The Food Diary Game | Season 3 | November 15th - 2021 | sfcharity50pc | MASAK AYAM KAMLUNG KESUKAAN AYAH MERTUAKU #CLUB5050

in SteemFoods3 years ago

50% Reward to @sf-charity


Pagi ini saya terbangun oleh suara azan yang sangat merdu, setelah menyelesaikan shalat subuh sang suami @taqdirul94 meminta kepadanya saya untuk dibuatkan nasi goreng, sayapun langsung kedapur membuat sarapan pagi, nasi goreng yang saya buat sangatlah sederhana namun saya menambahkan sosis kedalam nasi tersebut supaya terasa lebih lezat. Setelah selesai dengan dapur sayapun langsung membersihkan diri dan berpamitan untuk pergi bekerja.

AddText_11-15-09.41.45.jpg

Saat tiba dikantor teman satu kantor saya membawa oleh-oleh dari Medan yaitu Bolu Meranti merupakan bolu gulung khas Medan dengan isi moccha, namun masih banyak rasa lain lagi, bolunya sendiri sangat lembut dan lezat. Kira-kira pukul 09.00 lewat kami juga mendapatkan kue kotak karena diaula belakang kantor saya sedang ada acara, jadi kamipun kecipratan rezeki, kue yang tersedia dalam kotakpun lumayan banyak, yang pertama ada martabat mini, kue lapis, kue Pai, kacang beserta 1 buah air mineral. Rasa kue yang ada didalam kotak tersebut sangat lezat dan mengenyangkan.

IMG_20211115_100808.jpg

IMG_20211115_085643.jpg

Siangpun tiba, sayapun langsung mencari makan siang untuk mengisi energi. Saya memilih pergi ke "dapur kak yus" yang berada tidak jauh dari tempat kerjaku. Saya menggunakan sepeda motor biar cepat sampai, dan menu hari ini saya memilih untuk makan ikan bakar dan kuah lemak buah pisang, untuk ikan bakarnya sendiri saya hanya menggunakan bumbu rajang biasa dan dicampur kecap, namun yang istimewa saat prosesi pembakaran sudah dibakar dengan menggunakan bumbu. Sangat lezat tentunya.

IMG_20211115_124700.jpg

IMG_20211115_124653.jpg

Dan untuk kuahnya sendiri, saya mencoba Pisang Teupeuleumak, ketika memakan ini menu yang satu ini akan mengingatkan kita suasa kampung halaman yang sudah lama kita rindukan, kuah ini tidaklah sembarangan orang bisa membuatnya, ini merupakan resep orang jaman dahulu, jika teman-teman penasaran dengan resepnya nantik aku tanyakan resepnya. Namun intinya kuah ini terbuat dari pisang yang masih muda, namun aku kurang tau jenis pisang apa yang digunakan.

IMG_20211115_124800.jpg

Setelah jam istirahat berakhir sayapun kembali ke aktivitas kerja sampai pukul 16.45. saat tiba dirumah ternyata ayah mertuaku sudah memotong ayam kampung, beliau ingin dibuatkan masak merah Masakan khas Aceh sayapun bersama dengan ibu mertua membuatnya. Ibu mertua saya bertugas memotong ayam, sedangkan saya. Bertugas mengukur kelapa menggunakan kukuran tradisional, kemudian langsung saya oeras untuk mengambil santannya. Kemudian saya mengambil beberapa bawang merah dan beberapa daun kari, Sere dan Lawang Aceh untuk ditumis terlebih dahulu sebelum menumis bumbu. Kemudian setelah tumis bumbu dilanjutkan dengan mengisi santan, dan kami bergantian menunggu sampai ayam tersebut matang.

IMG_20211115_174509.jpg

AddText_11-15-09.29.44.jpg

AddText_11-15-09.31.19.jpg

AddText_11-15-09.29.34.jpg

Malam sekitar 07.30 aku mengajak ibu mertuaku berbelanja kegeudong membeli beberapa perlengkapan rumah tangga yang sudah habis, saat pulang kamipun singgah di Martabak Samudera Pase yang khas disini adalah martabat durian, martabat durian ini memang diisi dengan durian asli yang sangat lezat, karena dirumah ada yang tidak suka durian sayapun membeli beberapa martabat telur juga. Terlihat biasa namun martabat telur ini sa lezatnya dengan martabak durian. Jika penasaran dapat langsung datang dan mencobanya sendiri.

AddText_11-15-09.26.36.jpg

Baca juga The Food Diary Game saya Minggu ini

CC:

@alikoc07 ADMIN Founder of SteemFoods
@steemitfoods ADMIN Official
@sf-charity MOD Official Charity Fund Account
@marlyncabrera MOD Discord & Telegram Moderator

1617323292235.png

M7YJgYmt9DySNyfn7j5EQjjBS341dHKxM1wMm7mTMfXe8nFJ8nqcF8fhrAZrAfh9uds2syrzc5nH5jcy3UJ4PY7Jph3e8temXAQKBUEutk...cSoKfm6r5aiXhKQh6GpGgxxzNX8Qd8vpduapqU8j7zsPZVPJcXqtGwZyfxgNi3igMV45K4zJ7WLDvi3agWejWvZDqm2uNCKrr5h3NMoFaQaGEE6HpiMVEwoTEW.png

text.gif

Sort:  
 3 years ago 

Screenshot_20211115_220249.jpg

Coin Marketplace

STEEM 0.16
TRX 0.15
JST 0.028
BTC 58182.09
ETH 2307.96
USDT 1.00
SBD 2.48