Place #13 : Suasana Kintamani, Bali yang tidak terlupakan

in #indonesia6 years ago

Setelah dari Tampak Siring, perjalanan berikutnya ke Kintamani. Perjalanan semakin menuju puncak, dengan udara dingin dan turunnya kabut selama perjalan. Kalau kabut sih sudah biasa aku jumpai selama si Bener Meriah. 😁😁

Kawasan Kintamani berada di Kecamatan Kintamani, Kabupaten Bangli, Bali dan gampang banget disearch di Google Maps. Jaraknya lumayan jauh sekitar 2 jam an dari Nusa Dua, namun sama seperti tempat lainnya yang akan terbayar dengan keindahan yang kita dapatkan begitu sampai ke tujuan.

image

image

image

image

Sampai di Kintamani, pemandangan luar biasa indah. Akan terlihat Gunung Batur yang saat itu tertutupi kabut, dan Danau Batur yang terlihat jika kita melihat ke arah bawah. Jam menunjukkan pukul 13.00 WITA saat kami berada di Kintamani. Kamipun mencari tempat makan halal pastinya. Setelah bertanya dengan teman-teman, akhirnya kami menemukan tempat makan yang direkomendasikan Batur Sari 2 Restaurant. Cara pemesanan disini dengan membayar Rp 125.000/orang, kita bisa makan makanan yang telah disediakan sepuasnya termasuk minuman teh manis dan kopi. Kalau mau memesan yang lain, kita akan dikenakan biaya tambahan. Begitu sampai, kami pun makan dengan lahap, sambil menikmati pemandangan yang membuat selera makan bertambah. Tak lupa foto-foto tidak kalah penting agar bisa aku posting di steemit.. 😉

image

image

image

Setelah puas berada di puncak, kami pun kembali menurun. Tujuan selanjutnya sebenarnya Desa Penglipuran yang mendapat penghargaan Kalataru dan Desa terbersih di dunia. Tapi sayang disayang, saat itu hari hujan, kamipun tidak jadi singgah untuk menikmati desa yang begitu banyak cerita dibaliknya. Next time , InsyaAllah...

image
Sumber

Masih banyak cerita Bali yang tidak ada habisnya stemian.. 😍😍

Regard,
@irasiregar

Sort:  

Woahhhhh...
moment liburan & kerbersamaan yg istimewa Mba @irasiregar😍

Iya mb,.. gak bisa move on.. 😂😂

Wahhh suasananya damain dan sejuk kalii

Posted using Partiko Android

Kintamani itu gunung kan ya. Asik.

Iya..., gunuung.. kereeeen loh.... 😁

Kalau ngga salah ada disebut di sebuah lagu jadul. Pasti lumayan indah sampai ada lagunya. 😀

Coin Marketplace

STEEM 0.20
TRX 0.20
JST 0.034
BTC 89254.99
ETH 3064.10
USDT 1.00
SBD 2.92