The Diary Game - Betterlife [June 21, 2021]- Meeting with P3MD Team

in Steem SEA4 years ago (edited)

50% of this post payout is for @steem.amal program acceleration

poster_2021-06-23-121944.png


Meeting with P3MD Team


Kita bisa menikmati hari bila rasa syukur telah ada dan terpatri dalam hati. Untuk mengawali hari senin ini semuanya terasa sempurna karena bisa menikmati teh hangat dan beberapa potong kue buatan ibunda tercinta seperti hari-hari lainnya. Jam 07:30 wib setelah sarapan pagi aku berangkat menuju tempat kerja di Aceh Utara tepatnya di Kecamatan Cot Girek. Perjalanan pagi ini terasa mengasyikkan dan nyaman sampai pada tempat tujuan.

Sesampainya aku disana semua personil dari team kerja sudah menenpatkan diri pada tempat duduk masing-masing. Tepat pada jam 08:20 wib kami memulai agenda hari ini dengan beberapa pucuk doa yang dipimpin oleh salah seorang rekan kerja, hal ini kami lakukan untuk mencari ridho dari sang Maha Pengasih. Nah, untuk agenda hari ini adalah rapat koordinasi antara PD dan PLD se Kecamatan Cot Girek untuk membahas segala permasalahan atau kendala dalam dunia kerja dan memberikan informasi-informasi penting yang berkaitan dengan insfrastruktur.


TimePhoto_20210621_103630-01.jpeg
Suasana Saat Rapat Koordinasi


Rapat koordinasi ini berjalan dengan lancar, dan kami semua menutup agenda pertama ini tepat pada jam 12:30 wib. Setelah semua selesai kami melanjutkan dengan makan siang bersama disalah satu warung yang ada di seputaran Desa Batu XII. Berkisar sekitar 20 menit setelah makan siang kami melaksanakan ibadah shalat duhur di Mesjid Baiturrahim Batu XII. Nah, semua kegiatan ketika berada di wilayah administrasi Kecamatan Cot Girek telah selesai dan saatnya untuk kembali kerumah.

Sampainya dirumah pada jam 14:18 wib, hanya aktifitas biasa saja yang aku lakukan. Mengistirahatkan badan yang agak kelelahan ditempat tidur sampai pada kumandang azan asar bergema dari mesjid terdekat yang terdengar jelas saat itu. Aku pun terbangun dan bergegas untuk membersihkan diri serta melaksanakan shalat asar ini. Jam dinding pun telah menujukkan pada angka 16:10 wib, aku merasa harus keluar rumah dan menuju ke suatu tempat untuk melihat-lihat suasana jalanan disore hari ini.


20210621_111711-01.jpeg
Suasana Rapat Koordinasi

Sesampainya aku di salah satu suduk Kecamatan Syamtalira Aron, pemberhentian pertama karena rasa lapar membuat aku untuk membeli nasi goreng. Setelah membeli nasi goreng beberapa bungkus, perjalanan sore ini aku lanjutkan untuk balek kanan dan pulang kerumah. Tepat pada jam 18:25 wib sampailah aku dirumah dengan beberapa bungkus nasi goreng.
Hehehe

Nah, karena waktu magrib telah tiba, aku pun melaksanakan ibadah ini, selanjutnya kami makan bersama yang kebetulan malam ini menunya nasi goreng yang telah aku beli ketika sore tadi. Kami sekeluarga menikmati makan malam ini sembari bercengkrama satu sama lainnya. Selepas makan malam tak ada kegiatan yang urgent lainnya yang harus dilakukan selain menunggu shalat isya pada jam 20:25 wib. Untuk malam ini aku tidak melakukan aktivitas diluar rumah, hanya berbaring ditempat tidur sembari memainkan gawai ditangan sampai pada jam 23:45 wib tiba aku mengistirahatkan badan untuk tidur dimalam ini.


20210621_175545.jpg
Penjual Nasi Goreng


Akhir kata aku mengucapkan terima kasih telah membaca diary rutinitas ini, selamat malam dan selamat beristirahat.

See you.!



Cc : @anroja @el-nailul @radjasalman @nazarul @muzack1 @heriadi @irawandedy dan @miftahuddin

cropped_image (5).png


BEST REGARDS
@klen.civil
FROM ZERO TO HERO


Sort:  

Gambarnya keren

😆

Buatin 1 donk

🤦‍♂️

 4 years ago 

Bagus sekali, program,

Klen civil,semoga lancar dan sucses👈

Thanks

 4 years ago 

👎

 4 years ago 

SteemSEAcurator


SELAMAT

Postingan anda telah mendapat kurasi secara manual dari akun komunitas @steemseacurator.
Terimakasih telah berpartisipasi dalam komunitas Steem SEA

Kami akan sangat berterimakasih jika anda bersedia mendelegasikan Steem Power (SP) anda untuk kemajuan komunitas Steem SEA ini

Salam hangat
herimukti

Link pintas untuk delegasi:
100SP 200SP 500SP 750SP
1000SP 1500SP 2000SP 2500SP 3000SP

Mantap... nasi goreng kampung moncrang Aron kayaknya ya

hehehe

Coin Marketplace

STEEM 0.24
TRX 0.24
JST 0.039
BTC 104361.09
ETH 3284.75
SBD 5.89