, itulah peribahasa yang tak asing lagi dan sering kita dengar. yang memiliki arti yang begitu bermakna dan begitu dalam, orang berilmu yang semakin banyak ilmunya semakin merendahkan dirinya.
tanaman padi jika berisi semakin lama akan semakin besar, jika semakin besar tanpa Disadari beban biji juga semakin berat. Jika sudah semkain berat, maka mau tidak mau seuntai biji padi akan semakin berat dan kelihatan merunduK ke arah bawah. karena batang padi sangat pendek dan kecil,bentuknya berupa batang yang terbentuk dari rangkaian rangkaian pelepah daun yang saling menopang dan tolong menolong.
Maka dalam kehidupan kita sehari -hari hendaknya semakin bertambah umur seseorang semakin tawadhu'( rendah diri) dan belajar dari ilmu padi tidak sebaliknya.
semoga dalam kehidupan kita termasuk yang punya ilmu padi, semakin tua, semakin merunduk. Bukan semakin tua semakin menjadi jadi. Amin... 🙏
mantap abng
Teurimeng geunaseh rakan. Hehe
Luar biasa, padi bisa menjadi gambaran dari sifat yang rendah hati walau diri terisi penuh ilmu