Betterlife, The Diary Game Sabtu 17 September 2022: Mengembangkan Produk untuk Bisnis | #burnsteem25

in Steem SEA2 years ago (edited)

Assalamualaikum wa Rahmatullahi wa Barakatuhu

Note : 10% of Rewards Donated To Account : @steem.amal and 25% to @null

Halo Steemian!

Tidak yang baru jika kita membicarakan aktifitas saya setelah bangun tidur karena aktifitas yang pasti satu satunya adalah sholat shubuh. Ini adalah hal yang wajib bagi umat Islam. Begitu juga setelah nya, saya hanya bermain dengan kucing kucing sembari menunggu mega biru di luar.

Saat langit mulai cerah, saya segera keluar rumah dan melihat lihat hasil eksperimen kesenian saya. Sudah sebulan lebih ini, saya mencoba mengembangkan sebuah produk untuk bisnis saya. Lalu, saya menata beberapa alat yang saya perlukan.

Sebelum saya mulai bereksperimen lagi, saya pergi ke tempat sepupu saya terlebih dahulu untuk membeli makanan ringan pagi.

Usai membeli kue kue, saya menyeduh cappuccino dan segera duduk di open studio baru saya di mana saya meletakkan peralatan kesenian tadi. Saya menghabiskan sarapan saya di studio yang sederhana. Kemudian memulai pekerjaan offline saya. Karena karya seni yang saya tonjolkan adalah mengukir, saya baru menyelesaikan produk yang baru ini di siang hari sebelum adzan dhuhur.


0E25DA30-1E88-4202-9642-096A23F7379C.jpeg

This is the best working place ever!🤩

Sebelum masuk ke rumah untuk beristirahat, saya segera membuat dan mem posting reel video di akun Instagram mengenai karya seni saya tentunya. Hehe. Kalian boleh cek langsung di link ini:

https://www.instagram.com/reel/CimGrBfLUR-/?igshid=NmNmNjAwNzg=

Setelah sholat dan makan siang, saya beristirahat sebentar. Cuaca di luar benar benar terik, rasanya sampai malas mau melakukan apa pun. Namun, karena saya harus menghasilkan cuan lebih, saya tetap harus bekerja online. Hehe. Sekitar tiga puluh menit sebelum adzan ashar, saya pun berhenti bekerja online dan terlelap di atas lantai yang sejuk.

Jam menunjukkan pukul setengah lima sore hari ketika saya terjaga dari tidur siang. Siap melaksanakan sholat ashar, saya pergi ke toko kelontong dekat rumah demi membeli cemilan. Langit cerah tadi berubah menjadi gelap menandakan hujan akan turun. Oleh karena itu, jajanan kriuk kriuk sepertinya sangat cocok dinikmati sambil melihat air turun dari plafon nanti.


ADC1DF8A-59ED-4B50-B21F-C717E0A2E2D1.jpeg

Jajan sebelum hujan

Mumpung di luar, saya pergi ke toko ATK di kedai Matangkuli untuk membeli penghapus.


D9DC69DC-3EDB-4B2D-B13F-B0FD6D08A564.jpeg

Kemudian, sepulang belanja saya duduk kembali di studio unik saya. Sementara menunggu hujan turun dan waktu maghrib, saya memilih untuk nyingkuk dengan tanah liat lagi. Tidak lama, hujan turun. Meski begitu, saya masih melatih skill mengukir saya sampai waktu maghrib hampir saja tiba. Usai menyelesaikan satu karya lagi, saya membersihkan peralatan dan merapikan studio sebelum akhirnya masuk ke rumah dan menunaikan ibadah sholat wajib.


Begitulah cerita saya untuk hari ini teman teman semua! Terimakasih sudah membaca blog saya!

Instagram: @ozzarm
YouTube: Goore Oja

Thanks to:
@anroja
@radjasalman
@firyfaiz
@steemseacurator


Regards,

@ozzarm

About me

Sort:  
 2 years ago 
Club75
DescriptionAction
Plagiarism-Free
Bot-Free
Verified User
Beneficiary Rewards
Support burnsteem25
Voting CSI8.8

Terimakasih telah berbagi bersama disini.

 2 years ago 

Keren sih video art nya 😄, tapi ini disebut apa sih kerajinanya @ozzarm?

 2 years ago 

Terimakasih banyak, termasuk mural (mungkin?) dari tanah liat

 2 years ago 

Ini masuk dalam kerajinan gerabah ngak sih? Tapi jarang sih aku kerajinan model begitu, atau aku aja yg kurang tau😅

 2 years ago 

Gerabah itu kerajinan tanah liat tapi pada umumnya pot, guci, peralatan dapur. As far as I realize, only me who make it into arabic calligraphy murals karena ide nya baru muncul sebulanan lalu😁 Kalaupun ada, mural yang sering dilihat kayak lukisan (dari tanah liat juga). Desainernya yang terkenal kalo ga salah namanya Anastasia.

 2 years ago 

pada dasarnya yang aku tau itu kerajinan tanah liat itu kurang. penah sih denger tentang mural, tapi ngak coba cari tahu. tapi pas liat reels nya kamu, jadi penasaran. sampe aku cek desainer yang kamu kasih tau namanya barusan. Keren sih, lukisan tapi dalma bentuk tanah liat punya nya dia.

 2 years ago 

ide yang sangat bagus untuk menunjang ekonomi yang lebih baik, semangat kak💪

Coin Marketplace

STEEM 0.18
TRX 0.13
JST 0.029
BTC 57877.75
ETH 3163.24
USDT 1.00
SBD 2.26