The Steemit Awards 2024 - The Choice of @ifatniza

in Steem SEA10 days ago (edited)

Grey White Modern Book Typography Mindset Youtube Thumbnail_20241225_121154_0000.png

Halo stemian jumpa lagi dengan @ifatniza di pagi yang cerah ini.
Saya mau ikutan memilih nominasi penghargaan steemit awards 2024, karena ada beberapa nominasi yang menurut saya harus saya pilih karena saya menyukai cara kerja mereka. di steemit banyak stemian yang saya ikuti dan menjadi favorit saya dalam menulis, menyenangkan mengalir dan membaca tulisannya dapat menambah wawasan dan menyenangkan. Namun untuk yang pantas mendapatkan awards steemit menurut saya aalah adalah orang-orang di bawah ini.
Berikut ini nomimasi yang saya pilih.

Guru Terbaik


17350862576423146985794576011626.jpg

Untuk guru terbaik saya memilih @miftahulrizky. karena beliau orangnya tegas dan selalu memberi masukan kepada siswa agar siswa mau memperbaiki tulisan ke depannya. beliau pendiri komunitas #teachers&studens yang selalu bersemangat dalam membangun komunitasnya agar lebih maju dan berkembang. Seperti matahari yang baru terbit, komunitas beliau sudah memancarkan sinar yang terik dan membangkitkan semangat pesertanya. Semangat tersebut membuat saya yakin beliau adalah orang yang ingin maju dan ingin memajukan semua anggota stemian.

Siswa Terbaik


17350870999949163493217419013690.jpg

Siswa terbaik adalah siswa yang selalu hadir dan mengerjakan Semua tugas-tugas dari gurunya. Saya melihat bahwa hal tersebut terdapat pada @fantvwiki, beliau selalu menulis di setiap komunitas dengan tulisan yang beraneka rupa, dari tulisan tentang manfaat buah-buah, fungsi planet, matematika dan sebagainya, pertanda beliau pintar dan ingin pengetahuan tersebut di bagikan kepada peserta lain. dan hampir semua tulisan beliau di datangi oleh Sc01 dan Sc02, pertanda tulisan beliau dapat menarik perhatian dari ke 2 kurator tersebut.

Penyelenggara Kontes Terbaik


17351027147547510828235562605294.jpg

Jika penyelenggara kontes terbaik, maka saya akan pilih @jyoti-thelight, beliau sudah senior dan semenjak saya menjadi anggota steemit beliau sudah mensupport dan tidak membandingkan anak baru dan senior di steemit, juga beliau banyak menyelenggarakan kontes terutama di hindwhale, pokoknya jika melihat hindwhale maka akan teringat kepada beliau. semoga beliau sukses di steemit awards 2024 ini.

Pemain serba bisa terbaik


17351020979216384845536674793910.jpg

Saya sangat setuju jika bapak @alee75 terpilih menjadi pemenang di steemit awards, tulisan beliau sangat positif, tidak menyalahkan pendapat orang lain, namun beliau juga punya pandangan sendiri tentang pendapat orang tersebut dan beliau juga akan mengemukakan pendapatnya sendiri, sehingga orang yang punya pendapat beda tersebut tidak merasa bersalah. Saya juga suka postingan beliau tentang keluarganya... benar-benar orang yang menyayangi keluarga.

Demikianlah ke 4 kontestan versi saya, semoga ke 4 nama di atas terpilih menjadi pemenang.

Terima kasih atas kesempatan yang di berikan dan sampai jumpa.

@ifatniza

Sort:  
 10 days ago 

It's interesting that you say it's like the sun shining brightly on the Teacher and Student community, but I'm afraid twilight will come and make the light begin to fade. Is there another light that never dims that can be replaced?

It is my honor that you have chosen me as one of the best teacher nominees, from the bottom of my heart I thank you.

 10 days ago 

terimakasih kembali pak... mendung terkadang datang namun tidak setiap hari... semoga komunitas guru dan siswa makin bersinar dan semakin banyak kontes-kontes yang di selenggarakan di dalamnya yang dapat di ikuti oleh seluruh guru yang ada di komunitas steemit. semoga anda sukses pak.

