THE DIARY GAME | BETTER LIFE | KAMIS, 08 APRIL 2021

in Steem SEA4 years ago

Catatan: 10% hasil dari penghasilan postingan ini akan disumbangkan ke @steem.amal

Good morning all!

IMG20210408102534.jpg
Simpang empat lampu merah Merdu

Semalam saya tidak bisa lebih awal dikarenakan banyak tugas yang harus saya kerjakan, yaitu saya harus mencatat semua nama barang di koperasi tempat saya berjualan karena ini merupakan akhir tahun, dan masa tugas kami sebagai petugas koperasi hampir berakhir, setiap tahun kami selalu menghitung hasilnya untuk mengetahui laba dan rugi begitu juga untuk menentukan gaji petugas dan zakat dan juga pembagian laba untuk para anggota koperasi yang telah memberikan sahamnya.

Untuk mencatat semua barang yang tersisa di koperasi ini sangat menguraskan tenaga kami, apalagi barang-barang disini lumayan banyak hingga menghabiskan waktu sampai 4 jam.

Pulang dari koperasi langsung menuju ke Dayah Ummul Ayman 3 dan saya nginap di sana, biasanya saya pulang ke kampung yaitu Lueng Putu tapi karena jam sudah menunjukkan pukul 01:00 maka saya mengambil kesimpulan untuk nginap di Dayah tempat saya ngajar.

Gara-gara tidur telat mengakibatkan bangun pagi saya pun telat, bangun jam 6 setelah itu langsung berwudhu dan menunaikan shalat subuh. Setelah selesai shalat saya tidak lagi melanjutkan tidurnya walaupun kepala masih pusing tetapi keluar dari kamar saya duduk di atas balai yang di samping Mesjid An-Nur itu. Saya menghabiskan waktu pagi dengan bermain handphone android sambil menunggu untuk sarapan pagi.

IMG20210408101709.jpg
Foto monumen Kota Merdu

Pergi ke Kota Merdu
Saat jam sudah menunjukkan pukul 9 lewat dan rasa laparpun sudah terasa maka saya masuk lagi ke kamar dan untuk mengambil kunci sepeda motor saya dan saya akan membeli nasi di Kota Merdu. Kemudian saya langsung menghidupkan sepeda motor saya dan langsung menuju ke kota Merdu, beberapa menit kemudian saya sudah sampai di sana dan saya langsung berputar untuk mencari rak penjual nasi, namun terlihat semua rak sudah kosong tidak nasi yang saya dapatkan, maklum saja karena saya datang terlambat,

Saya pun memutar sepeda motor saya dan langsung menuju ke sebuah warung nasi yang terletak di samping Satlantas. Saya harus melewati jalan yang mengarah ke simpang 4 lampu merah, karena jalur ini lebih dekat ketimbang menempuh perjalanan lewat jalur lain, tapi setiba di sana saya mendapati rak nya ada nasinya hanya ada beberapa macam kuah dan ikan saja sudah siap.

Kembali ke Dayah
Saya pun langsung pulang ke dayah Ummul Ayman 3 lagi, dan di sana saya berbincang bincang dengan sahabat saya dan untuk mengisi perut pagi ini saya hanya memakan dua potong kue yang di beli oleh sahabat saya. Beberapa menit kemudian salah satu sahabat saya ingin pergi ke warung nasi dan saya menyuruhnya untuk membeli nasi untuk saya,

Koperasi Ummul Ayman 2
Setelah shalat dhuhur saya harus pergi ke koperasi Dayah Ummul Ayman 2 lagi untuk melanjutkan pekerjaan tadi malam lagi. Yaitu mencatat barang-barang yang belum sempat kami catatkan semalam. karena semalam hanya separuh saja yang sudah kami catatkan.

Memberi makan ayam
Setelah shalat asar saya langsung menuju ke kamar dan menggantikan kostum yaitu baju kerja. Saya sore ini harus pergi ke kandang ayam saya yang terletak di belakang rumah sekolah SMK Ummul Ayman, sebenarnya tugas ini Biasanya di kerjakan oleh murid saya tapi mereka sudah pulang kampung jadi saya harus memberi umpan ayam full time setiap sore.

IMG20210408184130.jpg

IMG20210408184440.jpg
@rizal17 sedang bergaya didepan camera

Jam pukul 18:00
Saat mentari mulai tenggelam di ufuk barat dan kegelapan mulai muncul saya sudah berpakaian rapi dan menunggu waktu azan berkumandang, beberapa menit kemudian waktu shalat magribpun tiba saya bergegas menuju mesjid untuk melaksanakan shalat magrib berjamaah dengan para santri Ummul Ayman 3 Cabang Pidie Jaya yang berdomisili di Desa Mns. Bie Kecamatan Meurah Dua Kabupaten Pidie Jaya.

Selesai shalat dan zikir saya langsung makan malam di kantin Ummul Ayman 2 di samping jalan raya Medan-Banda Aceh. Dan sesaat kemudian saya di ajak ngopi oleh kawan di warung kopi Black Cofee.

IMG20210408205911.jpg

Jam 21:00 saya harus kembali ke tempat tinggal saya yaitu di Lueng Putu, sebelum saya sampai di Lueng Putu saya harus mampir dulu di kedai Trienggadeng untuk membeli burger buat istri saya.

Sekian dulu untuk hari ini kawan. Semoga kita selalu dalam lindunganNya. Hadapi semua ini dengan senyuman kuatkan iman dan selalu beramal ikhlas semoga Allah selalu memudahkan segala urusan kita.

Terimakasih kepada :
@steemsea
@steem.amal
@steemcutator08
@anroja
@nazarul
@inwi
@booming

Regards : @aiful

Sort:  
 4 years ago 

Postingan ini telah dihargai oleh akun kurasi @steemcurator08 dengan dukungan dari Proyek Kurasi Komunitas Steem.

Selalu ikuti @steemitblog untuk mendapatkan info terbaru.

Salam @ernaerningsih.

Coin Marketplace

STEEM 0.23
TRX 0.25
JST 0.038
BTC 95511.18
ETH 3313.19
USDT 1.00
SBD 3.30