The Diary Game (Rabu, 18 September 2024) Melihat Tahap Akhir Tukang Menyelesaikan Renovasi Rumah
سَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ
Hai sobat steemian semuanya dimanapun anda berada, bagaimana kabar anda hari ini? semoga kita selalu dalam lindungan Allah SWT, Aamiin. Hari ini saya kembali membagikan aktivitas sehari-hari dalam The Diary Game.
Pagi ini saya mulai beraktivitas di tempat usaha fotocopy pada pukul 07:00 WIB. Sudah lumrah setiap hari Rabu merupakan hari keramaian atau biasa disebut “hari pekan” di daerah tempat tinggal saya. Pedagang musiman mulai berdatangan bersamaan dengan pelajar pergi ke sekolah. Suasana sedikit kelihatan sibuk di persimpangan jalan seiring pedagang dari luar daerah menurunkan barang dagangannya dipinggir jalan untuk diatur pada pada lapak mereka masing-masing yang telah disediakan oleh pengelola pasar.
Saya sendiri juga sibuk memberi pelayanan kepada konsumen terutama kepada anak sekolah yang membeli peralatan tulis menulis. Sampai-sampai saya harus meminta bantuan kepada istri untuk melayani anak sekolah dasar (SD) yang datang secara bergerombol. Mereka datang seperti ini untuk membeli buku gambar, pensil warna untuk mengerjakan tugas sekolah yang diberikan oleh guru. Susahnya melayani anak-anak usia sekolah dasar karena mereka kurang konsisten saat hendak membeli sesuatu, tetapi dibalik semua itu terasa menyenangkan juga sebab ada tingkah lucu yang meteka perlihatkan.
Mumpung ada istri yang membantu, saya menyantap sarapan pagi yang dari sejak tadi telah disediakan. Saat tukang renovasi rumah datang, saya memberikan kunci kepadanya agar bisa masuk untuk menyelesaikan semua pekerjaan yang tersisa sedikit lagi.
Kelihatannya renovasi rumah tempat tinggal saya dan keluarga akan rampung semua pada hari ini, istri saya tampak sangat senang akan rampungnya rumah yang kami tempati karena dia akan menyusun dan mengatur interior ruang tamu sesuai yang diinginkan olehnya. Saya rasa semua perempuan punya ide tersendiri dalam mengatur interior ruang tamu sesuai keinginan mereka, dan saya tidak terlalu ikut campur adalkan istri senang dan bahagia.
Saya sempat mengatakan kepada tukang saat mengambil kunci rumah tadi bahwa saya akan menyusul dibelakang untuk memeriksa semua yang telah siap dikerjakan. Sampai pukul 11:00 saya masih tertahan di tempat usaha warung fotocopy karena banyaknya kosumen yang datang ingin membuat surat permohonan bantuan dana santri pada lembaga Baitul Mal kabupaten Aceh Utara.
Adapun rincian isi permohonan yang harus disiapkan adalah; surat keterangan miskin, surat permohonan, bukti akreditasi dayah dari pemerintah, surat aktif santri, pas photo ukuran 3x4, fotocopy buku rekening bank, fotocopy kartu santri, dan berkas identitas diri.
Saat sudah sepi dari konsumen barulah sempat pulang ke rumah untuk meninjau pekerjaan yang dilakukan oleh tukang. Saya perhatikan semua pekerjaan telah rampung dikerjakan dan tidak ada satupun yang terlewati seperti keinginan saya dan istri. Saya menilai hasil pekerjaan dari tukang ini begitu memuaskan dan ongkosnya tergolong murah dari tukang-tukang lainnya yang saya kenal.
Melihat saya puas akan kinerjanya, lalu tukang memberesi semua peralatan kerjanya untuk dibawa pulang. Peranca yang digunakan saat membuat loteng rumah dan mengecatnya juga turut dibongkar sebah tidak dibutuhkan lagi. Setelah membayar ongkod, kami berjabat tangan pertanda telah selesai semuanya.
Saya menyempatkan diri pergi ke kebun untuk mengontrol perkembangan tanaman kakao. Saya membersihkan kebun dari dedaunan yang menumpuk lalu dikumpulkan pada satu tempat untuk dibakar supaya tidak berserakan lagi jika diterpa angin. Pukul 18:00 saya pulang dari kebun untuk mandi dan beristirahat sejenak sambil menunggu kumandang adzan magrib tiba.
Demikian The Diary Game singkat saya pada hari ini, sekian dan terima kasih atas waktunya berkenan membaca tulisan saya ini dan memberi dukungan sebagai penyemangat bagi saya untuk selalu menghadirkan karya-karya yang lebih baik lagi.
Salam Hormat,
@yuswadinisam
About Me
Click here
Upvoted! Thank you for supporting witness @jswit.
Upvoted. Thank You for sending some of your rewards to @null. It will make Steem stronger.
Tautan Mudah untuk delegasi ke @steem4indonesia
Tautan Mudah untuk delegasi ke @steemhobbies
Thank you very much for moderating my post