The Diary Game [Senin, 22 April 2024: Kebutuhan Makanan untuk Hewan Peliharaan]

IMG_20240422_120213.jpg

Salam hangat Steemian semua
Hari Senin tanggal 22 April yang menghidupkan ketenangan dalam peristiwa. Rutinitas di pagi hari diawali dengan kegiatan memangkas ranting dan dahan pohon matoa. Pohon matoa yang sedikit miring diperlukan pengurangan ranting dan dahan. Pemangkasan dilakukan dengan menggunakan bantuan tangga. Aktivitas yang dilakukan secara individu ini tergolong melelahkan.

Beruntungnya, aktivitas yang dikerjakan di pagi hari. Cahaya matahari tidak terlalu menyengat yang mampu membakar kulit. Udara dingin menjadikannya kesejukan saat beraktivitas. Pemotongan ranting dan dahan tergolong lama dikerjakan. Hal ini dikarenakan saya harus mencari peralatan lain untuk mempermudah pekerjaan. Apalagi, pohon matoa yang diselimuti oleh pohon buah naga.

IMG_20240422_064550.jpg
Proses pemotongan ranting dan dahan

Proses pemotongan ranting dan dahan pohon matoa telah selesai dikerjakan. Aktivitas berikutnya membersihkan halaman yang dipenuhi dengan tumpukan ranting dan dahan daun matoa. Tumpukan ranting dan dahan di potong lebih kecil. Hal ini untuk mempermudah proses pemindahan. Dilain sisi, hal ini memberikan kesan lebih rapi untuk makanan kambing.

Tumpukan ranting dan daun yang tergolong muda dapat dimanfaatkan sebagai makanan kambing. Saya teramat bersemangat untuk memotong setiap ranting pohon. Memisahkan dengan dahan pohon yang tergolong besar. Proses pemotongan dan memindahkan tumpukan dedaunan tergolong lama. Apalagi diharuskan mondar-mandir untuk mengambil dedaunan matoa di halaman rumah. Proses pemindahan telah selesai dikerjakan. Saya memutuskan untuk bergegas mandi.

IMG_20240422_064600.jpg
Dimanfaatkan untuk makanan kambing

Tubuh yang terasa segar selepas mandi. Saya menyegerakan diri untuk merias diri. Pakaian terbaik saya gunakan dan saya melanjutkan aktivitas ke sekolah. Perjalanan ke sekolah, saya ditemani Si Merah yang setia mengantar ke sekolah. Perjalanan panjang ditempuh untuk mencapai lokasi tujuan. Sesampainya di sekolah, saya mengambil beberapa berkas yang dibutuhkan.

Aktivitas di sekolah hanya mengerjakan beberapa penyusunan berkas raport. Penyusunan berkas yang tergolong tidak lama dikerjakan. Saya beristirahat sambil berbincang dengan guru yang lain. Istirahat yang di rasa cukup. Saya memutuskan untuk bergegas pulang. Apalagi waktu yang semakin mendekati siang hari.

Perjalanan pulang ditempuh dengan kehati-hatian. Walaupun, terkadang rasa bosan dengan kecepatan yang perlahan. Saya menambah kecepatan motor untuk mempercepat sampai rumah. Pada saat mendekati rumah, saya menghentikan laju kendaraan. Saya berhenti di toko makanan kucing. Saya membeli makanan kucing yang biasa diberikan kepada kucing. Pembelian pakan kucing telah dilakukan. Saya melanjutkan perjalanan pulang ke rumah.

IMG_20240422_120213.jpg
Membeli makanan kucing

Sesampainya di rumah, ternyata adik perempuan membelikan makanan kucing juga. Alangkah senangnya kucing kami siang ini. Persediaan makanan akan terpenuhi untuk satu minggu kedepannya. Kucing pun terasa senang akan makanan yang dimiliki. Kami pun merasa riang saat melihat kucing yang tampak imut meminta makanan.

Itulah tulisan yang dapat saya bagikan kali ini. Tulisan yang membagikan cerita akan tanggung jawab yang di pikul. Peliharaan sudah seharusnya mendapatkan haknya berupa makanan setiap harinya. Terima kasih atas dukungan yang diberikan kepada saya selama ini...

Sort:  
Loading...

Coin Marketplace

STEEM 0.18
TRX 0.13
JST 0.028
BTC 57756.99
ETH 3058.42
USDT 1.00
SBD 2.26