The diary game, 19 September 2024 || Mengunjungi kantor BPKD

in Steem For Ladies4 days ago

Assalamu’alaikum…

Hai Ladies, berjumpa lagi dengan saya @surinadewi, hari ini saya akan bercerita tentang bagaimana kesibukan saya dalam menyelesaikan laporan E-BMD yang sangat penuh dengan perjuangan. Apa kabar ladies semuanya? Alhamdulillah saya hari ini sehat dan masih dengan penuh semangat saya akan bekerja menyelesaikan tugas saya hari ini, semoga cepat selesai, aamiin.

IMG_20240919_135501.jpg

Hari ini kamis saya berangkat kerja seperti biasa dengan seragam batik puskesmas Meurah mulia. Setelah anak-anak berangkat sekolah, saya juga berangkat kerja sambil mengantar dek Nicky kerumah wawak pengasuh nya. Kemudian seperti biasa saya langsung ke puskesmas dan mempersiapkan ruangan juga absen pegawai puskesmas.

Alhamdulillah dari kemarin saya sudah menyelesaikan pelaporan perdana saya di aplikasi E-BMD. Rasanya sedikit tenang karena bagian tugas saya telah selesai. Jadi hari ini saya berencana akan menyelesaikan pelaporan manual bulanan saya sebagai bidan desa. Saya pun pergi ke ruang KIA, ruang gizi, imunisasi untuk mengambil map laporan yang akan saya selesaikan.

Saya baru memulai buat laporan tapi datang beberapa pasien untuk membuat surat keterangan sakit dan juga surat keterangan sehat di ruang tata usaha, jadi saya langsung mengerjakan surat itu terlebih dahulu karena pasien nya sudah menunggu. Teman yang lain belum datang karena memang masing-masing dari mereka mempunyai kesibukan lain untuk turun ke desa.

Tidak lama kemudian ibu pengelola barang dan aset tiba, juga ibu sekpus telah datang. Setelah buat surat saya juga kembali mengerjakan laporan bulanan saya sambil juga membahas kerjaan lain dengan ibu sekpus dan juga ibu pengelola barang. Ternyata laporan E-BMD yang telah saya selesaikan belum di laporkan ke dinas kesehatan sehingga absennya masih merah di dinas.

IMG_20240919_130219.jpgIMG_20240919_130421.jpg

Ibu pengelola barang juga mengatakan setelah di cek ternyata ada sedikit selisih harga dari barang pemasukan dan barang penyaluran. Jadi dalam detik itu juga kami harus ke dinas kesehatan untuk menyelesaikan dan melihat selisih harga tersebut kenapa jumlahnya tidak sama. Jam sudah menunjukkan pukul 10.45 wib, kami melajukan sepeda motor dengan kecepatan sedang, sekitar 30 menit kami telah tiba di dinas kesehatan.

Kami langsung menemui kak Tina yang bertanggung jawab atas pelaporan aplikasi E-BMD di dinas kesehatan. Alhamdulillah kak Tina stanby di ruangan dan terlihat sunyi, jadi kami bisa leluasa Konsul dengan kak Tina tanpa harus buru-buru. Kami mengecek dimana kesalahan sampai ada selisih harga hanya sebesar Rp 75.000, harga yang sedikit tapi kesalahan nya mengganggu jumlah harga akhir.

Dengan teliti saya dan kak Tina mengecek satu persatu barang untuk melihat dimana selisih harganya dan Alhamdulillah hampir 1 jam kami mendapatkan permasalahan tersebut. Kemudian kami mengupayakan untuk mengedit dengan cara yang kami tau tapi ternyata itu tidak berhasil, ditambah lagi dengan jaringan nya yang error membuat proses mengedit terhambat.

Saat jaringan sudah kembali membaik, kami mengusahakan lagi untuk mengedit tapi tetap tidak bisa tersimpan. Waktu saat ini sudah menunjukkan jam istirahat siang, kami merasa segan karena mengulur waktu istirahat dan shalat kak Tina, jadi kami pun pamit undur diri juga untuk shalat dan makan.

Saat makan saya menelpon pak bento yang bertugas di kantor BPKD untuk menanyakan jalan keluar dari permasalahan kami ini, dan pak bento menganjurkan kami untuk mendatangi kantor beliau tapi nanti kami akan di bantu oleh teman pak bento yang bernama pak haris untuk menyelesaikan masalah kami ini, karena pak bento sedang ada tamu lain.

IMG_20240919_160938.jpg

Setelah shalat dan makan siang, kami langsung menuju ke kantor BPKD Aceh Utara. Dulu kantor nya gabung dengan kantor bupati di bagian aset daerah, tapi sekarang mereka sudah punya kantor sendiri tepat di sebelah kanan kantor Bupati Aceh Utara. Sesampai di sana kami bertanya kepada bapak security dan langsung diarahkan ke lantai dua.

Sampai di lantai dua ternyata pas berjumpa dengan bapak Haris di depan tangga, kemudian kami langsung di ajak ke ruangan beliau. Suasana nya masih sangat sepi, karena memang waktu istirahat belum selesai. Di dalam ruangan hanya terlihat beberapa pegawai saja termasuk pak bento dan juga tamunya.

