Apa Arti Judul dalam Sebuah Karya dan Bagaimana Penulisannya?

in #indonesia7 years ago (edited)

27497714_816903928510712_298760951_n.jpg

TIDAK dapat dipungkiri, jika menulis menjadi aktivitas yang harus kita lakukan di Steemit. Meskipun kita menyuguhkan konten berupa video, fotography, tentu akan lebih lengkap penyampaian informasinya bila disertai tulisan. Merujuk ulasan yang disampaikan Bang @aiqabrago, yang bertajuk
Sembilan Kekuatan Post di Steemithttps://steemit.com/indonesia/@aiqabrago/nine-strengths-in-the-post-in-steemit-bilingual

Salah satu daya tarik pembaca dan memberi Upvote pada postingan kita yaitu dipengaruhi Judul Postingan. Judul ibarat etalase. Di mana bagian penting di saat mengenalkan sebuah barang atau tulisan.


Judul juga ibarat identitas atau cermin dari sebuah karya tulis. Dari judul yang baik, akan mengundang rekan Steemian lain untuk membaca, kemudian menekan tombol Vote. Judul yang baik tentunya harus diikuti dengan tulisan yang baik dan benar. Meskipun Steemit bukanlah plathform untuk melombakan karya sastra, tapi akan lebih bijak jika kita menggunakan media ini sebagai sarana “Earling, Learning, dan Bloging”. Dalam kata Learning, tentu terdapat makna “kita dapat belajar banyak hal di media ini” termasuk pengetahuan menulis.

27497463_816963355171436_1755856682_n.jpg

foto. Pixabay


Berikut ini adalah rangkuman pengetahuan yang saya pelajari di bidang kepenulisan. Semoga dengan berbagi, dapat membuat kita lebih dalam menulis di Steemit.

Let’s Begin!

1. Pergunakan huruf kapital sebagai huruf pertama semua kata.
Contohnya: Pangeran Tampan Berkuda Putih

2. Gunakan hurif kecil untuk kata yang bersifat konjungsi ( kata penghubung)
Contohnya: Kukejar Cinta ke Negeri Formosa

Ke merupakan kata penghubung, selain itu konjungsi lain yang kerap kita temui dalam penulisan judul adalah: yang, di, dengan, untuk, dalam, dsbg.

3. Hanya kata ulang sempurna unsurnya, yang diawali dengan hurif kapital
Kata ulang sempurna dalam judul, ditulis menggunakan kapital
Contohnya: Wanita Tua Pura-Pura Buta

Kata ulang yang berimbuhan bunyi dalam penulisan judul, hanya kata pertama yang menggunakan huruf kapital
Contoh: Buaya Darat Berkedap-kedip Menggoda

Untuk kata ulang yang berimbuhan, untuk penulisan judul hanya dipakai pada kata pertama.
Contoh: Berhari-hari Menanti Reward Tinggi

Sahabat Steemian,

Jika tulisan yang kita buat rapi, teratur, memberikan informasi dan motivasi yang bermanfaat baik bagi penulis dan juga pembaca, tentu kita juga merasakan sebuah kepuasan tersendiri dalam bekarya.

Tulisan adalah cermin penulisnya.

Sekian dulu yang dapat saya bagikan, mohon maaf bila ada kekurangan. Karena di sini saya juga sama-sama masih belajar. Mari saling berbagi dan menyemangati untuk terus berkarya.
Keep Steem on!

Salam Hangat dari Taiwan

@ettydiallova

26771640_805584766309295_1209569650_o.jpg
26941599_808429562691482_1680283559_o.jpg

Sort:  

kemarin sok bikin english judulnya.. eeeh hampir koit.. bikin judul pake bahasa indonesia hari ini, eeeh terkesan flat.. ah nasib :(

Hahaha..
Saya sih lebih suka pakai Bahasa Indonesia Bang @anakkorea. Meski sesekali juga harus membuat yang Bilingual.
Terima kasih sudah singgah, Bang.
Salam Sukses selalu😊

Noted kak..

Judul itu awal dari segalanya.
Postingan yg keren teh @ettydiallova.

Betul teh @gethachan.
Judul adalah catch eye awal bagi pembaca..hehe
Thanks ya Teh😉

Masama teteh ku @ettydialova :)

Ah benar sekali. Judul yang menarik akan membuat siapa saja tertarik. Terima Kasih sudah mengingatkan

Benar sekali Bang @tusroni
Ibarat Etalase tempat untuk wadah sesuatu yang akan kita tawarkan. Buatlah semenarik mungkin, agar seseorang yang melihat jadi terpikat.
Terima kash sudah singgah Bang😊

Ilmu baru nih. Makasih kakaku :)

Sama2 Adekku @kakilasak😉
Semangart!

betul sekali kakak, kami juga sedang belajar menulis lewat akun group yang dibuat bersama. dukung kami kakak ya

Pasti Saya dukung teman @edumat-steemit.
Saya sdh FUP akunnya😊. Salam kenal, mari saling berbagi informasi dan edukasi😊

Congratulations @ettydiallova! You have completed some achievement on Steemit and have been rewarded with new badge(s) :

You published a post every day of the week

Click on any badge to view your own Board of Honor on SteemitBoard.
For more information about SteemitBoard, click here

If you no longer want to receive notifications, reply to this comment with the word STOP

By upvoting this notification, you can help all Steemit users. Learn how here!

Thanks for give me apreciation @steemitboard😊

wah keren banget Kak, Bahkan setiap Postingan pasti saya kbingungan menentukan judulnya, Top lah wat kak @ettydiallova

Sama2 Bang @fadli79.
Semoga setelah membaca tulisan sederhana ini, sudah bisa dengan mudah menentukan judul postingan ya, Bang😊

Iya bener banget, Teh. Judul adalah pintu gerbang :D

Benar Bang @mrohmat.
Gerbang untuk masuk dan membaca isi tulisan

Coin Marketplace

STEEM 0.18
TRX 0.16
JST 0.029
BTC 65337.35
ETH 2583.21
USDT 1.00
SBD 2.67