 10 days ago 

Terima kasih atas apresiasinya terhadap saya. Saya yakin banyak orang-orang yang berkualitas di platform ini, termasuk ibu juga.

Kita memiliki style masing-masing dalam beraktivitas disini. Dan benar seperti kata anda bahwa tidak ada yang salah kecuali hal-hal yang melanggar aturan yang telah ditentukan.

Kita juga memiliki paradigma dan perspektif masing-masing terhadap sesuatu hal dan tidak ada yang boleh menghakimi orang lain dengan hanya menggunakan standardnya sendiri.

Standar yang digunakan haruslah standar yang menjadi pegangan dan kesepakatan umum, dan itu ada aturannya.

Jika menyangkut tentang keilmuan tentu harus didasarkan pada keilmuan itu sendiri (penelitian, pendapat ahli, dll). Jadi bukan seenaknya kita, ketika kita memegang sebuah "kuasa", kita bisa menentukan Hitam-Putih sesuai keinginan kita.

Pun jika ada pendapat orang yang salah atau tidak sesuai dengan keyakinan kita, hal itu bisa disampaikan dengan cara yang baik. Agama kita sendiri mengarahkan agar menyampaikan sesuatu dengan cara yang baik (bil hikmah, bil hasanah).

Terkait dengan sikap menyayangi keluarga, menurut saya semuanya pasti sayang terhadap keluarga dan orang yang dicintainya, dan tidak ingin orang yang dicintai mendapat masalah atau mengalami hal-hal yang tidak menyenangkan. Dan itu merupakan fitrah kita sebagai manusia.

Bahkan hewan pun sayang terhadap keluarganya. Tentu ada sedikit perbedaan-perbedaan, tetapi secara umum memiliki insting dan rasa sayang terhadap keluarga.

Nah, aplikasi rasa sayang dan cinta itu yang terkadang berbeda-beda, dan pasti berbeda antara satu orang dengan orang lainnya.

Bagi saya pribadi, keluarga adalah Top priority dan saya akan berusaha sekuat tenaga saya. Dan saya menganggap itu adalah tugas dan kewajiban saya.

Sekali lagi terimakasih atas apresiasi anda. Semoga kita bisa memberikan yang terbaik untuk keluarga dan orang-orang yang kita cintai....🙏

 10 days ago 

iya pak, mantap sekali... terimakasih juga sudah memberi komentar yang positif dalam sini.
Semoga pilihan saya tepat.👍🏻👍🏻

 10 days ago 

Aamiin. YRA...

 10 days ago 

Wah,, saya membaca kabar baik lainnya, saya tidak dapat berkomentar banyak tentang nominasi anda ibu ifatniza. Karena sebenarnya anda juga salah satu murid hebat dalam setiap partisipasi anda, saya cukup banyak membaca tentang postingan anda, dan saya belajar banyak dari apa yang anda publikasikan.

Terlepas terpilih atau tidak, ini apresiasi terbaik saat orang memilih diri kita dan saya sangat menghargai nominasi pilihan anda.

Sekali lagi terima kasih ibu, semoga anda sukses juga saat ini dan di masa yang akan datang.

 10 days ago 

sama-sama pak @fantvwiki... semua orang tentu ingin berhasil dan di hargai. Barangkali saatnya juga akan menghampiri saya. Tapi yang pasti its time for you. dan semoga anda benar-benar membawa pulang piala kemenangan.👍🏻👍🏻

Thank you very much for your trust and support in me. I consider this a great honor for me. I hope to do even better. Heartiest congratulations to all those nominated along with me. All three of them are deserving of this award. I hope they are definitely selected.

 9 days ago 

You're welcome ma'am, I hope you get selected 🫰

Coin Marketplace

STEEM 0.28
TRX 0.27
JST 0.041
BTC 97667.11
ETH 3587.03
SBD 2.45