The Diary Game 07 Juni 2024 : Jumat pertama di bulan Juni
Assalamualaikum, sahabat semua!!
Apakabar kalian hari ini?, Semoga selalu dalam keadaan baik-baik saja dan masih semangat dalam menjalani aktivitas sehari-hari.
Alhamdulillah, adalah kata-kata yang patut kita ucapkan di setiap bangun tidur di pagi hari. Ucapan tersebut bermaksud sebagai tanda syukur kepada tuhan yang Maha Kuasa yang masih memberikan kesehatan untuk menjalani hari indah yang berkah ini.
Pagi ini, Alarm terus berdering dari handphoneku sehingga membuat terkejut dan segera meraba-raba handphone sebelum mata terbuka dengan maksud untuk mematikan alarm. Sebelum bangkit, hal yang sering saya lakukan adalah olahraga sederhana seperti push up dan sit up. Hanya 5 menit saja untuk olahraga, lalu aku menuju kamar mandi untuk berwudhuk kemudian beribadah.
Sarapan pagi adalah sesuatu yang tidak boleh kita tinggalkan agar kesehatan tetap terjaga. Selanjutnya saya mulai memegang handphone untuk membuka web steemit. Disana saya membaca beberapa postingan yang masuk di beberapa komunitas, tidak lupa saya meng Upvote pada postingan kawan dekat, serta postingan yang menarik. Namun saya tidak mendapatkan kejutan dari kurator besar akhir-akhir ini, sehingga membuat semangat berkurang.
Saya memiliki jadwal untuk mereview postingan yang masuk di komunitas Steem Kids & Parents hari ini, jadi segera melakukannya hingga habis, lalu baru membuat postingan sendiri. Saya menghabiskan waktu pagi hingga siang hari di rumah saja. Saat siang tiba, sudah menjadi rutinitas di hari jumat bareng sahabatku @cymolan untuk melaksanakan shalat Jumat di masjid besar bujang Salim.
Sebelumnya, saya saling berinteraksi melalui WhatsApp hingga menunjukkan pukul 12:10 barulah berkemas untuk menuju rumahnya di Tambon Baroh. Sebelum berangkat tidak lupa mempersiapkan laptop dan beberapa perangkat lainya, semua itu saya masukkan kedalam tas dan akan saya titip dirumah sahabat saya. Kemudian saya makan siang dengan sepiring nasi yang dimasak oleh ibu. Sekitar jam 12:20 saya mulai berangkat menuju rumah sahabatku @cymolan, hingga tiba disana saya menitipkan tas dirumahnya dulu dan akan saya ambil kembali nanti selesai shalat Jumat.
Biasanya adik dari sobat @cymolan ikut bersama kami ke mesjid, namun hari ini tidak karena dia pulang kekampung. Maka kami berdua langsung berangkat ke mesjid untuk melaksanakan shalat Jumat hingga selesai.
1,5 jam kami menghabiskan waktu di mesjid untuk mendengarkan khutbah, dan shalat jamaat jumat hingga selesai. Setelah itu, kami pulang sejenak kerumah sobatku. Saat itu dia memintaku untuk menemaninya menarik uang di ATM BSI. ATM BSI berada di komplek PT.PIM, yang jaraknya sekitar 2 KM dari rumahnya.
Selesai menarik uangnya, kami pun memutuskan untuk duduk di warung kopi. Sebelumnya saya mengambil laptop dulu di rumah sobat @cymolan, lalu baru menuju warung kopi langganan kita yaitu ST Coffe. Tidak hanya kami berdua, tetapi @waliyul juga ikut bergabung bersama kami kesana.
Saat tiba disana, kami memesan minuman sesuai selera kami masing-masing. Selanjutnya, Saya melihat beberapa postingan baru juga sudah mulai menumpuk di komitas Steem Kids & Parents, maka saya langsung melanjutkan review hingga selesai dan sisanya akan saya lanjut besok pagi saja.
Disana kami saling bercanda agar menambahkan semangat, seperti pada gambar diatas yaitu yang mana @waliyul menunjukkan kepada saya salah satu foto lucu yang dikirim kawannya, lalu saya mengambil foto tersebut dan mengatakan foto tersebut mirip dengannya, hahaha. Selain itu kami juga membahas tentang perkembangan Steemit. Adapun di waktu lain juga sibuk dengan kegiatan pribadi kami seperti membuat tugas kuliah dan sebagainya.
Tanpa terasa, kebersamaan hingga lupa bahwa jam telah menunjukkan pukul 17:00. Maka ketika itu kami putuskan untuk meninggalkan warung kopi dan membayar minuman yang telah kami nikmati disana. Dalam perjalanan pulang , kami singgah lagi dimasjid untuk melaksanakan shalat Ashar. Tetapi saat itu saya hanya berdua dengan sobat @cymolan saja yang singgah disana, sedang waliyul memilih untuk melaksanakan shalat dirumahnya saja.
Usai melaksanakan shalat di masjid, saya mengantarkan kembali sahabatku kerumahnya, kemudian baru balik kerumah orang tua saya di Cot Dua. Setelah beristirahat beberapa menit dirumah, lalu saya mandi sore dan menggantikan pakaian. Sedangkan dimalam harinya, sudah menjadi rutinitas saya untuk menuntut ilmu agama di dayah Glee Madat.
Pengajian dimulai setelah melaksanakan shalat Isya di dayah, dan saya perginya sebelum waktu Isya agar sempat melaksanakan shalat disana. Setelah selesai shalat, pengajian pun dimulai hingga jam 22:30.
Malam ini, kami tidak langsung pulang tetapi kembali lagi belajar kitab bersama guru senior. Sekitar satu jam kami menghabiskan waktu untuk belajar mengulangi pelajaran kitab bersama guru senior. Tepat pada jam 00:15 barulah kami pulang kerumah masing-masing untuk beristirahat. Sekian postingan aku kali ini, terimakasih atas perhatian.
Wassalam
@walictd
💯⚜2️⃣0️⃣2️⃣4️⃣ This is a manual curation from the @tipu Curation Project.
@tipu curate
Upvoted 👌 (Mana: 1/6) Get profit votes with @tipU :)
TSM my friend
Upvoted. Thank You for sending some of your rewards to @null. It will make Steem stronger.
Share On X