Sebongkah bunga tepi rimba

in #flowers7 years ago

Apa kabar sahabat steemian,, Semoga kalian baik-baik aja.. Amin.

image

Indah kan sobat....
Ciptaan tuhan memang sangat sempurna baik akan keindahan ataupun dengan mamfaatnya.
Ya, cuma sebongkah bunga yang di topang oleh tangkai kecil untuk menapung sebongkah bunga, bunga yang indah untuk mata manusia.
Dan memang benar 99% keindahan dari bunga ini dipuja dan dipuji oleh manusia daya tarik yang dikeluarkan oleh bunga sehingga manusia siapapun yang melihatnya akan jatuh cinta dengan kecantikan bunga ini.

Kata si bunga
"aku memang indah sobat, walaupun aku tumbuh didalam rimba, aku indah kawan walaupun aku jarang dirawat oleh tangan kecil kalian, aku cantik sobat sehingga kalian memujiku, namun aku takut jika keindahan ku hilang oleh sentuhan nakal kalian, lihat saja aku tanpa kalian petik lalu kalian buang, hanya untuk keisengan kalian, sehingga orang lain tidak bisa melihat keindahan ku"

Alam itu bebas dan alam itu tidak pernah egois tidak pernah memilih tanaman yang mana boleh hidup dan tidak, tuhan tidak pernah juga memillih kalau kamu harus menderita selamanya, alam tidak pernah memilih dan tidak pernah.
Dan kenapa kamu sebagai manusia yang hanya menumpang dibumi sering mendaki sana sini, sering berkunjung, sering pula travelling dan sering juga berfoto. Cobalah untuk saling memiliki dan saling memberi kehidupan baik untuk makhluk kecil yg ada dibumi, jika ingin menikmati keindahan alam cobalah nikmati saja tanpa harus memetik lalu membuangnya begitu saja.

Bunga cantik ditepi rimba..
Tumbuhlah engkau untuk memberikan keindahan mata kepada insan yang ada dibumi, bunga yang indaha yakinlah mata manusia sangat indah dan beribu-ribu pujian mengalir kepada kamu bunga yang indah, terus dan teruslah kamu memberi senyuman saat mereka melihat kamu wahai bunga yang indah.

pesan saya

Jaga lah alam jika ingin menikmatinya lebih lama, diera globalisasi ini negara semakin maju, ekonomi semakin meninggi, kebutuhan semakin meningkat dan banyak lahan yang kosong yang dulunya tumbuh hutan yang indah untuk dipandang sekarang dibuka menjadi tempat mencari Rupiah, tidak bisa disalahkan siapa-siapa karena khususnya di* aceh* pengangguran sangat tinggi*.
Sangat disayangkan..

Nikmatilah alam, jaga alam, karena alam tanpa kita akan baik-baik saja, tapi kita tanpa alam belum tentu akan baik-baik saja
Save alam.

Oke sekian dulu postingan saya semoga bermamfaat..sampai berjumpa dilain waktu.

Coin Marketplace

STEEM 0.15
TRX 0.16
JST 0.028
BTC 68487.80
ETH 2454.84
USDT 1.00
SBD 2.61