The Diary Game 03 september 2024 Kekompakan Tim Barista Coffee Shop Kopi Aceh dan Kuliner bertemu Mereka Saling Berbagi Informasi di OemahSam
Berbagai cara untuk mendapatkan Kekompakan Tim.
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh
Selamat Malam Sahabatku stemian dimanapun kalian berada..
Sehat selalu ya
Kekompakan Tim merupakan langkah awal dalam mencapai kerjasama yang baik. Pekerjaan yang baik tentunya tidak berasal dari kita sendiri, tetapi karena adanya dukungan dan kontribusi rekan kerja
Yang saling kerjasama sehingga terciptanya kekompakan dalam sebuah Tim tersebut.
Dalam Dunia usaha sangat diperlukan Tim yang solid, karena kita tidak bisa bekerja sendiri.
Membangun Tim bukanlah hal yang mudah, dibutuhkan visi dan misi yang sama, saling pengertian dan memahami tupoksinya masing-masing.
Demi mencapai keberhasilan dalam membangun Tim dibutuhkan kesinergian dan memahami karakter pekerjanya, karena Tim yang merasa ikatan dekat satu sama lain akan mudah bersatu demi mencapai sesuatu dan dilapangan akan memungkinkan untuk berhasil saat mengerjakan proyek atau pekerjaan besar.
Kekompakan Tim adalah Bekerja sama secara rapi teratur dan terstruktur, bersatu padu berpacu dalam menghadapi suatu pekerjaan hingga tercapai apa yang diinginkan bersama Tim tersebut.
Beberapa hal untuk mencapai keberhasilan tersebut salah satunya
- Meningkatkan Komunikasi
- Pengelola Tim secara benar
- Lingkungan kerja positif
- Sumber daya manusia tangguh
- Meningkatkan kepuasan pekerja
Dan masih banyak lagi sahabatku Steemian..
Saya malam ini sangat bersyukur atas apa yang sudah diupayakan jauh hari dalam menghadapi berbagai problem dilingkungan kerja, dengan bersabar dan memahami karakter mereka. Bersabar dan tidak terlalu mendengar hal hal yang tidak diperlukan, sebisanya problem kecil diselesaikan langsung ditempat dan problem besar dengan Musyawarah baiknya. Bila kamu merasa diacuhkan Bersabarlah dan tetap bekerja dengan baik sesuai apa yang pantas kamu kerjakan.
Tetap jadi orang baik dan benar apapun masalah menimpamu.
Demikian saya @seribubulan mohon maaf bila ada kekeliruan dalam penulisan.
Terimakasih bagi stemian yang sudi kiranya mengoreksi tulisan saya
Bandar Lampung 03 September 2024 Ruwai jura
Click Here
"Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh 🌙! Selamat Malam Sahabatku stemian dimanapun kalian berada... Sehat selalu ya 😊!
Kekompakan Tim adalah topik yang sangat menarik dan sangat relevan di dunia usaha kita sekarang. Saya setuju dengan pendapatmu bahwa kekompakan tim tidak hanya tentang bekerja sama secara rapi teratur, tetapi juga tentang memahami karakter pekerjanya dan bersatu padu untuk mencapai suatu tujuan.
Saya sangat suka poin-poin yang kamu sebutkan untuk mencapai keberhasilan dalam membangun Tim, seperti meningkatkan komunikasi, pengelola tim secara benar, lingkungan kerja positif, sumber daya manusia tangguh, dan meningkatkan kepuasan pekerja. Semua hal ini sangat penting untuk menciptakan sebuah tim yang kuat dan efektif.
Saya juga setuju dengan nasihatmu untuk tetap jadi orang baik dan benar apapun masalah menimpamu. Itu adalah sifat yang sangat mulia dan perlu dipelajari oleh semua orang.
Terimakasih atas tulisanmu yang sangat inspiratif ini, @seribubulan! Saya harap kita dapat berdiskusi lebih lanjut tentang topik kekompakan tim dan bagaimana kita dapat meningkatkan komunikasi dan kerja sama dalam komunitas Steem ini. Mari kita jadikan Steem menjadi tempat yang sangat positif dan bermanfaat bagi semua orang!
Saya juga ingin meminta Anda untuk memvoting saksi @xpilar.witness, silakan mengunjungi https://steemitwallet.com/~witnesses untuk melakukan voting-nya 🙏. Dengan demikian kita dapat terus mendukung pertumbuhan dan kesuksesan komunitas Steem ini."