Pesona kota Semarang

in #indonesia7 years ago

Indah nya kota Semarang

Ibu kota provinsi Jawa Tengah yakni kota Semarang dilalui banyak sungai di tengah kota seperti di Venesia Italia, sehingga Belanda menyebut Semarang sebagai Venetië van Java.

image

Terlihat indahnya panorama kota Semarang di kala mentari mulai menyapa di pagi hari

Di kota Semarang terdapat masjid raya yang megah. Tentunya menjadi kebanggaan masyarakat kota Semarang dan juga menjadi tujuan favorit nomor satu di kota Semarang terdapat Masjid Angung Jawa Tengah

image
Lokasinya berada di Jalan Gajah Raya, Sambirejo, Gayamsari, Semarang

Saya juga sempat mengabadikan momen disana dan mencoba masuk kedalam nya kira-kira apa saja ya yang terdapat di dalamnya, ternyata selain Masjid Raya Baiturrahman di Banda Aceh yang memiliki payung raksasa bak di Masjid Nabawi, Madinah ternyata Masjid Agung Jawa Tengah juga punya loh.

image

Sepertinya tidak afdhol kalo tidak menyempatkan diri untuk beribadah dan melihat bagaimana isi di dalam masjid yang megah ini, serasa belum cukup rasa takjub ini setelah melihat payung raksasa di luar masjid terlebih takjub ketika saya melihat Al Qur'an raksasa yang tersimpan di dalam masjid yang sangat barokah ini, di mana di tempatkan di balik pelindung kaca yang mana cukup menambah kesan takjub saya ketika berkunjung ke Masjid Agung Jawa Tengah ini, Subhanallah

image

Kunjungan saya berikutnya ke sebuah tempat yang kali ini hanya ada di kota Semarang yaitu bangunan bersejarah yang di kenal dengan predikat bangunan paling terangker se-Asia tenggara, ya apa lagi kalo bukan bekas bangunan era penjajahan Belanda yakni Lawang Sewu

image
Lokasi nya berada di Komplek Tugu Muda, Jl. Pemuda, Sekayu, kota Semarang.

Lawang Sewu dalam bahasa Indonesia artinya seribu pintu adalah gedung gedung bersejarah di Indonesia yang berlokasi di Kota Semarang, Jawa Tengah. Gedung ini, dahulu yang merupakan kantor dari Nederlands-Indische Spoorweg Maatschappij atau NIS. Dibangun pada tahun 1904 dan selesai pada tahun 1907. Terletak di bundaran Tugu Muda yang dahulu disebut Wilhelminaplein. Bangunan kuno dan megah berlantai dua ini setelah kemerdekaan dipakai sebagai kantor Djawatan Kereta Api Repoeblik Indonesia (DKARI) atau sekarang PT Kereta Api Indonesia.

image

Miniatur komplek gedung Lawang Sewu.

Selanjutnya, move to the old city ya kami bergerak ke tempat yang tidak kalah populer nya di kota ini yaitu kota lama, Semarang

image

image

Disini kita bisa menemukan beragam benda unik khas kota Semarang di kota lama, dimana saya juga sekalian berbelanja Souvernir buat di bawa pulang ke Aceh tentunya.

image

Setelah berkunjung ke tiga tempat yang paling populer di kota Semarang, saya sangat terkesan dengan kota yang sangat luar biasa ini, walaupun termasuk kota besar di Indonesia namun citra tradisional di kota ini masih terasa. Dan terlebiha lagi masyarakat di kota Semarang yang sangat ramah yang tak segan menyapa dan meberikan senyuman yang indah ke siapapun berkunjung kesana.

Baiklah cukup sekian tulisan saya kali ini menceritakan pengalaman yang tak terlupakan ketika berkunjung ke kota Semarang alias Venetië van Java.

image

Sampai jumpa dan nantikan tulisan saya berikutnya
Babay 🙋

Sort:  

Keren bang agil, sangat mempesona Kota Semarang

Terimakasih bang Dayat, semoga ga kalah keren dengan tulisan bg dayat ya😁

Asik tulisannya :)
Semangat..

Congratulations @agil21! You received a personal award!

1 Year on Steemit

Click here to view your Board

Support SteemitBoard's project! Vote for its witness and get one more award!

Congratulations @agil21! You received a personal award!

Happy Birthday! - You are on the Steem blockchain for 2 years!

You can view your badges on your Steem Board and compare to others on the Steem Ranking

Vote for @Steemitboard as a witness to get one more award and increased upvotes!

Coin Marketplace

STEEM 0.21
TRX 0.25
JST 0.038
BTC 95358.83
ETH 3366.72
USDT 1.00
SBD 3.11