MIE GORENG SPESIAL

in #esteem7 years ago (edited)

image

bahan-bahan untuk membuat mie goreng
125 gram mie telur
3 butir telur
1 buah wortel
4 siung bawang putih
3 sdm kecap manis
1 sdm saos tiram
1 sdm kecap ikan
1 sdt kecap asin
1 sdt lada
secukupnya gula
secukupnya garam
secukupnya minyak goreng
150 gram ayam yg telah direbus dan disuir2.

langkah-langkah seperti berikut
1: Rebus mie hingga matang,jangan terlalu lembek,setelah matang siram dengan air dingin kemudian tiriskan.

2: Siapkan mangkok yg cukup besar, campurkan kecap manis, kecap asin,saos tiram, kecap ikan, dan lada dan aduk rata ke mie yang telah direbus,diamkan selama 15 menit agar bumbu meresap.

3: Potong wortel sesuai selera, rebus sebentar hingga agak lunak karena saat menumis mie tidak membutuhkan waktu yg lama.

4: Tumis telur yang telah dikocok lepas hingga agak berwarna kecoklatan atau matang,seperti telur orek,kemudian angkat dan taruh di piring yang berbeda.

5: Tumis bawang putih yg telah dihaluskan atau diiris tipis jg bisa,kemudian masukan wortel,ayam, telur orek dan mie aduk-aduk hingga rata, cicipi mie .. jika dirasa kurang bumbu bisa menambahkan gula atau garam.

6: Setelah mie tercampur dengan baik,angkat kemudian hidangkan dengan daun bawang atau bawang goreng atau irisan cabe rawit. dan siap saji Selamat mencoba di rumah sendiri...

Coin Marketplace

STEEM 0.26
TRX 0.20
JST 0.038
BTC 92730.79
ETH 3342.45
USDT 1.00
SBD 3.76