Awalnya kami sempat bingung saat menjelaskan permasalahan kami, saya menjelaskan dengan pelan dari awal sampai selesai laporannya. Tapi karena memang mereka ahlinya jadi dengan mudah pak Haris bisa memahaminya. Kami pun di iring ke meja pak Haris karena beliau mengatakan akan lebih mudah mengerjakan nya dari komputer beliau sendiri.

IMG_20240919_140357.jpg

Kemudian satu persatu di buka semua yang telah saya entry dan tadi saya juga mengatakan sudah mendapatkan item atas kelebihan selisih harga akhirnya. Permasalahan nya adalah bagaimana cara menghapus kelebihan item tersebut tanpa harus mengentry ulang semua barang. Pak Haris dengan telaten dan sabar menjelaskan nya kepada saya.

Tapi lagi-lagi jaringan aplikasi yang error membuat proses perbaikan laporan kami kembali terhambat, saat sedang seperti itu saya menggunakan kesempatan untuk menanyakan beberapa hal kepada pak Haris yang agak kurang saya pahami. Menunggu jaringan aplikasi 30 menit masih belum bisa, padahal tadi pak Haris sudah menelpon ke pusat untuk merefresh aplikasi tersebut sehingga tidak lelet lagi.

IMG_20240919_102226.jpg

Setelah hampir 1 jam menunggu jaringan nya kembali normal dan saya memperbaiki dengan cepat, karena harus di dibatalkan terlebih dahulu dan masih bisa langsung ulang persetujuan tanpa harus entry ulang. Alhamdulillah saya sudah memahaminya dengan baik jika terjadi kesalahan seperti ini lagi. Setelah kami memastikan semua beres, kami pun pamit undur diri untuk pulang.

Alhamdulillah semua sudah selesai dan konfirmasi ke dinas kesehatan juga mengatakan bahwa jumlahnya sudah sesuai. Kami dengan penuh semangat kembali pulang balik ke puskesmas, walau jam sudah menunjukkan pukul 16.45 wib tapi kami harus balik ke puskesmas untuk menjumpai teman dari farmasi puskesmas untuk memberikan jalan keluar atas kendala dari laporan mereka di E-BMD.

Sekitar 30 menit kami memutuskan semuanya untuk pulang kerumah masing-masing. Sampai dirumah saya belum bisa beristirahat karena harus memasak makan malam terlebih dahulu untuk keluarga dan anak-anak dan juga setelah magrib saya akan menghadiri malam tujuh hari meninggal nya bapaknya ibu sekpus.

IMG_20240919_195647.jpgIMG_20240919_195631.jpg

Selama 7 hari meninggalnya orang tua (bapak) dari ibu sekpus saya tidak mempunyai kesempatan untuk hadir, barulah malam ini saya bisa datang. Setelah shalat magrib saya bergegas berangkat ke rumah duka. Sampai disana terlihat sudah ramai para Tengku, sanak saudara dan juga masyarakat yang akan melaksanakan tahlilan.

Dengan menggenggam tangan kecil dek Nicky saya memasuki rumah orang tua dari ibu sekpus, Alhamdulillah saya disambut dengan hangat oleh mama dan keluarga dari ibu sekpus, karena beliau juga mengenal saya selain teman kerja kak wardiah (sekpus) saya juga saudara dari pihak besan mereka.

Saya sempat membantu sebentar, walau sebenarnya saya sangat lelah dan benar-benar lelah hari ini hanya karena saya tidak sanggup melihat pekerjaan yang mengganggur 😁. Setelah merasa capek saya kembali duduk di dekat dek Nicky. Setelah para Tengku makan kami juga di persilahkan untuk makan, saya tidak berselera sangking capeknya hari ini.

Setelah sedikit bercerita dengan mamanya ibu sekpus, saya pamit untuk pulang karena sudah malam. Saya melajukan sepeda motor saya dengan kecepatan sedang 15 menit saya telah sampai dirumah, bertepatan abang-abang dek Nicky pulang ngaji. Setelah membereskan dek Nicky cuci tangan, kaki dan gosok gigi juga mengganti baju, saya juga akan beristirahat.

Alhamdulillah satu tanggung jawab telah siap, walau lelah tapi ada rasa puas tersendiri di hati, mungkin nampak sulit karena ini perdana laporan pengadaan barang menggunakan aplikasi E-BMD, tapi saya berharap soga ke depan akan lebih mudah, aamiin. Baiklah Ladies cukup sekian dulu, terimakasih yang sudah mau membaca postingan panjang saya hari ini.

Wassalamu'alaikum...
@surinadewi


Sort:  
 3 days ago 
Club Statusclub100
Steem Exclusive
Plagiarism Free
BOT Free
Voting CSI[ ? ] ( 0.00 % self, 10 upvotes, 8 accounts, last 7d )
Steemladies10%
Burnsteem2525%
AI contentHuman
Word count1,125
MOD's Observations/suggestions

Hi @surinadewi,

Thank you for contributing 10% of your post to community growth.

Your voting CSI is low, Keep engaging to increase your voting CSI.

Thank you for your day with us!..

Vote @pennsif.witness for growth across the Steemit platform through robust communication at all levels and targeted high-yield developments with the resources available. Vote here

 3 days ago 

Thank you so much @vishwara for your verification 🤗

Coin Marketplace

STEEM 0.20
TRX 0.16
JST 0.030
BTC 65910.66
ETH 2696.65
USDT 1.00
SBD 2.88