Betterlife, The Diary Game Minggu 27 Februari 2022: Tetap beraktivitas walau hujan mengguyur

in STEEM FOR BETTERLIFE3 years ago

IMG20220227180911.jpg
Jalan-jalan sore


Hai Steemian

Pagi ini suasana di luar masih rintik-rintik. Sejak semalam hujan terus mengguyur. Sangat nyaman buat golek-golek malas di kasur. Tapi sayangnya sedang enaknya mimpi indah, teringat sarapan si Abang yang belum diantar. Seketika mimpi lenyap ntah kemana. Segera bangkit dan mengeluarkan motor. Tiba di Dayah ternyata si Abang sudah siap dengan pakaian sekolah. Telat sikit lagi mungkin dia udah berangkat ke sekolah atau ke kantin.

Segera saat tiba kembali di rumah, mengajak Al-Qarni juga sarapan dan mandi pagi. Mesin cuci juga sejak tadi sudah dihidupkan mamanya menunggu matahari muncul. Jemuran sudah dua hari belum kering sudah bertambah lagi dengan cucian hari ini.

Tali jemuran sudah terpasang di dalam rumah belakang yang belum selesai. Semua kapasitasnya sudah full. Semoga saja matahari mau keluar dari balik awan mendung sebentar agar gak semakin menumpuk kerjaan tukang gosok.


IMG20220227103804.jpg
Nongkrong di warung depan


Selesai menambah tali jemuran baru, saatnya istirahat sambil nongkrong bersama Al-Qarni di warung depan rumah. Sambil menikmati cemilan dan mengabsen setiap orang lewat ia terus aja nongkrong gak mau pulang.

Akhirnya ia baru mau Pulang saat melihat mamanya pulang belanja dari Balee Canang. Namun ia minta digendong mamanya. Bisa gak masak makan siang kalo harus digendong mamanya terus. Segera saya siapkan sebotol susu, sambil memutar juz 30 di Handphone karena di mesjid atau Meunasah gak ada terdengar orang mengaji jam segini.

Ia pun pulas selama dua jam lamanya. Saya jangan ditanya, pasti sudah duluan mengorok sebelum dia pulas. Kami terjaga saat azan Dhuhur berkumandang di mesjid Al-Ikram Cot Murong.


IMG20220227144527.jpg
Jemput si Abang


Ba'da Dhuhur segera mengantar makan siang untuk si Abang. Lalu saya bersama Al-Qarni juga makan siang di rumah. Selesai makan dan mandi, kami menjemput si Abang dan kawan-kawan yang untuk mengantar mereka menjahit pakaian seragam perpisahan.

Butuh waktu lebih dua jam untuk tiba kembali di rumah, karena cuaca hujan dan jalanan macet akibat kenderaan tidak bisa melaju kencang. Apalagi suasana jalanan di Lhokseumawe yang rata-rata terendam banjir.


IMG20220227152629.jpg
Jahit seragam batik


Tiba kembali di rumah segera menunaikan ibadah shalat Ashar. Selanjutnya Al-Qarni kembali mengajak jalan-jalan. Ia gak peduli dengan suasana hujan. Malah hujan membuat ia semakin semangat bermain di luar rumah.

Kami jalan-jalan sore dengan memakai payung. Ia senang sekali bermain hujan-hujanan di sepanjang jalan. Menjelang azan Maghrib berkumandang kami sudah kembali tiba di rumah.

Malam harinya, baru selesai jadwal Maghrib ia sudah mulai menguap-nguap ingin tidur. Tidak butuh waktu lama untuk kami sama-sama pulas kembali. Saya baru terjaga kembali saat menjelang tengah malam. Namun tidak lama setelah menunaikan kewajiban empat raka'at Isya lanjut tidur kembali.


Salam,

@radjasalman

About me


Coin Marketplace

STEEM 0.24
TRX 0.26
JST 0.040
BTC 96721.23
ETH 3463.08
SBD 1.56