KAPAL PLTD APUNG SAKSI DAHSYATNYA TSUNAMI ACEH

in #esteem7 years ago

Dahsyatnya Tsunami Aceh tahun 2004 menghanyutkan sebuah kapal hingga ke tengah Kota Banda Aceh. Kini kapal itu menjadi monumen sekaligus museum untuk wisatawan.

Bumi Serambi Makkah sempat berduka ketika diterjang bencana tsunami 12 tahun silam. Salah satu bukti kedahsyatannya adalah Kapal PLTD Apung seberat 2.600 ton yang terseret gelombang hingga ke tengah kota Banda Aceh.

image

Bencana tsunami 26 Desember 2004 menyimpan banyak kisah yang tak pernah dilupakan rakyat Aceh, dan dunia sekalipun.

Bencana yang merenggut ratusan ribu korban rakyat Aceh ini dianggap salah satu bencana terbesar dan terdahsyat dalam abad ini.

Di antara banyak kisah tentang kedahsyatan tsunami di Aceh tergambar dari terhempasnya sebuah kapal raksasa, PLTD Apung dari laut Ulee Lheue, Kecamatan Meuraxa, Banda Aceh ke tengah permukiman penduduk Desa Punge Blang Cut, Kecamatan Jaya Baru, Banda Aceh.

image

Kapal Pembangkit Listrik Tenaga Diesel Apung (PLTD) Apung memiliki panjang 63 meter mampu menghasilkan daya sebesar 10,5 Megawatt.

Kapal ini memiliki 1.900 meter persegi dan bobot 2.600 ton. Dengan bobot yang besar tersebut, sulit membayangkan kapal ini dapat terhempas hingga ke tengah pemukiman penduduk.
Namun faktanya gelombang tsunami mampu menggerakkannya.

image

Sort:  

knapa tersembunyi...apa yang menyebabkan peringkat menjadi rendah

Coin Marketplace

STEEM 0.25
TRX 0.27
JST 0.041
BTC 98535.63
ETH 3620.18
SBD 1.60