Kue Nagasari

in #food3 years ago

Hai steemians....

Kue Nagasari atau Kue Nogosari merupakan jenis kue basah tradisional yang sangat populer dan selalu diwariskan turun temurun dari generasi ke generasi dalam masyarakat. Dulunya kue nagasari hanya disajikan di acara-acara tertentu, tetapi sekarang sudah tidak lagi, kita bisa mendapatkan kapan pun kita mau. Karena sudah di jual di warung-warung.

IMG20220512100037.jpg

Kata nagasari terdiri dari dua kata yaitu “naga” dan “sari”. Naga yaitu hewan legenda dari China yang kuat dan kerap menjadi lambang jiwa yang terhormat. Kata “sari” menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) artinya isi utama dari suatu benda. Makanya di dalam kue nagasari terdapat isi pisang.

IMG20220512100106.jpg

Cara membuatnya sangat mudah, pertama masak santan, gula pasir, garam dan daun pandan kemudian masukan campuran tepung beras dan sagu ke dalam santan yang sudah dingin, lalu pindahkan panci berisi campuran santan dan tepung ke atas kompor dan siapkan selembar daun pisang, dan masukkan isian pisang dan bungkus. Kemudian susun adonan nagasari yang sudah di bungkus dalam kukusan dan kukus hingga matang.

Sekian.....

Coin Marketplace

STEEM 0.21
TRX 0.25
JST 0.038
BTC 95554.61
ETH 3368.38
USDT 1.00
SBD 3.14