Tulisan Bertele-tele

in Hot News Community15 days ago

3.jpg

Tulisan Bertele-tele

Hallo sahabat Hot News Community, semoga tidak bosan dengan sapaan saya hari ini.


Malam ini saya duduk di lantai dua kediaman saya, di temani oleh secangkir kopi yang sedikit berbeda rasanya. Dari luar terdengar suara lagu yang berasal dari Smartphone keponakan saya yang masih duduk di bangku sekolah menengah atas, sepertinya judul lagu tersebut Kita adalah rasa yang tepat di waktu yang salah, 😅oh tidak itu liriknya, judulnya waktu yang salah, ternyata saya cukup tahu judul lagu tersebut, berarti saya tidak terlalu tua.


Tujuan utama saat duduk menyendiri adalah untuk merangkai kata setelah membaca postingan peserta Tantangan Pembelajaran Steemit, kebetulan tim kami merupakan salah satu penyelenggara yang terpilih. Hari ini saya mengingat kata bertele-tele, tidak tahu mengapa saya mengingat bertele-tele untuk hari ini. Dampaknya saya juga bertele-tele dalam membaca semua postingan peserta, biar mengetahui dimana letak kekurangan dan kelebihannya, ternyata bertele-tele bermanfaat untuk melakukan penilaian dan verifikasi postingan.


Pada dasarnya menilai postingan tidak begitu mudah, banyak hal yang harus dipertimbangkan. Ada aturan untuk melakukannya, dan sayangnya saya masih kurang dalam hal tersebut. Walau secara kaidah saya tahu unsur apa yang harus di utamakan untuk melihat sebuah karya tulis, dia tidak jauh dari apakah memenuhi aspek rasionalitas (masuk akal), faktual (fakta, kenyataan), dan objektif (pendapat atau pandangan pribadi), serta menerapkan struktur dan kaidah ilmiah yang tepat (mumang).


Sambil melihat postingan partisipasi peserta, saya juga melihat postingan-postingan lain di luar peserta Tantangan Pembelajaran Steemit, salah satu postingan teman saya yang cukup bagus. Pengetahuan mengenai tingkah laku organisme, itu tajuk yang diangkatnya, ternyata dia cukup mengerti dan memahami sekaligus kuat dari tampilan sebenarnya. Hebat, ini luar biasa, seperti yang saya sebutkan tadi saya membaca postingan ini juga dengan bertele-tele. Bukan untuk menilai, tapi untuk belajar bagaimana organisme dapat tumbuh lebih kuat. Menarik...


IMG20241101231733.jpeg

Kopi Beda Rasa


Selain postingan itu, saya juga melihat cukup banyak postingan sembarangan, karya tulis yang tidak ditulis berdasarkan prinsip-prinsip ilmiah, unsur data, dan kejelasan fakta, seperti postingan saya ini. Tulisan-tulisan tersebut mungkin masuk dalam kategori karya tulis non-ilmiah, beberapa contohnya mungkin karya puisi, cerita roman (sastra yang berbentuk prosa), dongeng, dan juga cerpen.


Namun selalu ada beberapa orang yang mampu membuat postingan sangat bagus, nama basarnya di Steemit sesuai dengan apa yang dia tulis, bernilai bagi platform. Ini luar biasa, gaya dan juga alur ceritanya selalu menarik, tema apapun yang dibuat selalu membuat saya terkesan. Penulis tersebut ada yang beruntung dengan dukungan yang besar, ada juga yang terlihat biasa-biasa saja dari segi dukungan untuk postingannya.


Terlepas dari itu semua selalu ada hal menarik dari setiap tulisan dan karya orang lain, baik itu tulisan yang secara kaidah benar atau pun salah. Semua orang berhak bercerita dan semua orang berhak untuk menulis apapun yang mereka anggap menarik untuk diceritakan, karena ini media sosial dan semua hal dapat dibagikan.


Diakhir tulisan ini, dari balik dinding yang sama, masing terdengar lagu masa-masa SMA saya dulu, ternyata keponakan saya belum juga tidur. Ini lagu cukup populer bagi saat saat itu, Grup Band Ungu, ah saya seperti kembali muda seperti 17 tahun yang lalu, Hah...ha..., masih cukup enak untuk di dengar.


Baiklah kalau begitu, ini tulisan yang bertele-tele. Sepertinya saya harus menikmati kopi, saya yakin rasanya mungki sudah mulai berbeda.


About my account
Period01 August to 01 November 2024
Transfer to Vesting 1,341.527 Steem
Cash Out
0 Steem
ResultClub100
CSI16.5 (0.00 % self, 92 upvotes, 69 accounts, last 7d)

BLOG1.png

Coin Marketplace

STEEM 0.21
TRX 0.20
JST 0.034
BTC 90913.25
ETH 3176.54
USDT 1.00
SBD 2.97