The Diary Game season 3 || Betterlife || Jum'at (07 Mei 2021)

in Steem SEA3 years ago

Assalamualaikum wr.wb.

Hai teman teman steemit, gimana kabar kabar teman teman steemit hari ini ? Semoga teman teman steemit selalu dalam keadaan sehat semuanya aamiin.

Jam 00.30 wib hari ini saya berencana ke Medan, karena sudah jam 00.30 wib saya pun menelpon abang saya karena saya ke Medan dengan cara menumpang mobilnya. Setelah menunggu 30 menit akhirnya abang saya pun sampai di rumah. Saya pun langsung menaikan barang bawaan saya ke atas mobil. Saat saya lihat bak mobil ternyata di dalam bak tersebut berisi Porang yang ia bawa dari Takengon, saya pun menanyakan berapa porang yang ia bawa, ia pun menjawab kalau berapa buah porang ia tidak tahu, tapi ia menjawab kalau total berat porang itu semuanya sebanyak 850 Kg. Setalah itu kami pun melanjutkan perjalanan, di sepanjang perjalanan kami tidak menemukan mobil angkutan umum, hanya mobil mobil pembawa sembako dan sejenisnya yang terlihat di jalanan, mungkin semua itu efek dari penutupan jalan di daerah perbatasan Provinsi dan peraturan pemerintah terkait larangan mudik. Saya ke Medan karena ada tujuan, bukan sekedar ingin liburan. Saya ke Medan karena ingin menyelesaikan BAB 4 dan 5 saya, dan ingin melihat kondisi rumah disana. Sekitar jam 05.30 wib saat sampai di perbatasan, ternyata emang betul jalan perbatasan di tutup dan hanya mobil pembawa sembako yang bisa melintas.

Mobil yang akan saya naiki

Jalan perbatasan ditutup

Jam 10.30 wib kami pun sampai di gudang yang nama gudang tersebut adalah serdang. Disitu kami menurunkan porang tersebut. Saya pun melihat sekeliling gudang, dan ternyata dulu gudang tersebut adalah sebuah bangunan sekolah SMA Serdang, makanya nama gudang tersebut Serdang. Kami pun segera menurunkan Porang tersebut. Setelah selesai menurunkan kami pun pulang kerumah, sesampainya dirumah saya melihat wawak dan kakak sepupu saya sedang sibuk membuat kue, dan kebetulan wawak saya menerima jasa pembuatan kue. Ada sekitar 100 an pesanan kue yang sudah di buat, dan masih banyak kue yang akan dibuat. Setelah sekitar 1 jam di rumah wawak saya, saya pun memutuskan untuk pulang kerumah karena saya ingin membersihkan diri dan ingin beristirahat.

Menurunkan Porang

Gudang Tempat Penurunan Porang

kue hasil buatan wawak

Jam 19.30 wib saat sedang ingin oergi kerumah saudara saya melihat Pekan yang di buat di simpang 3 dekat rumah saya, pekan tersebut dibuat setiap hari jum'at. Pekan adalah pasar yang diadakan sekali dalam seminggu. Di pekan tersebut sangat banyak dan beraneka ragam yang di jual, mulai dari pakaian, kebutuhan rumah tangga, sayur-sayuran, jam, sepatu, permainan anak, jajan jajanan dan banyak lagi. Disitu saya membeli bakso bakar. Setelah selesai membeli bakso bakar saya pun pergi ke rumah ibu saya. Saya melihat sebuah kotak di ujung rumah dan saya pun menanyakan kepada ibu saya apa isi kotak tersebut. Ternyata kotak tersebut adalah tempat penetasan telur ayam. Saya pun melihat isi kotak tersebut dan melihat puluhan telur ayam yang sudah di buat tanggalnya. Setelah melihat lihat telur ayam saya pun kembali kerumah.

Suasana Pekan Jum'at

Tempat Penetasan Telur Ayam

Sekian dari The diary game saya hari ini. Semoga sahabat steemit semuanya suka. Terima kasih kepada @radjasalman @steemcurator08 @booming03 @anroja @inwi @ernaerningsih @p3d1 @nazarul @firyfaiz serta teman-teman semua di Komunitas Steem Sea yang selalu mendukung saya dalam memberikan pengaruh positif di Steemit ini.

Saya mohon bimbingan dari senior senior supaya saya dapat membuat konten yang baik dan sesuai dengan aturan yang berlaku.

Terimakasih atas perhatiannya Wassalamualaikum Wr. Wb

Sort:  
 3 years ago 

Postingan ini telah dihargai oleh @steemcurator08 dengan dukungan dari Proyek Kurasi Komunitas Steem.

Ikuti @steemitblog untuk mendapatkan info tentang Steemit dan kontes.

Anroja

Coin Marketplace

STEEM 0.21
TRX 0.14
JST 0.030
BTC 69812.20
ETH 3376.99
USDT 1.00
SBD 2.78