The Diary Game Sabtu, 30 November 2024 : "Keseruan Foto Studio, Konsultasi ke Klinik, dan Membeli Barang Bersamaan Sahabat Maya"

in Steem SEA16 days ago

DSC04240.JPGSalah satu hasil foto di Fine Studio yang belum di edit

Salam sahabat steemit, berawal dengan sinar matahari yang memancar keras membuat semangat menjadi bertambah menggebu. Karena kemarin dihari wisuda belum sempat untuk foto studio, hari ini aku berencana untuk berfoto di studio sebagai kenang-kenangan yang ingin diabadikan, juga karena ayah menyuruh untuk mencuci satu foto wisuda ku yang sendiri untuk dipajang.

Kami berencana pergi ke studio setelah dhuhur, kami maksudnya aku dengan besti yang biasa ku ceritakan. Alasan selesai dhuhur karena teman yang kuminta untuk memakeup ku tidak bisa bekerja pagi karena kuliah, jadi yaa terpaksa menunggu nya pulang siap dhuhur.

Aktivitas pagi ini berlangsung seperti biasa setelah turun mengaji subuh, diawali dengan membersihkan tempat tidur terlebih dahulu lalu keluar untuk membeli lauk bersama temanku, namun sebelum itu aku dan si kawan terlebih dahulu ke desa Lam Gapang untuk menemani besti ke tempat kawannya, katanya sih ada keperluan, selesai dari sana kami beranjak membeli lauk lalu kembali ke rumah dan makan bersama.

IMG20241130110359.jpgMenemani temanku ke rumah kawannya

IMG20241130110831.jpgDi perbatasan jalan Banda Aceh-Aceh Besar

Cuaca pagi tadi terlihat begitu cerah, namun siapa sangka setelah selesai kami makan sambil duduk-duduk santai tiba-tiba mendung dan tidak lama kemudian hujan pun turun dengan derasnya. Hujan terus mengguyur hingga jam saa itu sudah menunjukkan pukul 12 dan hampir masuk waktu dhuhur, kala itu aku mulai khawatir takut hujan tidak reda-reda sehingga tidak bisa pergi ke studio.

Waktu dhuhur tiba, hujan saat itu mulai mereda yang tadinya hujan batu menjadi gerimis kecil. Saat itu aku dan besti bergerak untuk terus bersiap-siap, kami menunaikan shalat dan setelah nya terus memakai baju dan makeup hingga selesai sekitar jam setengah 3 sore. Studio sudah di booking untuk diset kan jam 3, dari situ kami pergi menuju tempat studio agar tidak terlambat dan takutnya akan penuh dengan antrian orang lain.

Alhamdulillah kami sampai disana tepat waktu dan antrian pun tidak begitu banyak hanya dua orang saja. Selesai dua orang tersebut kemudian dilanjutkan dengan kami, saat itu staf pengurus bertanya apakah ingin difotokan atau memilih untuk foto sendiri pakai remote, aku menjawab foto sendiri dengan remote, karena rasanya lebih percaya diri dan lebih mudah kita mengambil foto dengan berbagai gaya yang kita ingin.

Foto dimulai, mereka hanya memberi waktu dengan durasi 15 menit saja dan mengarahkan bagaimana mengambil foto yang baik, waktu berlalu dan kami mengambil foto dengan berbagai macam gaya yang tidak terfikir sebelum nya, hingga sampailah pada batas waktu yang ditentukan dan kami selesai berfoto dengan jumlah potret sebanyak 36 foto, menurutku lumayan juga dari pada mereka yang mengambil hanya 10 kali take.

Setelahnya kami menunggu foto di kirim kan ke whatsApp dalam bentuk link google drive dan setelah nya baru kami membayar seharga Rp 50.000 lagi karena ketika booking kemarin sudah di panjar Rp 50.000.

DSC04234.JPGFoto ku dan my besti

Setelah dari tempat foto studio, aku mengajak temanku untuk pergi ke Bening klinik sebentar yang ada di Batoh untuk konsultasi kepastian terkait bekas luka yang sudah lama apakah bisa hilang jika dilakukan treatment. Bening klinik ini merupakan cabang klinik milik dokter Oki Pratama yang pusatnya berada di Jakarta, di Aceh, beliau memiliki dua cabang yang terletak di Batoh khususnya Kota Banda Aceh dan satu lagi di Bireun. Klinik yang luar biasa dengan fasilitas yang luar biasa dan teknologi yang digunakan sangat canggih membuat orang-orang akan bersikap rela menghabiskan uang berjuta-juta hanya untuk perawatan kulitnya, namun meskipun terkenal mahal, hasilnya tentu tidak diragukan, banyak testimoni yang sudah mencoba dan mendapatkan hasil yang memuaskan dan merasa puas dengan layanan nya.

