The Diary Game : 17 Agustus 2024 || Merah Putih Berkibar, Semangat Berkobar

in STEEM FOR INDONESIA3 months ago (edited)

20584B6D-3D09-4474-A2DE-F37EBF1099F4.jpeg

The Diary Game

Sabtu, 17 Agustus 2024
Assalamu'alaikum Wr. Wb

Hallo Steemians,
Akhir pekan kali ini tentunya berbeda dari biasanya karena hari ini adalah hari istimewa bagi bangsa Indonesia. Semangat merah putih bukan hanya berkibar di sepanjang jalan tapi juga berkobar di dalam dada. Kata “Merdeka” bergaung di mana-mana. Seperti itulah euforia Hari kemerdekaan Republik Indonesia ke-79.


C25D2834-54A3-43AE-BD64-4E7A83E65584.jpeg
Perjalanan Menuju Sekolah

Pagi ini dengan semangat ‘45 kupacu sepeda motorku menuju sekolah tercinta. Aura kali ini memang begitu berbeda. Dengan memakai seragam kebesaran KORPRI dan PDH, kami melaksanakan upacara memperingati Hari Kemerdekaan di sekolah.

Upacara berjalan dengan tertib dan penuh khidmat. Apalagi saat serenai detik-detik proklamasi dibunyikan sampai teks proklamasi dibacakan, hatiku bergetar, jiwa patriotisme yang selama ini melekat begitu berkobar hebat, dan suasana penuh haru. Tanpa sadar ada cairan panas memenuhi kelopak mataku.

Ya, Allah... sujud syukur kami yang sudah merasakan kemerdekaan ini, buah dari perjuangan pejuang-pejuang kami, hingga kami masih dapat merasakannya sampai angka ke 79 ini.

Upacara selesai, kamipun mengabadikan moment foto bersama. Kemudian kami kembali sibuk dengan tugas masing-masing, yaitu persiapan karnaval yang akan diadakan siang hari ini di kecamatan pukul 14.00 wib.

2B40C3C3-BADA-4FA7-8EDD-3343A220BD12.jpeg

50609E25-AD0E-4614-B5BF-5D061B778BB4.jpeg
Pelaksanaan Upacara Hut RI

134746B1-9193-477D-B612-F613840C7B3F.jpeg
Bersama Anggota Paskibra


Seluruh warga sekolah sibuk mempersiapkan semua perlengkapan yang akan di bawa di acara karnaval. Produk dari Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) merupakan salah satu indikator penilaian dalam acara karnaval hari ini. Dan semua produk-produk tersebut sudah dikumpulkan dan siap untuk di bawa dan dipamerkan di acara karnaval. Becak untuk pengangkut juga sudah dihias.

85BA55BC-26F7-412E-9DBF-4B9A320B98A5.jpeg
Persiapan Karnaval

Di ruangan berbeda, siswa-siswi yang memakai pakaian adat dan profesi juga sedang di rias wajahnya, karena hari ini mereka akan menjadi raja dan ratu sehari.😁


Pukul 14.00 wib kegiatan karnaval di mulai. Aku bersama rekan guru lainnya bertugas mendampingi siswa-siswi dalam barisan.

Sepanjang jalan tidak lupa kami menggaungkan yel-yel penuh semangat sebagai bentuk rasa cinta dan bangga kami pada NKRI dan sekolah kami. SMA Negeri 2 Seunuddon.

8855C1D1-D2BC-4382-8E82-712E7EE66991.jpeg

88BF4222-DB4E-4BAF-B056-90D758575404.jpeg
Karnaval Hut RI

Teriknya matahari semakin membakar semangat kami dalam memeriahkan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79.

Rute karnaval, dengan star awal dari SMA Negeri 1 Seunuddon dan Berakhir di Kantor Camat Seunuddon. Kemudian kami berkumpul di Masjid Seunuddon, yang berada di depan Kantor Camat.

D88D8078-E9B9-48F6-8DA5-3C9943B52B63.jpeg
Siswiku Yang Comel

Di halaman masjid itulah kami melepas lelah bersama siswa-siswi tercinta, sambil menikmati makanan dan minuman yang sudah di sediakan oleh sekolah.


Hari sudah menunjukkan pukul 17.00 wib, Karena harus kembali lagi ke sekoah, aku memutuskan untuk tidak menunggu acara pengumuman pemenang karnaval.

Acara karnaval memang sudah selesai, namun euforianya masih berkobar. Jalanan yang masih macet membuat kami butuh waktu agak lama untuk sampai di sekolah.

C7DBEDA1-9FC2-4FAB-95F8-0AA7F85DD2B0.jpeg
Panitia Masih Semangat

Sesampai di sekolah, siswa-siswi mengembalikan pakaian dan perlengkapan lainnya ke sekolah. Guru-guru membantu mengemasi pakaian dan perlengkapan yang di kembalikan oleh siswa.

Salah seorang rekan guru mengirimkan sebuah foto melalui WAG, Alhamdulillah untuk karnaval kami mendapat juara 3. Sehari sebelumnya kami mendapat juara 1 dalam pertandingan futsal.

Sebuah pencapaian yang patut di syukuri tahun ini, karena semua ini di capai dengan jalinan kolaborasi kami.

Jam sudah menunjukkan pukul 18.10 wib, akupun meminta izin pulang. Tinggallah beberapa rekanku yang rumahnya tidak begitu jauh dengan sekolah.


Sesampai di rumah, Shakeil dan Papanya sudah menungguku di teras. Ia berhambur mengejarku. Bahagia begitu jelas di raut wajahnya. Akupun sangat merindukannya. Seharian kutinggal, begitu lama terasa.

Demikianlah aktivitasku di Hari Kemerdekaan ini Steemians. Lelah memang, tapi semua terasa ringan karena semangat dan kerjasama yang hebat. Terimakasih yang sudah meluangkan waktu membaca postinganku ini.

Dirgahayu Indonesiaku🇲🇨
Merdeka💪🏻

Wassalam
@rinamareta22


Sort:  
 3 months ago 
Thank you for sharing in the STEEM FOR INDONESIA community

Dan terima kasih juga telah berbagi The Diary Game di halaman komunitas Steem For Indonesia:

waw, seru, seru dan lebih seru. Betapa istimewanya hari itu, semangat siswa-i anda dalam mengikuti karnaval. Busana yang indah, unik dan sempurna untuk merayakan pawai HUT RI ke79😍

DescriptionInformation
AI & Plagiarism Free✅️
Status Account✅️
Club StatusClub75
Support @steem4indonesia❌️
Support burnsteem25❌️
Support #meetup25pc✅️

Kami Turut Mengundang Anda Untuk Mendukung Pertumbuhan Komunitas STEEM FOR INDONESIA Dengan Mengdelegasi Ke Akun @steem4indonesia👇

100200300400500
10002000300040005000

Terimakasih atas dukungannya tuan🙏

Luar biasa hari kemerdekaan Nusantara

Hari yang sangat istimewa..Ini adalah Moment yang di tunggu-tunggu setiap tahunnya😊


1.gif

TEAM 7

Congratulations, your post has been successfully curated by Team 7 via @𝐢𝐫𝐚𝐰𝐚𝐧𝐝𝐞𝐝𝐲

Terimakasih banyak tuan atas dukungannya🙏🏻 Semoga ini menjadi penyemangat buat saya dalam berkarya lebih baik lagi🙏🏻

 3 months ago 

Sangat keren bu👍

Terimakasih bu 😊

Coin Marketplace

STEEM 0.20
TRX 0.19
JST 0.034
BTC 91364.38
ETH 3131.43
USDT 1.00
SBD 2.93