The Diary Game: 22 Juni 2024 | Barbeque🔥

in Steem SEAlast month

Assalamualaikum teman-teman steemit, bagaimana kabar kalian? Semoga selalu dalam lindungan Allah swt, aamiin

IMG_3603.jpeg

Hari ini saya libur, jadinya Eci mengajak jogging lagi hari ini. Jam 7 pagi saya membangunkan Eci, lalu saya bersiap-siap. 30 menit kemudian Eci sudah sampai di depan rumah, lalu kami menuju ke Lapangan Blang Padang. Sampai di Lapangan Blang Padang, kami jogging di rute luar lapangan dua putaran, lalu kami lanjut di rute dalam Lapangan Blang Padang sebanyak lima putaran. Tiba-tiba kami bertemu dengan Kak Fira, lalu kami jogging bertiga.

IMG_3572.jpeg
اَللَّهُمَّ صَلِّ عَلٰى مُحَمَّدٍ وَعَلٰى آلِ مُحَمَّدٍ

Karena udah capek, kami istirahat di bawah pohon sambil mengobrol beberapa hal dan saya mencoba Smart Bandnya Kak Fira. Sepertinya saya akan membelinya juga hehe mungkin dengan membeli Smart Band akan lebih konsisten olahraganya hehe. Setelah istirahat, Kak Fira pamit pulang duluan, saya dan Eci ke Gunongan Kopi untuk sarapan. Sampai di warung kopi, kami memesan nasi gurih satu piring berdua, kami memesan teh hijau dan makan satu donat bagi berdua hehe antara romantis atau hemat haha.

IMG_3588.jpeg
Teh hijau🍵

Setelah makan dan mengobrol, kami ke Rumah Sakit Harapan Bunda untuk mengambil hasil rontgen, lalu kami pulang ke rumah. Sampai di rumah saya membersihkan diri lalu mencuci pakaian karena sudah menumpuk huhu, setelah mencuci dan menjemur pakaian saya menyiapkan daging untuk BBQan malam nanti, saya mengambil daging yang masih beku di kulkas lalu mengslice daging tersebut tipis-tipis.

IMG_3600.jpeg
Belanja.

Setelahnya saya beristirahat sambil menonton dan akhirnya saya ketiduran. Ba’da ashar saya kebangun, Tante mengajak saya membeli kasur karena kasurnya sudah tidak layak lagi. Saya bersiap-siap dan pergi ke salah satu toko di Merduati. Setelah melihat beberapa contoh kasur, lalu kami pulang untuk berunding dulu kasur mana yang ingin dibeli. Namun sebelum pulang saya ke Simpang Lima Grocery Store ingin berbelanja karena malam nanti kami akan BBQan di rumah bersama keluarga.

IMG_3608.jpeg
Selamat makan🥩

Setelah berbelanja saya pulang ke rumah, lalu menyiapkan bahan-bahan untuk malam nanti. Saya mencoba menghidupkan kompor, alhamdulillah kompornya masih bagus. Lalu saya membuat minuman timun serut, menyiapkan sayur selada, sosis dan lainnya. Setelah sholat maghrib kami mulai BBQan, kami menikmati makanan dan minumannya sampai kenyang hehe. Setelah semua daging dan sosisnya habis, kami membersihkan semuanya dan beristirahat.

Terima kasih buat teman-teman yang sudah mampir di postingan saya, semoga bisa sukses bersama.

Sort:  

Upvoted. Thank You for sending some of your rewards to @null. It will make Steem stronger.

 last month 

Thank you very much for publishing your post in Steem SEA Community. We encourage you to keep posting your quality content and support each other in the community

DescriptionInformation
Verified User
Plagiarism Free
#steemexclusive
Bot Free
BeneficiaryNo
burnsteem25
Status ClubClub100
AI Article✅ Original (Human text!)
I invite you to support @pennsif.witness to grow across the whole platform through robust communication at all levels and targeted high-yield developments with the resources available.

Click Here

Coin Marketplace

STEEM 0.20
TRX 0.14
JST 0.030
BTC 67388.31
ETH 3311.98
USDT 1.00
SBD 2.74