IMG20241130164318.jpgBening clinic time

IMG20241130164323.jpgFasilitas didalamnya

IMG20241130164954.jpgPotret dari luarnya

Tujuan aku ke klinik tersebut pertama hanya ingin konsultasi terlebih dahulu terkait treatment apa dan harganya, setelah konsultasi aku disarankan untuk dapat melakukan tiga treatment yang pertama bisa dengan leser picofront yang khasiatnya mengatasi semua masalah kulit dengan harga yang harus dibayar Rp 1.250.000 , kedua dengan leser ndyag dengan khasiat menghilangkan flek di muka maupun bekas luka di kaki dengan harga Rp 400.000, dan terkahir yang ketiga bisa dengan olesan apa entah aku pun lupa dengan tawaran harga Rp 750.000. Setelah mendengar demikian, huhuhu dalam hati terbesit ternyata cantik itu mahal hahahah.

Setelah selesai konsultasi, kami izin permisi kembali terlebih dahulu untuk mempertimbangkan paket mana yang akan diambil. Baru selesai keluar dari pintu klinik, kawan menyarankan untuk tidak melakukan nya terlebih dahulu karena lumayan mahal, dia menyarankan untuk mengobati nya terlebih dahulu dan perawatan dengan handbody pemutih yang menghilangkan bekas luka. Mendengar sarannya akupun menyetujui nya dan memilih untuk memesan handbody yang ia sarankan terlebih dahulu. Aku percaya akan ada hasilnya karena sudah melihat testimoni nya langsung dari dia, jadi ya memberanikan diri untuk langsung memesan dengan harga Rp 100.000.

IMG20241130171520.jpgDi perjalanan Pulang

Selesai dari situ kami terus kembali pulang ke rumah untuk menunaikan shalat ashar dan setelah nya berisitirahat sebentar sambil menunggu waktu magrib.

IMG20241130210313.jpgMenemani si kawan beli apel

IMG20241130211043.jpgSaat singgah di swalayan

Selesai magrib aku diajak teman ku keluar sebentar untuk mencari buah diet untuknya yaitu apel. Dalam hati merasa ngakak sendiri, bagaimana bisa seorang Maya (nama panggilan nya) bisa diet sedangkan kebiasaan nya makan makanan yang berlemak seperti bakso, siomay, mie dan lain sebagainya. Namun karena masih ada izin keluar malam hingga jam 9, aku memutuskan untuk setuju mengawaninya keluar, sambilan juga karena aku ingin membeli body lotion ku yang sudah habis.

Pertama kami menuju ke tempat buah dan membeli apel dua biji seharga Rp 9.000, dia hanya membeli dua saja katanya untuk pengganjal perut malam ini agar tidak harus makan nasi. Setelah dari kedai buah, kami beranjak ke swalayan di Ulee Kareng untuk mencari body lotion ku, namun tidak menemukan nya dan memutuskan untuk ke Alfamart saja yang searah dengan jalan pulang. Disana aku menemukan nya yaitu body serum Vaseline seharga Rp 28.000, aku mengambilnya dua dan langsung melakukan pembayaran. Setelah itu, kami pun pulang dan beristirahat seperti biasa.

IMG20241130212019.jpgAlfamart time

Sekian story kali ini, salam kepada sahabat steemit yang senantiasa masih aktif di platform tercinta ini. @zharaa

Sort:  
 15 days ago 

Thank you very much for publishing your post in Steem SEA Community. We encourage you to keep posting your quality content and support each other in the community

DescriptionInformation
Verified User
Plagiarism Free
#steemexclusive
Bot Free
BeneficiaryNo
burnsteem25
Status ClubClub75
AI Article✅ Original (Human text!)

Coin Marketplace

STEEM 0.21
TRX 0.26
JST 0.040
BTC 101158.43
ETH 3649.74
USDT 1.00
SBD 3.20