The diary game 27 Desember 2024, My activities at home during school holidays
Halo..sahabat steemians di manapun berada.
Assalamualaikum..
Pagi ini saya terbangun ketika mendengar suara azan di mesjid, dan begitu tersadar saya segera buru-buru keluar dari kamar dan membangunkan anak-anak dan suami, selanjutnya saya kekamar mandi mengambil wudhu untuk melaksanakan shalat subuh.
Pagi ini lauk untuk sarapan saya buat telor dadar saja, karena stok ikan pun dah habis, anak-anak pun suka walau di masak telor dadar saja, selesai sarapan saya pun lanjut mencuci piring dan beres-beres rumah, setelah semua pekerjaan rumah selesai bersiap-siap untuk pergi kesekolah, walau masih libur kami di instruksikan kesekolah untuk sosialisasi pengisian emis pribadi masing-masing guru.
telor dadar menu sarapan pagi |
---|
Sesampainya di sekolah guru-guru dan staf Tu sudah ramai yang datang, tidak lama berselang acara pun di mulai.
sosialisasi di ruang guru |
---|
Setelah kurang satu jam sosialisasi pun selesai saya pun segera pulang karena anak-anak di rumah, di perjalanan pulang tidak lupa saya membeli eskrim kesukaan Zahra, karena tadi pagi sudah pesan untuk membeli eskrim, begitu sampai di rumah saya pun masuk tidak lupa mengucapkan salam dan anak-anak kelihatan senang dengan kepulangan saya, dan memberi eskrim yang saya beli tadi di jalan saat pulang, Zahra dengan senang minum eskrim sampai habis.
sedang menikmati es krim |
---|
Saya pun segera kedapur setelah mengganti pakaian masak ikan pelemak pilihan menu saya hari ini, setelah mengumpulkan bumbu dan di blender, bumbu pun do masukan ke kuali setelah mendidih masukan santan dan ikan aduk sampai masak dan kuah lemak pun siap.
Selesai makan siang saya pun bersiap-siap untuk menunaikan kewajiban yaitu shalat zuhur, selesai shalat istirahat sejenak dengan tidur siang.
Saya terbangun pukul 15.10 dan segera bersiap-siap rencana ingin mengajak suami untuk membeli gosoan yang sudah rusak beberapa hari, karena kain gosok sudah menumpuk jadi rencana sore ini harus membeli gosoan baru.
Setelah semua siap kami pun berangkat menuju toko perlengkapan rumah tangga,
Setelah beberapa menit akhirnya kami pun sampai ketoko perlengkapan rumah tangga, banyak barang pecah belah seperti piring, gelas, telenan, dan berbagai macam barang yang ada dibtoko, tetapi saya mulai melihat-lihat gosoan dengan berbagai merek dan harga, setelah lama melihat dan bernego harga akhirnya dapat juga barang yang cocok di kantong semoga gosoannya pun tahan lama dan bagus.
di toko membeli gosoan |
---|
Setelah gosoan sudah di beli saya berencana langsung pulang untuk menggosok pakaian yang sudah banyak menumpuk, tetapi anak-anak belum mau pulang, minta duduk di lapangan melihat suasana di lapangan sambil makan jajanan, saya pun menyetujui mumpung masih di kota tidak dan satu jalur jalan pulang nantinya.
Sesanya di lapangan Hiraq kami duduk di pinggir tembok batas antara mesjid dan lapangan, sambil melihat kegiatan anak-anak di lapangan, ada yang bermain sepeda listrik, motor listrik dan mobil-mobilan dan ada juga anak-anak yang bermain bola juga latihan karate, sambil duduk melihat suasana di lapangan kami pun mengemil pisang molen dan kacang rebus.
Hari semakin sore matahari sudah mulai terbenam, Abah yang meminta izin mengisi minyak becak pun sudah kembali, kami pun segera pulang setelah kacang rebus dan pisang molen habis di makan.
Sesampainya di rumah kami segera masuk dan bersiap-siap shalat magrib, selesai magrib seperti biasa anak pergi belajar mengaji yang di antar oleh Abahnya.
Malam ini rencana saya akan membuat lontong karena lagi waktu libur kepingin makan lontong masakan sendiri, setelah masak nasi yang saya masak nasi lembek maka tinggal di bungkus dengan daun pisang.
Daun pisang yang sudah di layur dengan api kecil oleh Abah pun membuat saat membungkus lontong menjadi lebih mudah, satu persatu nasi siap di bungkus, ujung bungkusan saya ikat dengan tali supaya tidak bocor dan jadi lontong nantinya padat, setelah semua nasi siap di bungkus selanjutnya di rebus beberapa jam sampai menjadi lontong.
malayur daun pisang |
---|
Pukul 21.10 anak-anak pulang, Zahra sangat senang kalau saya jadi memasak lontong, tetapi kuah sayur dan tauco untuk lontong besok pagi baru di buat, setelah lontong masak lalu di tiriskan supaya tidak berair dan cepat basi.
lontong sebelum di rebus |
---|
lontong setelah di rebus |
---|
Sambil menunggu anak-anak siap makan malam dan shalat saya lanjut merajabg cabai hijau untuk di buat tauco dan merajang sayur untuk kuah lontong besok pagi.
cabai untuk tauco |
---|
sayur membuat kuah lontong |
---|
Hari pun semakin malam kami pun beristirahat setelah selesai makan dan shalat asar, supaya besok bisa bangun lebih cepat menyiapkan masakan kuah lontong untuk di makan dengan lontong.
Sekian cerita diary game kali ini, terimakasih untuk semua sahabat steemians dimana pun berada yang selama ini sudah mendukung postingan diary saya.
Curated by : @karianaporras
Thank you for your support on my post..