Surat "cinta" untuk kakak
๐ท๐ฐ๐ถ๐พ๐ด ๐
๐ธ๐ป๐ป๐ฐ๐ถ๐ด : ๐ฝ๐พ๐
, 29th 2024
Di Klinik Mandiri Bersama
Kondisi si kakak pagi ini tidak juga membaik, bahkan semalam dia masih mengalami demam, padahal kemarin pun sudah berobat ke Klinik Mandiri Bersama di Parang Sikureung yang merupakan faskes pertama kami sebagai peserta BJPS Kesehatan.
Dokter mendiagnosa si kakak mengalami infeksi saluran pernafasan atas (ispa) sehingga mengalami demam yang cukup mengganggu aktivitas nya yang sedang mengikuti PKM.
Sebelum pilkada mereka mendapat libur untuk menggunakan hak pilihnya dan seharusnya hari ini, Jumat si kakak harus kembali ke desa tempat dia sedang mengikuti PKM.
Namun karena masih sakit dan harus opname maka dia belum bisa kembali ke desa. Dokter pun telah mewanti-wanti bila demamnya masih berlanjut, lebih baik diopname saja biar lekas sembuh.
Karenanya, hari ini kami memutuskan untuk membawa si kakak ke klinik Mandiri Bersama agar bisa diopname saja untuk mempercepat penyembuhan.
Kami keluar dari rumah pada pukul 08 pagi sekalian aku mau ke kantor Camat Matangkuli terlebih dahulu untuk melakukan fingerprint.
Si kecil menulis surat
Kami berangkat dengan membawa serta si kecil karena dia baru akan masuk sekolah pada sore nanti. Dan kami segera memasukkan si kakak ke ruang IGD (Instalasi Gawat Darurat) untuk diperiksa dan dipasangi infus.
Sementara si kecil menunggu di ruang lobby klinik sambil mengeluarkan secarik kertas dan menulis sesuatu, yang ternyata kemudian kami baru tahu kalau itu adalah surat untuk kakaknya.
Surat "cinta" si kecil untuk kakak
Saat aku kembali ke ruang lobby klinik setelah membereskan si kakak di ruang IGD, aku bertanya kepada si kecil : Apa tu dek?
Si kecil pun memperlihatkan secarik kertas yang ditulisnya di ruang lobby klinik tadi yang ternyata adalah surat untuk kakaknya yang sedang sakit.
Bunyi surat ini adalah : Surat untuk kakak tercinta, surat dari Vira. Terima kasih kakakku tercinta telah menyayangiku. Semoga lekas sembuh ya kakak. Surat dari Alvira Ramadhani.
Surat tersebut tentu berisi coretan atau typo dan juga beberapa lambang cinta (love) yang membuatku terharu dan juga bahagia. Ternyata si kecil punya cara tersendiri untuk mengekspresikan perasaannya pada kakaknya dan ingin agar si kakak yang sedang sakit membaca surat itu.
Walaupun hanya beberapa patah kata yang dituliskannya di secarik potongan kertas, itu memiliki banyak makna untuk ukuran seorang anak yang masih kecil.
Aku pun mencoba menerka-nerka dan menebak serta memahami nuansa psikologi si kecil sehingga dia menuliskan perasaannya melalui secarik kertas.
Aku pun menyadari bahwa si kecil mempunyai perhatian dan cukup peka terhadap lingkungannya, terutama kepada keluarga dan orang tuanya. Aku sudah pernah menuliskan postingan tentang mural sederhana yang dibuat oleh si kecil di dinding meja rias kamar kami.
Dia memang suka menuangkan apa yang dirasakannya dalam bentuk tulisan pendek, seperti halnya beberapa hari yang lalu, dia juga menuliskan sebuah ucapan terima kasih kepada guru ngajinya dan juga gurunya di sekolah pada momen Hari Guru Nasional.
Kembali ke klinik
Setelah membereskan si kakak di ruang rawat inap Klinik Mandiri Bersama, kami pulang sebentar untuk mempersiapkan si kecil yang akan masuk sekolah siang dan juga berbelanja serta menyiapkan makan siang untuk kami.
Usai sholat Zuhur baru kami kembali ke klinik untuk menemani si kakak sambil menunggu jam pulang sekolah si kecil.
Minum bandrek di warung sebelah klinik
Menjelang sore aku pergi ke warung bandrek di sebelah Klinik Mandiri Bersama untuk mencari minuman yang bisa menghangatkan badan di tengah cuaca yang dingin begini.
Apalagi tenggorokan ku juga sedang tidak enak dan sempat demam tadi malam. Memang cuaca yang begini rupa menyebabkan banyak orang mengalami sakit yang sama, yaitu batuk, flu dan juga gangguan saluran nafas bagian atas.
Di ruang inap klinik
Sekitaran jam 5 sore aku menuju kantor Camat Matangkuli untuk melakukan fingerprint dan kemudian menjemput si kecil di sekolahnya untuk kubawa ke Klinik Mandiri Bersama.
Aku dan si kecil baru pulang ke rumah menjelang azan magrib. Sedangkan istri akan menemani si kakak di klinik malam ini.
Sekian postingan ku kali ini. Stay safe and Fun.....Ciao...!
Regards
๐๐ต๐๐๐๐๐๐๐๐๐ ๐ฝ๐๐๐ : ๐ฎ๐๐๐๐๐๐๐๐๐๐ ๐๐๐๐๐๐๐๐๐ ๐๐ ๐๐๐๐๐ ๐๐๐๐ ๐ฌ๐๐๐, ๐๐๐ ๐๐๐๐๐๐๐๐๐ ๐๐ ๐๐๐๐๐๐๐ ๐ฌ๐๐๐ ๐๐๐๐ ๐๐๐๐๐๐๐๐๐.๐
Congratulations, your post has been upvoted by @scilwa, which is a curating account for @R2cornell's Discord Community. We can also be found on our hive community & peakd as well as on my Discord Server
Felicitaciones, su publication ha sido votado por @scilwa. Tambiรฉn puedo ser encontrado en nuestra comunidad de colmena y Peakd asรญ como en mi servidor de discordia
Thank you for sharing together here.