obstruction of donations from MIN 4 Lhokseumawe City for Palestine

in STEEM FOR BETTERLIFElast month (edited)

Assalamualaikum warahmatullahi Wabarakatuh

1000015760.png

Hai sobatku steemiant yang berada di komunitas Steem for betterlife semua gimana khabarnya? saya mendoakan semua sehat-sehat ya semoga sanggup menjalankan aktivitas seperti biasa. Berjumpa kembali dengan saya @sriiza. Hari saya akan membagikan aktivitas saya. simak yok kisahku.

Kemaren sore saya menerima Whatshap group MIN 4 Kota Lhokseumwe dari wakil kesiswaan mengabarkan bahwa besok akan ada penggalangan dana untuk Palestina. saya langsung mengirimkan wa ke group kelas supaya hari ini membawa sumbangan untuk Palestina.

Pagi ini pertama-tama kami bersama-sama dengan siswa melakukan senam sehat terlebih dahulu, selesai senam siswa kami kumpulkan di halaman madrasah karena hari ini kedatangan tamu perwakilan Palestina ke sekolah kami. yaitu Syekh Mahmoud Said Kamal. Siswa pun sangat antusias menunggu Syekh dari Palestina. sehingga mereka duduk dengan tertib dan rapi tanpa ada drama di antara mereka. saya sangat senang jiwa dan semangat siswa kami dalam membantu saudara kita yang malang nasibnya karena terus menerus di jajah oleh Israel. sehingga anak-anak Palestina tidak bisa bersekolah seperti daerah kita sekarang. kami telah menyediakan kardus untuk penggalangan dana sebelum Syekh dan rombongan pendamping hadir di sekolah kami.

Kamipun melakukan penggalangan dana untuk Palestina terlebih dahulu. kami para dewan guru bekerjasama dalam pengutipan penggalangan dana. kami mulai mengedarkan kardus untuk mengisi sedekah terbaiknya untuk membantu Palestina. selesai penggalangan kami segera menghitung sumbangan yang telah berada dalam kardus. kami bekerja sama dalam menyusun lembaran demi lembaran uang supaya cepat selesainya dan uangnya juga rapi.

1000014366.jpg

1000014367.jpg

Sambil kami menghitung uang sumbangan yang terkumpul Tiba-tiba mobil rombongan syekh muncul di pintu gerbang sekolah kami.siswapun bersorak dengan riang karena senang syekh yang mereka tunggu telah sampai di sekolah kami. Para rombongan langsung menuju lapangan untuk memberikan sedikit cerita tentang Palestina, dan gimana saudara kita semua hidup sehari-hari. acara hari ini di sambut langsung oleh seluruh guru MIN 4 dan siswa. Dalam acara hari ini bertemakan Support For Palestina. Kami selaku warga MIN sangat memberikan dukungan penuh buat Palestina.

1000014364.jpg

Syekh Mahmoud Said Kamal langsung di perkenalkan oleh juru Bicara atau translator yang mendampingi belian. Syekh Mahmoud said Kamal merupakan imam masjid yang ada di palestina beliau seorang hafidz 30 juzz pada saat beliau berumur 14 tahun. walaupun di jajah tetapi Generasi Palestina tetap menghafal Al quran. pendamping syekh langsung meminta kepada kami untuk menyediakan proyektor. biar bisa memperlihatkan keadaan palestina saat ini.

Syekh langsung memberikan kata menggunakan bahasa arab dan langsung di terjemahkan oleh pendamping beliau supaya siswa paham apa yang sedang di bicarakan oleh Syekh. beliau mengatakan anak Palestina tidak bisa bersekolah, rumah mereka hancur, rumah ibadah juga di hancurkan, tapi mereka tetap berjuang dan mempertahankan Palestina dari jajahan brutalnya Israel. kegiatan yang mereka lakukan disana hanya menghafal Alquran serta membantu sesama yang terkena musibah.

