The Diary Game, 29 - 10 - 2024, Belanja Makanan Sehat Keperluan Sehari-hari Sebagai Asupan Gizi Keluarga

in Healthy Steem18 days ago

IMG_20241029_093650.jpg

Hari yang cerah disaat aku pergi berbelanja beberapa makanan harian yang bergizi dan berenergi tinggi, untuk keperluan sehari-hari dikarenakan aku sebagai ASN harus menyisihkan waktu sejenak, untuk berbelanja keperluan beberapa hari kedepan yang aku simpan di lemari es supaya lebih aman saat di konsumsi.

IMG_20241029_090412.jpg

Buah Lengkeng Kaya Manfaat

Aku berbelanja buah terlebih dahulu yang bisa bertahan untuk beberapa hari, walaupun tidak banyak hanya setengah kilogram buah Lengkeng manis dan segar dengan harga 50.000 perkilogramnya. Dan juga sangat perlu di konsumsi untuk bertambahnya nutrisi vitamin yang sangat bermanfaat bagi tubuh, diantaranya adalah:

  1. Kesehatan Ginjal, dapat mencegah terjadinya gumpalan kristal mineral yaitu batu ginjal.
  2. Sistem Saraf, dapat membantu melawan radikal bebas yang dapat menggangu sistem saraf.
  3. Kesehatan kulit, dapat membantu penuaan dini dan membantu menghasilkan kolagen.
  4. Mineral, banyak mengandung kalium, zat besi, yang baik untuk kesehatan tulang.
  5. Kesehatan mata, mengandung vitamin C dan antioksidan dapat membantu mengurangi kerusakan mata.

IMG_20241029_110503.jpg

Buah Strawberry

Dan juga buah yang manisnya asam-asam buah, seperti kita ketahui sedikit banyaknya kalau manfaat dari buah-buahan yang rasanya agak sedikit asam manis adalah, sangat penting untuk tubuh kita sehari-hari sebagai nutrisi buah. Aku sendiri sangat suka buah-buahan apa saja,namun aku tetap menjaga buah apa yang perlu aku hindari tidak makan berlebihan karena aku ada riwayat Asam Lambung. Seperti buah strawberry yang banyak mengandung asamnya. Tetapi sangat berguna bagi tubuh kita yaitu:

  1. Menjaga kesehatan Jantung
  2. Menjaga kesehatan Otak
  3. Menjaga kesehatan kulit
  4. Menjaga kesehatan Mata
  5. Menjaga kesehatan tulang

Dalam buah-buahan sangat banyak manfaatnya, tetapi aku membelinya dengan bergantian dan bervariasi supaya anak-anak dirumah tidak bosan, terkadang sempat mengering karena sudah keseringan dengan buah itu-itu saja.

IMG_20241029_185403.jpg

Tempe Pelengkap Nutrisi

Dirumah hampir setiap hari ada tempe yang aku olah berbagai macam cara supaya anak-anak lahap saat menyantapnya, sebagai pelengkap nutrisi tambahan. Kebiasaan aku mengolahnya cuma goreng dan ditaburkan garam atau goreng tepung Krispy, dengan satu bungkus tempe bisa dijadikan beberapa potong tempe untuk menu makan siang.

Seperti kita tahu tempe itu di budidayakan dengan berbagai manfaat yang merupakan dari kacang kedelai. Salah satunya adalah tempe, bumbu urap, kedelai goreng, tahu dan masih banyak dari olahan tempe menjadi sebuah makanan lezat yang kaya akan manfaat:

  1. Membuat tidur lebih nyenyak
  2. Menjaga kesehatan tulang
  3. Menurunkan berat badan
  4. Menurunkan kolestrol dan
  5. Mencegah kerusakan sel

IMG_20241029_185741.jpg

Daging Ayam Asupan Gizi

Ini Ayam goreng pada umumnya anak-anak suka sama masakan yang bahannya dari daging Ayam, apalagi sekarang lagi viral berbagai masakan yang terbuat dari daging Ayam seperti

  1. Ayam Goreng
  2. Ayam Tangkap
  3. Ayam Geprek
  4. Ayam Lepas
  5. Ayam Gebuk
  6. Ayam Korea
  7. Ayam Panggang
  8. Ayam Guling
  9. Ayam Bakar
  10. Masih banyak yang lainnya

Selain banyak jenis makanan yang di olah dari daging Ayam, disamping itu juga kaya nutrisi yang bagus untuk di konsumsi supaya energi yang dibutuhkan oleh tubuh tercukupi. Anak-anak aku dari sekian banyaknya masakan yang terbuat dari daging Ayam hanya satu menu yang paling mereka sukai adalah ayam bakar dengan bumbu terasi ekstra pedas manis.

IMG_20241029_190207.jpg

Teh Hijau Yang Kaya Manfaat Untuk Tubuh

Dan juga minuman favorit aku di siang hari sangat segar dan nikmat, yaitu teh hijau dingin sangat segar di minum saat suhu cuaca panas, untuk pelepas dahaga yang sangat banyak kegunaannya untuk kesehatan. Habis satu bungkus tetap aku membelinya lagi sebagai stok minuman segar di siang hari, harga agak lumayan mahal sedikit berkisar 65.000 ribu rupiah untuk satu bungkus di toko Aleng Lhokseumawe.

Aku sering minum teh hijau di siang hari, selain segar dan kegunaannya juga yang luar biasa, yang membuat badan lebih segar setelah kita meminumnya di siang hari. Dengan segudang manfaat bagi kesehatan tubuh apalagi yang kekurangan cairan nutrisi. Teh hijau baik dingin maupun hangat rasanya yang enak membuat kita ketagihan, dan mau-mau lagi.

Cerita singkat tentang belanja makanan keperluan sehari-hari, sebagai asupan nutrisi untuk keluarga. Terima kasih wassalam

Coin Marketplace

STEEM 0.21
TRX 0.20
JST 0.034
BTC 90913.25
ETH 3176.54
USDT 1.00
SBD 2.97