Wisata Konservasi Pidie

in #indonesia5 years ago


Komunitas Cerita Pidie bekerja sama dengan Conservation Respon Unit (CRU) Mila, Gampong Lala, Kecamatan Mila, Kabupaten Pidie, akan membangun wilayah wisata berbasis konservasi alam di kawasan tersebut. Tujuan utama pembangun lokasi wisata ditempat itu adalah, untuk memberikan wadah atau tempat pendidikan konservasi alam dan pengenalan satwa liar kepada masyarakat.

Hal tersebut digagas, dengan tujuan untuk mensosialisasi pentingnya menjaga alam dan melindungi satwa, namun dikemas dalam bentuk daya tarik wisata.

Wisata konservasi yang akan dibangun akan dikhusukan lagi kepada generasi muda, yang merupakan ujung tombak masa depan daerah, sehingga pemberian pemahaman kepada mereka tentang ilmu konservasi dan pengenalan satwa sangatlah penting.Namun, dalam hal satwa liar, di CRU Mila, pemahaman tentang satwa gajah akan lebih dikhususkan, kepada masyarakat.

Adapun harapannya, agar generasi muda Pidie khususnya dan Aceh umumnya, dapat mengurangi kejahatan hutan dan satwa, dengan memberikan pemahaman kepada masyarakat lain selepas dari CRU Mila.

Diharapkan Pemerintah Kabupaten Pidie, dapat memberikan dukungan baik moril agar tujuan wisata konservasi ini dapat terlaksanakan dengan baik dan lancar, hal itu dikarenakan pembangunan wisata konservasi juga bagian dalma mendukung pogram pemerintah dalam menjaga alam dan lingkungan.

Redaksi




lp

 


Posted from my blog with SteemPress : http://ceritapidie.com/wisata-konservasi-pidie/

Sort:  

Mari sayangi gajah dengan habibatnya.
Agar tidak punah.

Coin Marketplace

STEEM 0.21
TRX 0.18
JST 0.031
BTC 87411.33
ETH 3222.65
USDT 1.00
SBD 3.09