Kemeriahan Bulan Ramadhan Itu Diwarung Kopi

in #indanesia6 years ago (edited)

Selamat pagi steemians semuanya. 3 hari sudah kita melewati bulan yang berkah ini. Bagaimana puasa kang-kangwan steemians selama 3 hari ini. Semoga tidak ada yang bolong ya.

Baiklah, kali ini saya ingin sedikit berbagi kehidupan malam hari setelah dari pagi sampai terbenam matahari kita tidak mencicipi walaupun sekedar kopi.

Saya juga baru sore hari tadi memulai aktivitas saya berjualan. Tempat jualan saya masih tetap ditempat semula yaitu di Galon Kupi Sigli.

Setelah 2 hari sebelumnya tidak beraktivitas seperti lazim hari-hari sebelumnya. Dan tidak mengetahui kehidupan malam Ramadhan.

Menjelang waktu berbuka orang sudah mulai ramai di Galon Kopi. Kebanyakan adalah pendatang yang singgah untuk menunggu waktunya berbuka. Dan Alhamdulillah dihari pertama jualan saya juga memperoleh rezeki. Banyak yang mengorder baik martabak telor ataupun canai.

Berhubung moment Ramadhan saya menambahkan menu lagi, selain yang biasa yakni martabak telor, canai pisang dan canai gula. Kali ini menu tambahannya adalah canai srikaya.

Setelah waktu berbuka dan shalat magrib, saya masih melanjutkan aktivitasnya. Menjelang azan Isya saya menuju ke mesjid untuk menunaikan shalat tarawih.

Setelah selesai tarawih saya kembali lagi ke Galon Kupi, kebetulan Mesjidnya tidak jauh dari tempat saya berjualan. Dan saya melihat orang-orang sudah cukup ramai.

Berikut adalah foto-foto yang saya ambil dengan kamera hp saya di Galon Kopi Sigli.

image

image

image

image

Terima kasih atas kunjungan anda ke blog saya.
Wassalam
Regard @nazarblue

Salam Damai dan Kompak Komunitas Steemit Indonesia

U5dtu7nVpfaybQwBhdRQaowbeW3CVTT_1680x8400.jpeg
U5du9q4MYougyBiZC2cwg19eBpCfo6j_1680x8400.jpeg

Sort:  

Terimakasih sudah berbagi

Terimakasih sudah menggunakan tag #ramadan-tkf

Ditunggu postingan berikutnya, segala yang berkaitan dengan Ramadhan 😊

Salam hangat dari Kanada,
download_20180510_175631.jpg

Coin Marketplace

STEEM 0.16
TRX 0.15
JST 0.028
BTC 55826.71
ETH 2298.26
USDT 1.00
SBD 2.39