The diary game : Senin 6 December 2021 Kegiatan Hari Senin//club100
Assalamualaikum para sahabatku sekalian. Semoga sehat sehat selalu pada hari ini. Pada hari ini saya kembali akan menuliskan diary saya ini .Baiklah sahabat, saya akan memulai cerita saya pada hari ini.Silakan membaca dengan seksama ya sahabat.
Pagi hari saya terbangun sebelum waktu subuh tiba. Seperti biasa saya tidak bisa tidur nyenyak karena saya selalu merasakan kesakitan pada tubuh saya. Semoga saya bisa merasakan nikmat kesehatan kembali ya Allah. Dan semoga rasa sakit di tubuh saya adalah upaya Allah untuk mengampuni dosa dosa saya.
Mendengar Shara azan terdengar. Saya bangun menuju ke kamar Mandi untuk mengambil air sembahyang dan setelah itu saya sembahyang subuh sendiri. Selesai shalat saya membaca Al Quran lalu saya berzikir sambil menunggu matahari terbit . Setelah berzikir saya bersalawat kepada Nabi Muhammad SAW.
Pukul 6.35 pagi
Ruangan rumah saya sudah tetangga. Saya segera ke kamar mandi untuk mencuci piring kotor. Setelah itu saya memasak nasi lembek untuk saya makan pagi ini. Untuk lauknya saya menggoreng ikan yang saya beli kemarin. Setelah itu saya pergi berjalan jalan untuk melemaskan otot tubuh saya.
Setelah itu saya segera Mandi. Selesai mandi saya makan nasi lembek dengan diteman ikan goreng. Selesai makan saya membersihkan rumah saya dan menyapu lantai dan halaman rumah peninggalan orang tua saya.
Jam 10 pagi
Saya tidak memasak sayur rebus. Namun saya memasak kuah sop wortel yang saya campur dengan kentang.
Jam 12 siang
Saya duduk di dalam rumah sambil beristirahat dan Setelah itu saya makan siang berupa nasi putih, sayur wortel dan ikan goreng
Jam 13.00 siang
Saya melaksanakan shalat zuhur Lalu setelah shalat saya pergi ke rumah adik saya untuk bermain dengan keponakan saya. Keponakan saya begitu bersemangat bermain dengan saya. Puas bermain saya segera pulang ke rumah saya yang hanya beberapa langkah kaki dari rumah adik saya.
Jam 3.42 sore
Di sore Hari says mendengar suara azan berbunyi Kali saya segera pergi ke sumur untuk berwudhu. Kemudian saya shalat berjamaah di Meunasah. Setelah berwudhu saya berjalan kencang berjalan ke Meunasah agar tidak terlambat datang kesana. Sampai disana shalat baru saja akan dimulai. Untung saya belum seberapa telat . Setelah shalat saya segera pulang ke rumah dan bermain dengan keponakan saya. Sambilan bermain dengan keponakan saya menyiram bunga kuning saya. Jam lima sore saya mandi sore. Setelah itu saya hanya duduk dan mengobrol dengan tetangga saya.
Jam 6.30 malam
Saya shalat maghrib setelah saya mendengar suara azan maghrib . Setelah itu saya mengajar anak anak kecil yang sudah mulai berdatangan Setelah saya mengajar mengaji beberapa saat, azan Isya terdengar. Setelah itu saya shalat lalu saya makan malam. Kemudian saya duduk berbicara dengan suami saya. Kemudian saya merasa mengantuk lalu setelah itu saya pergi tidur . Itulah diary saya hari ini.
Demikian postingan saya, Terimakasih saya ucapkan Kepada :
@anroja @ernaerningsih @radjasalman
Wassalam,
SALAM
@sucimelati
Semangat untuk #club100 nya kak💪🏻💪🏻
Terima kasih adek.
Heheh sama sama kak😊
Postingan ini telah dihargai oleh akun kurasi @steemcurator08 dengan dukungan dari Proyek Kurasi Komunitas Steem.
Selalu ikuti @steemitblog untuk mendapatkan info terbaru.
@ernaerningsih.