Traditional Acehnese Cuisine: "Boh reutek teuphep" (Stir-fried long beans with Acehnese spices).
kuliner kha Aceh, tumisan sayur kacang panjang
Hai steemians |
---|
Setiap daerah pasti mempunyai kuliner dengan keunikan dan kekhasannya masing-masing. Keistimewaan dari kuliner tersebut biasanya karena penggunaan bahan atau bumbu dalam suatu masakan sehingga cita rasanya menjadi berbeda, dan hanya ditemukan di daerah tersebut saja.
Hari ini aku akan membagikan salah satu kuliner khas dari daerah Aceh, Indonesia yang aku masak sendiri di rumah. Adapun Resep kuliner khas aceh yang aku bagikan ini dalam bahasa Aceh dikenal dengan masakan "Boh reutek teuphep"atau jika menggunakan bahasa Indonesia artinya "Sayur kacang panjang, tumis Aceh".
kuliner "Boh reutek teuphep" ini istimewa karena salah satu bahan bumbu yang digunakan hanya terdapat di daerah Aceh, bumbu itu adalah asam sunti. Asam sunti adalah bahan bumbu yang terbuat dari buah belimbing wuluh yang di keringkan. Penggunaa bumbu tersebutlah yang membuat masakan sayur kacang panjang ini menjadi khas dan cita rasanya juga enak dilidah
Baiklah, berikut ini aku bagikan salah satu resep masakan khas Aceh ini.
Bahan-bahan yang digunakan
1. Sayur kacang panjang
2. Minyak goreng untuk menumis
3. Sedikit air
4. Garam dan gula secukupnya
5. Bahan bumbu antara lain, bawang merah, bawang putih, cabai ramit, cabai merah, kunyit dan asam sunti
kacang panjang dan bahan bumbu
Cara memasak
Langkah.1
Bersihkan sayur kacang panjang, potong-potong sesuai selera.
kacang panjang yang sudah di potong
2. Haluskan semua bahan bumbu untuk tumisan
3. Panaskan minyak di wajan, tumis bumbu yang sudah dihaluskan, tambahkan bubuk kunyit dan sedikit air. Masukkan juga garam dan gula secukupnya sesuai selera
bumbu yang sudah dihaluskan di tumis
4. Setelah bumbu matang, masukkan sayur kacang panjang yang sudah di potong dan dibersihkan tadi, masak hingga sayuran matang. Barulah sayur kacang panjang tumis Aceh ini siap di hidangkan
proses menumis sayur kacang panjang
hasil masakan khas Aceh buatanku yaitu boh reuteuk teuphep
Masakan boh reuteuk teuphep ini paling enak di santap.dengan nasi hangat dan ditambah lauk lainnya. Rasa masakan sayuran kacang panjang tumis Aceh ini sangat khas dengan perpaduan, rasa asam dan pedas dari bumbu serta rasa gurih dari sayur kacang panjang. Susah diutarakan denngan kata-kata, saking enak dan uniknya masakan ini.
Selain itu, masakan tersebut juga mengandung nutrisi yang bermanfaat bagi metabolisme tubuh. Sayur kacang panjang mengandung nutrisi protein nabati, dan vitamin, keduanya merupakan zat yang penting serta dibutuhkan oleh tubuh kita manusia.
Demikianlah resep masakan khas dari daerahku Aceh, Indonesia semoga publikasiku ini bermanfaat. Bagi sesama steemians Aceh aku rasa menu masakan ini tidak asing magi dan bahakn juga menjadi menu yang difavoritkan, karena cara memasaknya sangat mudah dan bahan yang digunakan juga murah dan gampang diperoleh.
Vote @pennsif.witness for growth across the Steemit platform through robust communication at all levels and targeted high yield developments with the resources available. Vote here
Upvoted! Thank you for supporting witness @jswit.
X shared https://x.com/saylawana/status/1835229308190966018?t=2C6reG-pEn0BWhcazQXrMA&s=19
Upvoted. Thank You for sending some of your rewards to @null. It will make Steem stronger.
Saludos gracias por compartir esa receta de verdad que se delicioso. Exitos.
Thanks for verify my post