Saya sendiri menghitung sumbangan yang siswa kumpulkan hati saya sangat senang jiwa membantu siswa kita sangat terlihat. karena begitu banyak sumbangan yang di berikan. karena kami tidak selesai-selesai dalam penghitungan uang sumbangan hari ini.

Pemakaian Syal sebagai kenangan beliau hadir Di MIN 4 Kota Lhokseumawe

1000014389.jpg1000014395.jpg1000014388.jpg

Selesai Syekh memberikan sedikit cerita mengenai keadaan anak -anak dan kondisi disana. syekh memberikan sedikit cendramata untuk sekolah kami. syekh memberikan syal Palestina untuk guru laki-laki yaitu pak Iqbal, Pak Ismail, dan pak Bakri yang akan menerima shal dari Syekh sebagian simbol terimakasih karna MIN 4 telah menerima beliau datang kesekolah kami.

Photo Bersama Syekh dari Palestina serta siswa
1000014387.jpg
1000014383.jpg

Selesai acara penyerahan syal kami segera photo bersama syekh dan rombongan yang datang hari ini ke sekolah kami. kami juga sangat senang sekolah kami ada yang mengunjunginya.

Kemudian kami menyuruh siswa untuk masuk kedalam kelas sedang Syekh beserta rombongan di silahkan masuk ruangan bapak @radjasalman untuk menerima dan menyerah kan sumbangan yang telah kami galang kan tadi. Alhamdulillah penggalangan sumbangan hari on berjalan sukses dan serta sangat luar biasa banyak sumbangan yang terkumpul yaitu sebesar Rp 2.600.000 atau setara 930 steem. Alhamdulillah semoga berkah rezeki dari kami harri ini, untuk orang tua siswa terimakasih banyak atas sumbangan dan kerja sama yang sangat baik dalam menyukseskan acara kami hari ini. semoga amal sedekah jariyah kita semua di balas oleh Allah.

1000014471.jpg

1000014474.jpg

Setelah berbincang-bincang di ruang kantor Kepala madrasah. selanjutnya kepala Madrasah menyerahkan Sumbangan yang telah kami susun dan kami hitung serta sudah kami masukkan kedalam amplop. Syekh langsung menerima sumbangan yang kami berikan.

1000014452.jpg

1000014456.jpg

Kami sangat senang bisa membantu meringankan beban saudara kita yang lagi di timpa musibah yang berkelanjutan. gimana jika itu terjadi di tempat kita, tidak sanggup saya bayangkan, tetapi mereka sangat kuat dalam menjalankan cobaan dari Allah. sungguh luar biasa mereka dalam memperjuangkan agama Allah.

Syekh mengucapkan terimakasih banyak kepada kami semua. beliau mengatakan tidak mampu membalas kebaikan kita semua hanya Allah yang akan membalasnya. syekh kembali pamit sama kami untuk kembali mengunjungi sekolah lain.

Photo kegiatan hari ini

1000014468.jpg1000014392.jpg
1000014439.jpg1000014422.jpg1000014415.jpg
1000014424.jpg1000014384.jpg

Sekian ceritaku hari ini dalam membantu saudara kita Palestina yang sedang di guncang oleh Israel, semoga mereka di berikan kemudahan dan selamat dari mara bahaya. dan di jauhkan dari negara kita. terimakasih banyak untuk sahabat steemiant semuanya. byee..byee.

1000010023.png

wassalam
@sriiza

Sort:  

Upvoted. Thank You for sending some of your rewards to @null. It will make Steem stronger.

Congratulations for bringing a quality post, you have earned a positive vote from team 2 and it is delivered by @pandora2010.

IMG-20240930-WA0213.jpg

Many Blessings...🙏🏻

 last month 

Terimakasih banyak steemcurator04 telah memberi dukungan untuk postingan saya

Loading...

Coin Marketplace

STEEM 0.19
TRX 0.18
JST 0.033
BTC 87161.65
ETH 3057.00
USDT 1.00
SBD 2.75