Semua Butuh Prot(s)es!!

in Indonesia3 years ago

WhatsApp Image 2021-04-20 at 11.43.22 PM.jpeg

Bermusik merupakan salah satu hobi yang saya gemari sedari saya masih duduk di bangku SMP. Dulu saat masih duduk disekolah menengah, saya banyak melihat abang senior membuat grup musik dan mengikuti event-event yang dilakukan di kota saya tinggal. Sejak saat itu saya jadi bergairah untuk bermain musik walaupun saat itu masih mencari-cari cara untuk bisa belajar dengan sungguh-sungguh agar sekolah pun tidak terbengkalai karena musik.

Sampai diwaktu ketika saat abang sepupu saya datang dari kota Meulaboh dan membawa sebuah gitar akustik, disitulah saya memulai perjalanan untuk menjadi pemain musik yang lebih bisa menyaingi abang-abang leting pada masa itu. Ya wajar, saat masih muda, ego juga masih sangat menggebu-gebu kalau bisa semua yang ada di hajar dan jangan ada yang mengalahkan diri sendiri. hahahhaa songong!!

Singkat cerita, saat saya juga sudah memiliki sebuah grup musik yang terbilang cukup solid. Dari tahun ke tahun akhirnya pada masa di SMA kelas 2 saya baru merasakan piala pertama saat mengikuti event festival musik yang digelar dikota saya tinggal. Event itu digelar masih dalam kategori pelajar karena pada tahun tersebut, acara festival musik sangat sering di adakan dan jadi motivasi bagi setiap pemain musik muda termasuk saya sangat bersemangat untuk mengikuti acara tersebut.

WhatsApp Image 2021-04-20 at 11.43.22 PM (2).jpeg

Sampai dimana kami harus bubar saat awal-awal saya masuk ke bangku perkuliahan. Bubarnya grup yang saya miliki pada waktu itu bukan karena ada masalah satu dan yang lainnya, melainkan teman-teman yang lain yang sudah duluan memiliki planning untuk melanjutkan ke kota lain dan ada juga yang sudah dapat pekerjaan di lokasi yang berbeda. Mulai dari waktu itu saya vakum bermusik sampai tahun 2019 yang lalu baru memulai kembali hingga saat ini.

Semua merupakan proses yang harus dilalui, setiap momen yang dimiliki sangatlah mahal. Pada waktu yang berbeda, semua bisa berubah kapan saja namun tidak dengan pertemanan yang sudah seperti keluarga. Kini, saya dan beberapa teman yang pernah bergabung dalam satu team dulunya telah bergabung kembali dengan skuad yang baru. Kali ini kami membuat lebih ke arah professional, karena untuk sekarang jasa-jasa pelayanan untuk pemain musik cenderung sangat dibutuhkan untuk event bahkan acara wedding sekalipun.

Kami juga membuka jasa untuk acara-acara tersebut dan bisa kalian kunjungi di akun instagram yang kami punya, dan bisa bertanya jawab dengan melakukan DM atau Chat WA dengan nomor yang telah kami lampirkan di kolom Bio yang kami punya. Semoga kita bisa berjumpa pada acara-acara yang nantinya akan saya dan teman-teman isi.

WhatsApp Image 2021-04-20 at 11.43.22 PM (1).jpeg

Selamat berpuasa dan Jangan lupa Bahagia

Regards,

@kemal13

Coin Marketplace

STEEM 0.19
TRX 0.15
JST 0.029
BTC 62869.05
ETH 2545.35
USDT 1.00
SBD 2.72