Respon Steem Amal - Kebakaran Rumah Di Banda Sakti, Lhokseumawe
Tadi malam dari grup WhatsApp saya mendapatkan kabar bahwa telah terjadi kebakaran yang menghanguskan rumah di Desa Simpang Empat, Kecamatan Banda Sakti Kota Lhokseumawe, Aceh.
Saya sebagai pengelola Steem Amal langsung meminta kepada steemian yang bergabung di grup WhatsApp tersebut untuk segera melakukan assessment awal agar kami mendapatkan data yang akurat tentang kronologis kebakaran dan kebutuhan masa panik bagi korban kebakaran.
Berdasarkan assessment awal yang telah dilakukan oleh @razi28 dan, kebakaran rumah tersebut terjadi sekitar jam 7 malam atau setelah magrib, api yang diduga berasal dari arus pendek (korsleting listrik) tersebut menghanguskan satu unit rumah beserta isinya dan tidak ada satupun barang yang dapat diselamatkan.
Rumah yang terbakar tersebut merupakan milik Bapak Heri Zulkifli (38 tahun). Beliau menempati rumah tersebut bersama seorang istri dan 4 orang anaknya sehingga dengan kebakaran rumah tersebut 6 jiwa harus kehilangan tempat tinggal.
Berdasarkan assessment awal yang telah dilakukan oleh relawan Steem Amal tersebut, korban kebakaran sangat mengharapkan bantuan dari semua pihak agar dapat meringankan beban mereka. Bantuan yang diharapkan untuk masa panik ini makanan, pakaian, peralatan memasak, peralatan sekolah dan kebutuhan air bersih. Untuk lebih detail informasi tersebut dapat Anda lihat pada link di bawah ini :
Asessment Awal "Mensurvei" Rumah Korban Kebakaran Tumpoek Teureundam Gampoeng Simpang Empat
Berdasarkan hasil survey yang dilakukan oleh @radjasalman dan juga hasil telaah saya dan @el-nailul sebagai pengelola Steem Amal, korban kebakaran rumah di atas sangat layak mendapatkan bantuan dari Steem Amal. Kami dari Steem Amal akan segera melakukan koordinasi dengan relawan Steem Amal yang berada dekat dengan lokasi tersebut untuk melakukan proses penyaluran bantuan tanggap darurat.
Demikian hasil respon kami dari Steem Amal terhadap hasil assessment awal dan hasil survey beberapa relawan Steem Amal di Lhokseumawe. Semoga dengan bantuan dari Steem Amal tersebut dapat meringankan beban hidup mereka. Aamiin...
Note: Seluruh gambar saya ambil dari postingan @razi28
Cc:
Terimakasih telah merespon dengan sangat cepat musibah yang telah menimpa saudara kita, semoga kita bisa segera membantu meringankan beban saudara kita tersebut
Sama-sama bro, semoga bantuannya cepat tersalurkan
Semoga tidak ada korban yang terluka
Aamiin
Semoga dapat meringankan beban mereka dengan kehadiran Steem Amal.
Aamiin ya rabbal 'alamiin